Komunitas CFMOTO Adventure Indonesia gelar acara gathering Sabtu (10/05) lalu, di Kota Solo, Jawa Tengah.
Masuknya pabrikan CFMOTO dengan menghadirkan motor dual purpose CFMoto 450 MT ke Indonesia disambut antusias oleh para penggemar motor dual purpose di Indonesia.
Walaupun hadir sebagai merek baru di tengah merek kenamaan seperti Honda dengan Africa Twin, CFMoto berhasil mengisi kekosangan pasar di kelas 450 cc dengan CFMoto 450MT. Tidak lupa kelas 800 cc dengan seri 800MT.
CFMoto 450MT hadir sebagai motor adventure kelas medium dengan harga yang “ramah dikantong”. Motor ini juga punya build quality yang baik, serta segudang fitur teknologi yang hanya dimiliki oleh motor motor premium di merek pesaing.
Minat yang tinggi serta belum maksimalnya dukungan after sales, tidak membuat para peminat CFMoto 450MT menjadi kendor. Dibuktikan dengan berdirinya komumitas CFMoto Adventure Indonesia (CFAI).
CFMOTO Adventure Indonesia (CFAI)
CFMoto Adventure Indonesia adalah komunitas resmi yang berdiri sejak 21-12-2024. Dideklarasikan di kaki gunung Merapi Yogyakarta, oleh gabungan member Jakarta-Bekasi-Yogyakarta-Solo.
Komunitas didirikan untuk manaungi seluruh pengguna CFMoto tipe Adventure baik 450MT, 650MT, 800MT dan tipe Adventure/Touring lainnya.
Komunitas CFMOTO Adventure Indonesia, diharapkan menjadi tempat untuk semua pengguna dan penggiat motor dual purpose adventure CFMOTO bertukar pikiran. Baik mengenai hobi maupun hal yang bersifat teknis pemeliharaan.
KOPDARNAS CFAI PERTAMA
Pada tanggal 10 Mei 2025 CFAI mengadakan Kopi Darat Nasional (KopDarNas) yang pertama di kota Solo.
Acara yang berlangsung tiga hari ini dihadiri oleh lebih dari 50 motor yang hadir dari seluruh Indonesia. Termasuk tiga orang peserta yang riding dari Kalimantan untuk meramaikan acara ini.
Acara dimulai dengan dinner briefing diwarnai dengan suasana akbrab penuh canda khas para rider.
Esoknya kegiatan dlanjutkan setelah sarapan pagi dengan acara turing bareng dari Hotel Harris ke Pantai Baron.
Rute yang melewati jalur pedesaan dan pengunungan khas alam Jawa memberikan pemandangan segar bagi peserta turing. Para peserta juga melintasi Jalur Lintas Selatan yang menyuguhkan pemandangan yang indah.
Kegiatan turing berlangsung lancar walaupun ada peserta yang secara mandiri tersasar (Om Ican) lebih dari 3 jam. Namun akhirnya dipertemukan Kembali dengan rombongan, semuanya menambah keseruan kegiatan turing KopDarNas kali ini.
“Dengan KopDarNas CFAI, diharapkan dapat menjadi ajang untuk memperkuat jaringan dan mempererat tali silaturahmi para anggota CFAI dari seluruh Indonesia. Karena para anggota CFAI notabene adalah petualang yang hobi blusukan” ujar Ketua Umum CFAI Om Syaifu dan Wakil Ketua Om Kris.
Puncak acara ditutup dengan gala dinner yang berlangsung akrab di Mangut Kepala Manyung dan Wedangan Bu Siti, hidangan khas Solo yang nikmat. Acara dihadiri anggota DPRD Kota Solo, dan para sponsor seperti BRI, Gesit (PT. Gesit Sarana Transmitra), M15, Kewig, Monkey Work Garage, Avionic dan Shima. Acara ditutup dengan kegiatan ramah tamah, dilanjutkan dengan pembagian doorprize dari M15, 7 Gear, Jack Moto, Avionics, Kewigs, Shima, BRI dan Gesit (PT. Gesit Sarana Transmitra).
KopDarNas CFAI yang pertama diharapkan dapat terus dilanjutkan dengan kegiatan kegiatan positif lainnya yang rutin bagi seluruh pencinta CFMOTO Adventure di seluruh Indonesia.