Bengkel Siaga Nissan Disebar, Antisipasi Gangguan Mudik

28 March 2024 | 3:31 pm | Indra Alfarisy

Mudik memang sudah menjadi semacam budaya di negara kita. Tahun 2024, diperkirakan 71,7 persen dari total populasi Indonesia akan melakukan perjalanan pulang kampung. Para APM berlomba melayani konsumennya di momen seperti ini. Termasuk Nissan yang menyediakan Bengkel Siaga Lebaran 2024.

Bengkel siaga Nissan ini akan berada di berbagai wilayah, dengan total 17 bengkel Selain itu, mereka menyediakan layanan Emergency Roadside Assistant (ERA) yang beroperasi 24 jam. ERA tersedia di wilayah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Cirebon, Semarang, Yogyakarta, Denpasar dan Medan.

Untuk informasi lengkap soal bantuan di perjalanan tersebut, Anda dapat menghubugi call center mereka di nomor 1500023 atau tautan bit.ly/BengkelSiagaNissan2024 . Atau kalau sedang mampir di bengkel Nissan, mereka juga bisa memberikan informasi tersebut. 

Daftar Bengkel Siaga Nissan

Di bawah ini, Anda bisa melihat daftar bengkel siaga. Semoga bermanfaat.

  • Jabodetabek: Nissan Halim, Nissan Puri Indah, Nissan Gading Serpong, Nissan Yasmin.
  • Jawa Barat: Nissan Soekarno Hatta, Nissan Purwakarta, Nissan Kedawung.
  • Jawa Tengah dan D.I. Yogyakarta: Nissan Setiabudi, Nissan Mlati dan Nissan Solo Baru.
  • Jawa Timur: Nissan Jemursari, Nissan S. Parman, Nissan Banyuwangi.
  • Lampung: Nissan Labuhan Ratu.
  • Sumatra Selatan: Nissan Istana.
  • Sumatra Barat: Nissan Khatib Sulaiman.
  • Sumatra Utara: Nissan Amir Hamzah.

Jangan lupa persiapkan kendaraan Anda dan selalu patuhi peraturan lalu lintas. Supaya mudik lebih aman dan nyaman. Selamat mudik. 

0 0 votes
Article Rating
Baca juga :  Indonesia Jadi Basis Perakitan Kedua GAC Aion di ASEAN

Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x