Di PEVS 2024, Punya Gesits Kini Semakin Mudah

2 May 2024 | 1:20 pm | Ifan Ramadhana

Punya motor listrik Gesits kini semakin mudah karena PT Gesits Motor Nusantara sebagai APM Gesits meluncurkan program baru Employee Ownership Program pada ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024 yang dihelat pada tanggal 30 April 2024 hingga 5 Mei 2024 di JIExpo Kemayoran. 

“Kami melihat PEVS 2024 bukan hanya sebagai tempat promosi memperkenalkan karya anak bangsa beserta ekosistem kendaraan listrik yang inovatif, tetapi juga untuk mengedukasi masyarakat tentang manfaat dan keunggulan penggunaan motor listrik (molis) yang ramah lingkungan dan efisien dalam hal energi serta biaya operasional,” ujar Bernardi Djumiril, Direktur Utama PT Gesits Motor Nusantara.

Employee Ownership Program yang diusung Gesits menjadi bukti komitmen untuk memudahkan kepemilikan motor listrik melalui skema pembayaran yang fleksibel, terutama bagi karyawan perusahaan dari berbagai sektor. Dengan program ini karyawan bisa mendapatkan motor listrik dengan sistem potong gaji langsung dari perusahaan. 

Selain itu Gesits juga bekerjasama dengan Motoriz untuk menawarkan program sewa baterai yang bisa dikombinasikan dengan Employee Ownership Program. Program ini didukung oleh TDL.ID dan pada akhirnya motor listrik dapat menjadi hak milik. Contoh terdapat program cicilan hingga Rp 875 ribu untuk 48 bulan dan ada sewa baterai Rp 199 ribu per bulan. 

“Kerjasama antara Motoriz dan Gesits merupakan langkah konkret dalam mendukung pembentukan ekosistem industri sepeda motor listrik yang komprehensif. Motoriz siap mendukung pelayanan purna jual sepeda motor Gesits,” sebut Okto Larido, Direktur Utama PT Semesta Motor Indonesia.

Baca juga :  Tim Desain Restrukturisasi, Grill Masif BMW Diperkirakan Segera Hilang

Selain itu selama enam hari pameran pengunjung bisa melihat produk terbaru Gesits seperti G1 DLX dan Garuda. Pengunjung juga bisa mencoba langsung Gesits di test area yang telah disediakan. Selain itu selama pameran terdapat berbagai promo seperti hadiah istimewa, DP ringan, dan potongan harga. 

5 1 vote
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x