BMW Manufaktur Menuju Evolusi “BMW iFACTORY”

13 October 2022 | 3:41 pm | Rizky Dermawan

Divisi manufaktur brand otomotif BMW yang berpusat di Amerika Serikat yakni BMW Manufacturing meresmikan pusat pendidikan dan pelatihan kerja di Spartanburg, South Carolina, AS pada 7 Oktober 2022 lalu.

Fasilitas pusdiklat seluas 6.300 m2 yang dibangun dengan dana investasi sebesar $20 juta ini menjadi langkah awal menuju evolusi pabrik manufaktur BMW Spartanburg di AS menjadi “BMW iFACTORY” dalam beberapa tahun mendatang.

Seluruh pekerja BMW secara bertahap nantinya akan menjalani peningkatan keahlian kerja di segala sektor proses produksi. Mulai dari berbagai teknik pengelasan, fabrikasi logam, 3D printing, virtual reality hingga pelatihan kepemimpinan dan manajeman produksi.

Pusat pelatihan baru ini juga menjadi tempat pendidikan dan pelatihan bagi para peserta program beasiswa – BMW Scholars bagi para lulusan Sekolah Menengah Atas, dan BMW Rising Scholars bagi para siswa SMA tingkat akhir. Mereka adalah calon tenaga terdidik dan terampil di era elektrifikasi otomotif.

Di luar itu, para mahasiswa peserta program magang Gen>NEXT dan tenaga kerja profesional peserta program magang dan pelatihan kerja PACE, juga akan menjalani pelatihan di tempat ini.

Selain itu, BMW Spartanburg juga melakukan inisiatif penghijauan. Untuk menggantikan seluruh pohon yang ditebang selama pembangunan fasilitas ini, BMW menanam kembali 106 bibit pohon baru yang melambangkan 106 tahun lahirnya brand BMW.  Sedangkan kayu dari pohon yang ditebang diolah menjadi furniture yang digunakan di seluruh area pusdiklat ini.

Baca juga :  Citroën Experience Center PIK Pakai Identitas Baru

 

0 0 votes
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x