Theon Design Tawarkan Kreasi Yang Getarkan Jiwa

11 November 2022 | 6:30 pm | Aldi Prihaditama

Theon Design belum lama ini menyelesaikan kreasi unik terbarunya dan langsung mengirim unit tersebut kepada pelanggan pertama di Chile. Kreasi yang dinamakan CHI001 ini menggunakan basis Porsche 911 (generasi 964), yang dimodifikasi dengan menerapkan bodi bermaterial karbon, suspensi semi-aktif, dan mesin bertenaga hingga 400 hp.

Dengan memadukan desain murni, kualitas pengerjaan, dan pembuatan layaknya pabrikan, Theon Design amat memperhatikan setiap detil dalam menciptakan CHI001. Sosok di balik layar Theon Design ialah Adam Hawley, yang merupakan penggila Porsche dan telah berpengalaman selama dua dekade dalam urusan desain bagi BMW, Jaguar, Land Rover, Lexus, dan Lotus. Tak ketinggalan, turut mendesain interior milik pesawat terbang Airbus A380.

Di tangan Adam Hawley, Theon Design memiliki visi untuk menciptakan produk mobil yang berbobot ringan, lebih bertenaga, dan lebih menyenangkan ketika dikendarai, seiring dengan mengapresiasi karya legendaris dari Porsche. Theon Design didukung oleh sekelompok kecil para teknisi dan engineer yang antusias terhadap pengembangan mobil sport.

Kembali ke CHI001, mobil donor Porsche 911 (964) diurai hingga bagian terkecil lalu direstorasi. Meskipun banyak menggunakan material serat karbon, sejumlah desain penting dari Porsche tidak dihilangkan. Untuk bagian atap, kap bagasi, kap mesin, spoiler, dan bumper memakai material komposit. Bagian bodi yang masih memakai material logam hanya pintu saja. Khusus liner pada fender, menggunakan bahan Kevlar.

Baca juga :  Stellantis Sambangi Citroën Indonesia, Bahas Sinergi Operasional

Mengutamakan detil setiap komponen

Komponen bodi CHI001 dihitung ulang secara digital melalui software desain 3D guna menjamin tingkat kepresisian setiap bagiannya. Sehingga Theon Design mampu mengakomodir detil spesifikasi yang diinginkan oleh pelanggan. “Aspek detil menjadi hal yang utama bagi Theon Design. Setiap komponen pada CHI001 dibuat secara seksama, baik yang terlihat secara fisik maupun yang berada di balik bodinya,” kata Adam Hawley.

CHI001 memberikan rasa berkendara yang nikmat berkat penggunaan sistem power steering hydro-electric buatan Theon Design dan suspensi semi-aktif lansiran TracTive. Pengemudi dapat memilih lima mode performa suspensi, melalui switch yang terintegrasi pada console tengah. TracTive juga ‘menyumbang’ sistem Active Controlled Electronics (ACE), yang dapat mengatur performa suspensi secara menyeluruh, sesuai dengan kondisi berkendara.

Sistem ACE ini memungkinkan CHI001 tetap stabil ketika berakselerasi, mengerem, maupun saat melahap tikungan di kecepatan tinggi. Pengaturan daya cengekeram selalu dimaksimalkan melalui keempat sokbrekernya. Setiap sokbreker menggunakan kontrol katup Dynamic Damping Adjustment (DDA) yang telah dipatenkan, serta didukung oleh multi-axis g-sensor dan program algoritma yang mutakhir. Sehingga sokbreker memiliki respons yang amat cepat, yakni antara 6 hingga 10 milidetik saja!

Bobotnya tak sampai 1,2 ton

Sistem pengereman memakai kampas rem dan piringan rem bermaterial karbon, agar mantap ketika pengemudi ingin mengurangi kecepatan. Bagian kelistrikan menggunakan MoTeC Power Distribution Modules dengan kabel berspesifikasi pesawat terbang. Karena CHI001 ini mengambil donor 911 (964) Carrera 4, maka sistem penggerak empat rodanya tetap digunakan dan kini dilengkapi dengan Wavetrac limited slip differential. Jika ditimbang, CHI001 dengan tangki bahan bakar terisi penuh, maka bobotnya cukup 1.164 kilogram saja.

Baca juga :  Daftar Harga BBM Pertamina Mulai 1 November 2024

Nah, apapun jika terkait Porsche mesti tak jauh-jauh dari mesin aircooled 6 silinder. Theon Design memiliki beberapa pilihan mesin yang berkepasitas 3.6 liter dan 4.0 liter. Khusus pada CHI001 adalah mengusung mesin naturally-aspirated 4.0 liter dengan output 400 hp dan torsi 474 Nm. Throttle body buatan Jenvey Dynamics bertugas mengatur udara yang masuk ke dalam mesin. Hampir lupa, pelanggan dapat memilih penambahan komponen supercharger maupun turbocharger. Kami jadi langsung jatuh cinta…

Theon Design memberikan kebebasan penuh bagi pelanggan untuk mengeksplor desain interior. Namun kemungkinan besar pelanggan tetap ingin aura kabin tetap mempertahankan elemen klasik Porsche 911, namun dipadu dengan teknologi masa kini. Seperti pada CHI001, joknya menggunakan Recaro Club Sport beraksen Porsche Royal Purple.

Kerusakan dompet yang harus dialami jika ingin memiliki kreasi Theon Design ini ialah mulai dari £380,000 atau nyaris Rp 7 milyar. Waktu pembuatannya sekitar 18 bulan dan… biaya itu belum termasuk mobil donor, ongkos kirim, dan pajak.

0 0 votes
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x