Toyota GR Yaris Versi ‘Penyegaran’ Hadir di Tokyo Auto Salon

12 January 2024 | 3:30 pm | Aldi Prihaditama

Toyota baru saja menguak sejumlah aspek peningkatan atau upgrade untuk hot hatch kebanggaan mereka, yakni GR Yaris. Mobil ini tampil di ajang Tokyo Auto Salon 2024, yang berlangsung dari 12-14 Januari 2024, di Makuhari Messe, Jepang. Kisi-kisi dari upgrade yang dilakukan oleh Toyota ialah peningkatan tenaga dan torsi, penyegaran pada kokpit, serta ada pilihan transmisi otomatis DirectShift 8-speed.

Untuk pertama kalinya Toyota GR Yaris memiliki opsi transmisi otomatis, hal ini ternyata untuk memperluas potensi pasar. Konsumen pun tak perlu merisaukan performa transmisi otomatis ini, sebab Toyota telah mengembangkannya sesuai standar kebutuhan motorsport.

Disiksa para joki balap Gazoo Racing  

Para ‘joki balap’ Toyota Gazoo Racing World Rally Team telah menguji transmisi otomatis DirectShift tersebut, baik di medan aspal maupun non-aspal. Bahkan, mereka tak segan-segan untuk menyiksanya, agar mengetahui batas kekuatan transmisi. Sehingga dapat menghasilkan transmisi yang andal dan berperforma tinggi.

Software manajemen transmisi juga dioptimalkan untuk menghasilkan rasa berkendara yang dinamis. Oleh karenanya, sensor pada transmisi dapat menghitung akurasi pedal gas dan rem yang dioperasikan oleh pengendara. Hasilnya perpindahan gigi pun dapat diantisipasi secepat mungkin, tanpa harus kehilangan momen putaran mesin.

Kini tenaganya mencapai 300 hp

Konstruksi pelat kopling pada transmisi otomatis 8-speed ini menggunakan material yang tahan panas, dan rasio gigi yang saling berdekatan juga membantu menyalurkan seluruh potensi output mesin secara baik. Tak hanya transmisi, output mesin juga terkena peningkatan. Kini tenaganya mencapai 300 hp dan torsi puncaknya berada di angka 400 Nm.

Baca juga :  Great Wall Motor Ora 3 2024 Sekarang Lebih Cerdas

Seluruh kemampuan mesin disalurkan menuju keempat roda melalui beberapa pilihan pada driving mode dan torque distribution. Sistem ini akan mengatur kinerja electronic power steering, a/c, serta sejumlah komponen mekanis lain, sesuai dengan preferensi yang diinginkan oleh pengendara.

Upgrade pada penampilan fisik pun dilakukan di sejumlah titik. Termasuk mengubah sudut dashboard dan layar multimedia sebanyak 15 derajat menuju hadapan pengendara. Keselamatan berkendara juga ditingkatkan melalui penambahan sejumlah fitur keselamatan dan adanya teknologi Toyota Connected Services.

Apakah bakal masuk ke Indonesia? Tunggu saja, jawabannya bisa ya dan bisa tidak…

5 1 vote
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x