Salah satu mobil yang paling diantisipasi kehadirannya di Beijing adalah Omoda 7. Sub-brand Chery ini memperkenalkan mobil tersebut kemarin di kota Wuhu, Cina.
“Peluncuran global Omoda 7 akan menjadi momentum penting bagi Chery. Kehadiran Omoda 7 akan memberikan gambaran kepada dunia akan strategi dan ekosistem baru yang menandai komitmen inovasi OMODA bagi konsumen di seluruh dunia,” ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand Department, PT Chery Sales Indonesia.
Omoda 7 adalah SUV yang diposisikan di atas Omoda 5 yang sudah beredar di Indonesia. Desainnya menarik, terutama bagian muka dengan grill tanpa bingkainya. Agak mirip dengan Lexus RX? Mungkin. Tapi tetap terlihat proporsional.
Secara keseluruhan, mobil ini dibekali garis body yang tegas dengan unsur kekinian. Seperti lmpau depan dengan LED, pencahayaan belakang dengan motif petir dan pelek 20 inci. Over fender juga tidak dibiarkan polos, tapi ada guratan yang biasa ditemukan pada bahan carbon fiber.
Dimensi panjang Omoda 7 adalah 4.621 mm, lebarnya 1.872 mm. Sementara tinggi 1.673 mm dan wheelbase 2.700 mm menjanjikan kelegaan ruang kepala dan kaki.
Buatan Sony
Di kabin, Chery memberikan berbagai fitur kenyamanan. TErmasuk 12 speaker yang suaranya diolah oleh Sony. Bahkan, ada banyak elemen desain yang sepertinya bersumber dari pembuat peranti elektronik itu. Contohnya, setir. Dikatakan, desain lingkar kemudi ini diinspirasi oleh controller PS (PlayStation) 5.
Sony juga menyediakan speaker surround tepat di headrest pengemudi. Lengkap dengan kemampuan noise canceling untuk meredam suara dari luar.
Kursi model semi bucket, ironisnya, juga terispirasi dari tempat duduk para gamers. Yang sebetulnya didesain berdasarkan jok racing mobil balap betulan. Heran.
Sebagai sarana infotainment, tersedia layar monitor 15,6 inci beresolusi 2.5k. Uniknya, bisa digeser tepat ke hadapan penumpang depan. Display tersebut bisa dikendalikan melalui gesture, perintah suara ataupun tombol.
Mesin Bensin Nanti Lagi
Omoda 7 yang diperkenalkan di Wuhu, berpenggerak empat silinder dengan kapasitas 1,5 liter turbo. Chery lalu menambahkan teknologi PHEV (Plug-in Hybrid EV).
Penggerak ini, diklaim oleh Chery, mampu memberikan jarak tempuh hingga 1.250 km. Sementara dalam mode EV Omoda 7 bisa berjalan sejauh 90 km.
Sayangnya, belum ada angka pasti soal performa. Penelusuran kami, tenaga mesin 1,5 turbo mencapai 153,8 hp dengan torsi puncak 220 Nm.
Soal Omoda 7 bermesin konvensional, pastinya akan ada. Tapi akan diperkenalkan belakangan. Chery tidak menyebutkan waktu pastinya.