Piaggio MP3 300 hpe Sport, Mobilitas Perkotaan Roda Tiga Lincah dan Ringan

14 November 2022 | 6:25 pm | Aldi Prihaditama

Piaggio senantiasa memperkenalkan produk yang praktis dan berpusat untuk pecintanya agar nyaman dikendarai sehari-hari. Piaggio MP3 adalah salah satu lini produk dengan teknologi paling inovatif, kendaraan roda tiga milik Piaggio yang eksklusif. Pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada tahun 2012 lewat seri Piaggio MP3 125 Yourban, kini PT Piaggio Indonesia menghadirkan Piaggio MP3 300 hpe Sport.

Piaggio MP3 300 hpe Sport memiliki desain kompak, sporty dan dinamis dengan tetap mengutamakan kenyamanan dan performa. Piaggio MP3 300 hpe Sport dirancang menggunakan teknologi roda tiga Piaggio yang unik, di mana sistem suspensi depan berikut roda depan ganda menjadi elemen istimewa. Didukung stabilitas menikung yang lebih dibanding skuter lain, serta kemampuan optimal di kondisi aspal basah atau dalam kondisi pengereman yang buruk.

“Piaggio MP3 300 hpe Sport terbaru secara konsisten membuktikan komitmen berkelanjutan PT Piaggio Indonesia dalam menghadirkan berbagai kendaraan canggih untuk solusi mobilitas perkotaan yang cerdas. Kami senang dapat memberikan pengalaman berkendara terbaik dengan cara yang paling nyaman, modis dan canggih,” kata Marco Noto La Diega, selaku Managing Director & Country CEO PT Piaggio Indonesia.

Piaggio MP3 300 hpe Sport tampil menonjol berkat desainnya yang modern dan sporty, di mana secara harmonis memadukan bagian depan yang agresif dengan bagian belakang yang ramping dan ringan. Bentuk ‘dasi’ depan membagi lampu depan dan menghubungkan antara grill dan kaca depan, untuk menjamin perlindungan terbaik.

Baca juga :  Chery Indonesia Resmi Ekspor OMODA 5 Ke Vietnam 

Di bawah dasbor instrumen terdapat kompartemen sarung tangan praktis dengan laci dan koneksi USB, ideal untuk mengisi ulang daya smartphone dan perangkat lainnya. Terdapat ekor tipis dan meruncing yang secara elegan menampung pegangan nyaman bagi penumpang, kemudian diakhiri oleh susunan lampu belakang yang modern dan mewah, ditandai dengan lampu parkir dan lampu rem LED.

Jok yang bertingkat dua terpisah, dibentuk sedemikian rupa untuk kenyamanan dan keamanan saat bersentuhan dengan permukaan tanah, serta untuk menjamin dukungan posisi duduk yang memadai bagi pengendara, semuanya dirancang demi kenyamanan. Kompartemen di bawah jok hadir sangat luas.

Piaggio MP3 hpe mengedepankan evolusi terbaru dari mesin Piaggio 300 cc silinder tunggal, 4 stroke, 4 valve, mesin berpendingin cairan dengan injeksi elektronik. Unit ini memiliki output maksimum mencapai 25,8 hp dan torsi puncak 26,1 Nm. Piaggio MP3 300 hpe Sport menggunakan sistem pengereman ABS 3-channel yang terintegrasi dengan kontrol traksi ASR (Acceleration Slip Regulation).

Piaggio MP3 menggunakan cakram rem berdiameter 258 mm di depan dan 240 mm di belakang. Keamanan yang lebih baik dan pengendaraan yang lebih mulus disediakan oleh roda depan berdiameter 13 inci yang besar. Tersedia dua skema warna yang dihadirkan untuk pasar Indonesia, yaitu Blu Oxygen dan Argento Cometa. Skuter unik ini siap Anda tebus dengan harga Rp 330 juta (on the road DKI Jakarta).

5 1 vote
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x