Bengkel Perbaikan Bodi & Cat Mitsubishi Bertambah Lagi

18 April 2025 | 11:30 am | Indra Alfarisy

Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengumumkan perluasan jaringan pelayanannya kemarin (17/04). Mereka menambah kemampuan purna jual dengan membuka dua bengkel resmi Bodi & Cat Mitsubishi Motors di sekitar Jabodetabek.

Yang pertama adalah Mitsubishi Prabu Pendawa Motor di Bogor, yang dioperasikan pada 15 April 2025. Dua hari kemudian, Mitsubishi Mustika Prima Berlian yang ada di Bekasi, mulai melayani pelanggan pada 17 April.

Pemilihan lokasi kedua layanan resmi Mitsubishi tersebut bukan tanpa alasan. Menurut keterangan resminya, jumlah pelanggan pabrikan Tiga Berlian ini bertambah terus di Bogor dan Bekasi. Meski mereka tidak menyebutkan seberapa besar peningkatannya. Selain itu, tingginya permintaan akan layanan perbaikan bodi dan cat yang profesional juga makin meyakinkan mereka untuk membuka layanan.

Mengutip rilis resmi MMKSI, “Memiliki populasi kendaraan yang terus bertambah setiap tahunnya, menjadikan layanan perbaikan bodi dan cat berkualitas tinggi semakin penting. Sementara itu, fasilitas di Bogor berlokasi strategis di area utama yang mudah diakses oleh pelanggan.”

Yang menarik, untuk kota Bogor, ini merupakan fasilitas bodi dan cat resmi pertama yang dihadirkan Mitsubishi.

Atsushi Kurita, Presiden Direktur PT MMKSI mengatakan, “Di Mitsubishi Motors, kami berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik bagi pelanggan. Pembukaan dua fasilitas Bodi & Cat ini mencerminkan upaya berkelanjutan kami dalam meningkatkan layanan purna jual dengan memperluas jaringan serta meningkatkan aksesibilitas.”

Kurita juga menegaskan bahwa dua failitas perbaikan tersebut dibekali dengan teknologi terbaru. Juga dikelola oleh tenaga profesional terlatih, dan menawarkan pengalaman layanan yang nyaman bagi pemilik kendaraan yang akan memastikan pelanggan mendapatkan perbaikan berkualitas tinggi sesuai dengan standar Mitsubishi Motors.

Baca juga :  Bengkel Siaga Mudik Wuling Dibuka 24 Jam Selama Musim Mudik Lebaran 2025

“Dengan hadirnya fasilitas ini, kami berharap dapat memberikan kemudahan serta solusi perbaikan terbaik bagi pelanggan setia kami di Bekasi, Bogor, dan sekitarnya,” tambah Atsushi Kurita.

Masih Bertambah

Bengkel Mitsubishi

Sebagai bentuk apresiasi atas peresmian kedua fasilitas ini, MMKSI menghadirkan promo spesial bagi pelanggan.

Untuk konsumen Mitsubishi Prabu Pendawa Motor Bogor selama April 2025 berkesempatan mendapatkan layanan servis AC & spooring gratis.

Lalu, pelanggan yang mengunjungi Bodi & Cat Mitsubishi Mustika Prima Berlian Bekasi periode April 2025 akan mendapatkan diskon 20 persen untuk pembelian suku cadang pada perbaikan umum/non-asuransi. Ditambah gratis OR satu kali untuk transaksi suku cadang senilai Rp 2,5 juta menggunakan asuransi. Serta gratis layanan pemolesan untuk transaksi perbaikan baik umum maupun asuransi.

Dua bengkel perbaikan Mitsubishi tersebut merupakan bagian dari ekspansi Mitsubishi di Indonesia, sepanjang tahun fiskal 2025. Nantinya, akan ada tiga bengkel bodi dan cat yang dibuka.

5 1 vote
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
Motomobinews

FREE
VIEW