Momen menjelang lebaran begini, biasanya dimanfaatkan oleh produsen untuk menggaet konsumen sebanyak-banyaknya melalui program penjualan. Termasuk Wuling Motors yang menggelontorkan program promosi lebaran 2025 berjudul ‘Tenang Bersama Wuling’.
Menurut keterangan resminya, Program ini mencakup berbagai keuntungan bagi pelanggan yang ingin memiliki kendaraan Wuling. Pabrikan ini menawarkan DP rendah mulai dari Rp 18 juta, lalu bunga nol persen hingga tiga tahun.
Tidak hanya itu, sebagai bentuk apresiasi kepada konsumen, dalam promosi lebaran 2025 tersebut, Wuling memberikan voucher belanja hingga Rp 5 juta untuk event tertentu. Menambah semarak program ini, Wuling juga menghadirkan kesempatan emas bagi pelanggan untuk memenangkan grand prize berupa satu unit BinguoEV, dan satu unit BinguoEV lagi, tapi dengan diskon 50 persen.
Selain itu, untuk Anda yang memang sedang mencari mobil listrik, Wuling memberikan garansi yang cukup menarik untuk dipertimbangkan. mereka memiliki program Lifetime Core EV Components Warranty yang mencakup tiga komponen utama EV seperti Power Battery, Motor Control Unit dan Drive Motor. Plus, gratis biaya jasa dan suku cadang hingga 15,5 tahun atau 155.000 km (mana yang tercapai lebih dulu).
Hal tersebut masih ditambah gratis asuransi khusus untuk mobil EV Wuling. DC Adapter, Charger AC 7 kW dan instalasinya juga bisa didapatkan secara cuma-cuma, kalau Anda mau meminang mobil EV mereka seperti Air ev, BinguoEV, dan Cloud EV.
Bukan Hanya EV
Garansi seumur hidup ini bukan cuma untuk EV Wuling. Mobil hybrid mereka, Almaz RS Hybrid juga diberikan jaminan serupa untuk baterai, Motor Control Unit, dan Drive Motor.
Sementara untuk Almaz tipe lainnya, serta Alvez, Wuling memberikan gratis jasa perawatan hingga delapan tahun atau 100.000 km. Mana yang dicapai lebih dulu. Tidak kalah menarik, mereka juga memberikan jaminan resale value hingga 70 persen di tahun ketiga, untuk kedua model ini.
“Melalui ‘Tenang Bersama Wuling’, Wuling ingin menghadirkan ketenangan bagi masyarakat dalam menjalani perjalanan Ramadan dengan nyaman dan bebas khawatir. Dengan berbagai promo menarik, kami berharap pelanggan dapat menikmati perjalanan yang lebih nyaman. Bebas khawatir selama Ramadan dan seterusnya. Program ini juga merupakan bentuk komitmen kami dalam menghadirkan solusi mobilitas yang mengutamakan kenyamanan serta nilai lebih bagi pelanggan,” ujar Edison, Sales Operation Manager Wuling Motors.