Honda Stylo 160 Tampil Dengan Gaya Fashionable

2 February 2024 | 9:00 pm | Aldi Prihaditama

Hari ini (02/02/2024), PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan skuter matik premium berpenampilan keren 160 cc pertama di Indonesia, yakni New Honda Stylo 160. Skuter matik yang memadukan desain modern dengan klasik ini, memiliki performa yang mumpuni di kelasnya. Model ini diklaim mampu mengekspresikan gaya hidup penggunanya sehari-hari.

Honda Stylo menggunakan mesin berpendingin cairan yang memiliki kapasitas 160 cc. Mesin ini juga didukung teknologi enhanced Smart Program Plus (eSP+), sehingga mampu menghasilkan performa yang responsif.

Dimensi bodi proporsional

Sensasi berkendara yang nyaman dihasilkan melalui dimensi bodi yang proporsional, mudah dikendalikan, dan ketinggian jok yang sesuai untuk konsumen di Indonesia. Tak ketinggalan ada lampu depan LED, Honda smart key, termasuk soket USB charger type A, sesuai kebutuhan sehari-hari penggunanya. 

“Kami berupaya terus berinovasi untuk konsumen Indonesia. Honda Stylo 160 kami hadirkan sebagai skuter matik premium fashionable berdesain modern klasik. Fitur-fitur unggulan pun tersemat pada skutik ini, akan memberikan kesenangan berkendara dan bergaya,” kata Susumu Mitsuishi, Presiden Director PT AHM.

Gunakan rangka eSAF

“Melalui New Honda Stylo 160, AHM ingin hadir sebagai partner terbaik para pecinta fashion premium sebagai bagian dari wujud ekspresi mereka untuk menjadi trendsetter saat berkendara di jalan sekaligus saat merasakan kesenangan berkendara yang aman dan nyaman,” tambah Thomas Wijaya, Executive Vice President Director AHM.

Baca juga :  Persiapan Matang Indonesia Diecast Expo 2024

Kenyamanan berkendara yang dihadirkan oleh New Honda Stylo 160 hadir berkat penggunaan rangka enhanced Smart Architecture Frame (eSAF). Desain rangka ini juga memberikan ruang yang cukup besar pada kapasitas tangki bahan bakar, serta ruang area kaki yang lapang.

Enam warna atraktif

Skutik ini dipasarkan dengan dua varian, yakni ABS dan CBS, dengan enam varian warna. Tipe ABS dipasarkan dengan harga Rp 30,425 juta, dalam pilihan warna yaitu Royal Green, Royal Matte Black, dan Royal Matte White. Sedangkan tipe CBS dipasarkan dengan harga Rp 27,550 juta, tersedia dalam pilihan warna Glam Red, Glam Black, dan Glam Beige.

5 1 vote
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x