Harga Mitsubishi Xforce Paling Mahal Rp 412 Juta

10 August 2023 | 7:50 pm | Rizky Dermawan

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) hari ini resmi membuka selubung, termasuk harga SUV baru, Mitsubishi Xforce yang melakukan World Premiere di event GIIAS 2023 di ICE BSD City, Tangerang.

Ini adalah versi produksi dari mobil konsep Mitsubishi XFC yang sempat dipamerkan dalam event IIMS (Indonesia International Motor Show) 2023 pada Februari lalu di JIEXPO, Jakarta. Xforce dikatakan dirancang khusus sesuai karakter iklim dan geografis negara-negara di kawasan ASEAN.

 

Indonesia adalah negara pertama di dunia dan satu-satunya yang memproduksi Mitsubishi Xforce. Bahkan compact SUV ini hanya dipasarkan di Tanah Air, untuk sementara ini.

Jantung Xpander

Sesuai karakternya sebagai mobil SUV, Mitsubishi Xforce dilengkapi empat pilihan mode berkendara yakni Normal, Mud, Gravel dan Wet.

Yang menarik dari Wet mode, menurut Mitsubishi, Anda tetap merasa aman dan nyaman saat berkendara dengan kondisi jalan  aspal yang licin. Fitur ini juga didukung oleh jarak ground clearance Mitsubishi Xforce yang tinggi. Sehingga Anda tak perlu lagi khawatir saat menghadapi genangan air ketika berkendara di musim hujan.

Sebagai sumber penggerak, Mitsubishi Xforce dibekali mesin 4-silinder segaris 1.5-liter MIVEC yang digunakan pula oleh Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross. Compact SUV berpenggerak roda depan ini dilengkapi dengan transmisi CVT. 

Baca juga :  Hyundai Elantra N TCR Edition Tampil Ala Mobil Balap Touring

Antusiasme Konsumen Tinggi

Sejak pemesanan mobil ini dibuka pada 31 Mei 2023 lalu, peminatnya cukup banyak terutama dari area Jabodetabek. Belum lagi permintaan pemesanan dari kota besar lainnya.

Harga Mitsubishi Xforce mulai dari Rp 379,9 juta untuk varian Exceed dan untuk varian Ultimate label harganya Rp 412,9 juta. Dan hanya dipasarkan dalam dua varian tersebut. Harga ini lebih murah dari perkiraan awal yang mengatakan menyentuh Rp 450 juta. 

Posisinya berada di celah pasar antara Xpander Cross yang dipasarkan mulai dari Rp 316,8 juta dan Pajero Sport yang dibanderol mulai dari Rp 552,1 juta (on the road).

Anda ingin melihat seperti apa wujud aslinya? Siilahkan kunjungi booth Mitsubishi Motors di GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 di ICE BSD City, Tangerang.

5 3 votes
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x