Punya S-Class AMG? Minggir Dulu, Ini Brabus 930

16 March 2024 | 6:04 am | Rizky Dermawan

Anda punya sedan Mercedes-AMG S 63? Jangan bangga dulu. Ada yang lebih kencang dari mobil Anda.  Tampangnya lebih garang pula. Namanya Brabus 930. 

Brabus 930 adalah Mercedes-AMG S 63 E Performance yang masih standar lalu diracik ulang. Luar dalam.

Brabus 930 berbasis S-class AMG

 

Panel bodi dihiasi sejumlah bodykit serat karbon. Spoiler depan Brabus 930 dilengkapi sirip yang fungsional, bukan gaya. Sirip akan terangkat untuk mengurangi efek gaya angkat pada poros roda depan ketika sedang ngebut.

Air intake pada ujung bumper depan ukurannya lebih besar dari versi standar. Fungsinya menyalurkan udara extra untuk mendinginkan rem dan radiator.

buritan 930

Grille standar pun berubah wujud dengan versi warna hitam plus logo huruf “B” khas Brabus yang kegedean. Di sisi kiri dan kanan grille pun terdapat lubang intake RamAir yang memasok aliran udara ke turbo.

Di belakang, ada sirip diffuser berukuran besar dan spoiler jadi peningkat gaya aerodinamika.

Tampilan disempurnakan dengan satu set pelek forged center disc Brabus Monoblock ZM “Platinum Edition”. Velg 22-inci model palang 20 berkelir hitam ini terbuat dari satu blok baja utuh (monoblock) yang dibubut menggunakan mesin CNC terkomputerisasi. Jadi hasil garapan dijamin sangat presisi.

Upgrade Turbo? Pasti, lah

Mesin V8 twin-turbo 4.0-liter spek standar mendapat sedikit sentuhan. Brabus mengupgrade perangkat turbo dengan ukuran lebih besar. 

Baca juga :  Seminggu Diluncurkan, Alfa Romeo Milano Ganti Nama Jadi Junior

Dalam kondisi standar, output mesin dan motor hybrid pada roda belakang menghasilkan torsi gabungan sebesar 1.430 Nm dan tenaga sebesar 792 hp.

Setelah mesin diramu ulang oleh Brabus, output tenaga mode hybrid pun sedikit terkoreksi menjadi 917 hp. Sedangkan torsi puncak naik menjadi 1.510 Nm!

Tak lengkap rasanya jika performa yang menggairahkan tanpa lantunan menggetarkan jiwa. Empat laras pipa knalpot 76 mm menyembul dari bumper belakang. Pipa penyalur gas buang racikan Brabus ini terbuat dari bahan serat karbon dan titanium.

Jika ingin menggelegar pilih mode Sport. Jika tak ingin membangunkan tetangga tengah malam, pilih mode ‘Coming Home’. Suara mesin dan knalpot dijamin sangat senyap.

Bobot 2,6 Ton

Meski bobot totalnya 2,6 ton, namun hanya butuh waktu 3,2 detik untuk mencapai 100 km/jam! Kecepatan maksimum meningkat dari 250 km/jam menjadi 290 km/jam. Sebenarnya masih bisa lebih kencang lagi, tapi Brabus membatasi secara elektronik agar tetap aman dan nyaman dikendarai.

Agar tetap stabil saat sedang melesat kencang, ketinggian suspensi dapat diturunkan hingga 10 mm. Sistem aerodinamika aktif juga berperan meningkatkan stabilitas berkendara.

Sayangnya, harga per unit untuk mobil Brabus 930 ini tak diumumkan. Model terdahulu yakni Brabus 850 dibanderol “mulai dari” €493.850 atau setara Rp 8,4 milyar! Dipastikan harga Brabus 930 lebih mahal.

Baca juga :  UPPF Jakarta Selatan Lindungi Cat Kendaraan Secara Optimal

 

 

5 2 votes
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x