Keselamatan Berkendara Jadi Fokus Giat Leaders on Wheels

27 January 2025 | 4:55 pm | Aldi Prihaditama

Menjaga keselamatan berkendara menjadi salah satu hal penting yang perlu diperhatikan ketika berkendara menggunakan mobil maupun motor. Tujuan dari safety driving sangat penting untuk tetap menjaga keselamatan diri sendiri, maupun pengendara lain selama berkendara. Sehingga tidak terjadi hal-hal buruk yang tidak diinginkan selama di perjalanan.

Dengan menerapkan safety driving, maka berkendara dapat berlangsung secara tepat dan meminimalisir hal buruk seperti kecelakaan, maupun hal lain yang tidak diinginkan. Seiring dengan kerap terjadi kecelakaan di jalan raya, maka dari itu amat perlu memahami terkait aspek keselamatan berkendara.

BMW Car Clubs Indonesia (BMWCCI) Bandung Chapter menggelar acara Leaders on Wheels, sebuah inisiatif edukasi dan kampanye keselamatan berkendara. Acara yang diadakan pada 25 Januari 2025 ini, melibatkan 21 komunitas otomotif yang berada di kota Bandung, Jawa Barat.

Kegiatan ini bertujuan memperkuat peran komunitas otomotif dalam membangun budaya berkendara yang selamat, serta memberikan pelatihan kepemimpinan kepada para pemimpin komunitas mobil. Acara akan mencakup sesi edukasi, simulasi keselamatan berkendara, serta kampanye ‘Jalan Raya Aman untuk Semua’.

“Kami ingin menciptakan ruang edukasi positif bagi komunitas mobil, untuk menjadi pelopor keselamatan jalan,” ungkap Hakim, Ketua Pelaksana dan Ketua BMWCCI Bandung Chapter.

Kegiatan ini juga sebagai wujud Club Social Responsibility (CSR) dalam rangka ulang tahun BMWCCI Bandung Chapter yang ke-21. Acara ini juga didukung oleh Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bandung, dan berkolaborasi dengan para komunitas mobil di kota Bandung. Diharapkan acara ini menjadi momentum penting dalam meningkatkan kesadaran berkendara yang aman di jalan raya.

5 1 vote
Article Rating
Baca juga :  Renault Raih Anugerah 2025 European Car of the Year

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x