AION Indonesia Hadir di Java Jazz 2025, Hyptec HT dan Aion V Ikut Berdendang!

28 May 2025 | 5:00 pm | Firdaus Ali

AION Indonesia hadir di Java Jazz 2025 yang akan berlangsung dari 30 Mei hingga 1 Juni 2025. Adapun line up yang dipajang ada Hyptec HT dan Aion V.

Tahun ini merupakan tahun pertama bagi AION Indonesia dari keikutsertaan Indomobil Group selama 20 tahun berturut-turut dalam perayaan musik terbesar di Asia Tenggara tersebut.

Partisipasi AION Indonesia di AION Java Jazz 2025 bukan sekadar dukungan terhadap musik. Tapi juga wujud nyata dari misi AION dalam membangun koneksi emosional dengan konsumen urban yang dinamis dan kreatif.

“Kami percaya kendaraan bukan hanya alat transportasi, tapi bagian dari gaya hidup. Melalui kehadiran AION di Java Jazz 2025, kami ingin memperkenalkan pengalaman berkendara listrik yang nyaman, modern, dan relevan dengan kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia.”ucap Andry Ciu, CEO AION Indonesia (28/5).

Aion V dan Hyptec HT Akan Jadi Mobil Istirahat Artis Java Jazz 2025

AION Indonesia hadir di Java Jazz 2025

AION Indonesia hadir di Java Jazz 2025, yang akan berlangsung dari 30 Mei hingga 1 Juni 2025. Mereka menghadirkan 2 line up mereka, Hyptec HT dan Aion V.

Dirancang untuk musisi aktif yang menginginkan mobil serbaguna, Aion V menawarkan kenyamanan dan fitur yang mendukung mobilitas modern.

Salah satu fitur uniknya adalah kulkas mini di dalam kabin, yang menjadi favorit di kalangan artis dan performer untuk menjaga minuman tetap segar selama penampilan di Java Jazz. Kulkas ini bisa diatur dengan tiga mode pengaturan, mulai dari membekukan, mendinginkan hingga menghangatkan dengan suhu dari -15 derajat sampai 50 derajat celcius.

Baca juga :  Honda Civic RS Hybrid 2025 Resmi Dijual di Indonesia, Ini Harganya

Kemudian jok depan yang dapat direbahkan sampai rata dan jok belakang dan bisa disandarkan hingga 137 derajat. Selain itu, para performer juga disuguhkan dengan layar entertainment 14,6 inci yang bisa terkoneksi dengan gadget melalui Apple Car Play ataupun Bluetooth System.

Selanjutnya, bagi musisi yang ingin merasakan sensasi berkendara mewah dengan teknologi terkini, Hyptec HT hadir sebagai pilihan ideal. Dengan desain elegan dan fitur kelas atas, kendaraan ini menawarkan kenyamanan maksimal dalam setiap perjalanan.

Berbekal filosofi private jet, kabin Hyptec HT akan membuat nyaman para musisi ditengah padatnya aktifitas festival.

Jok depan dapat direbahkan layaknya captain seat akan membuat musisi dapat beristirahat selama perjalanan. Sementara di bagian belakang, terdapat sandaran kaki dan jok belakang yang bisa disandarkan hingga 143 derajat.

Fitur entertainment didukung 22 speaker Dolby Atmos yang menghadirkan suara musik di dalam kabin layaknya home theatre. Dan, jika ingin lebih mendengarkan musik di luar mobil juga bisa didukung dari system audio ini.

5 1 vote
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x