Yamaha Tracer 9 GT+ 2023, Pertama Dengan Fitur Cruise Control Berpemandu Radar

11 November 2022 | 2:32 pm | Rizky Dermawan

Bagi para penyuka moge super touring, Yamaha melansir versi update dari Tracer 9 GT yang diberi imbuhan “+” di belakang namanya. Sejumlah ubahan setting dan upgrade konten fitur teknologi apa saja yang terdapat pada motor penjelajah berfairing dengan imbuhan “plus” ini?

Pada area kosmetik tampilan, windscreen kini dapat diatur ketinggiannya hingga 10 posisi. Headlamp dan lampu belakang kini telah mengadopsi versi LED. Standar tengah pun dibekalkan pada motor ini untuk mencegah motor terguling saat parkir.

Di balik windscreennya, panel instrument kini menggunakan layar TFT 7-inci yang dapat terkoneksi dengan ponsel rider via aplikasi MyRide. Navigasi GPS terbaru dari Garmin juga dibekalkan pada motor ini.

Pengaturan fitur pada layar monitor dapat dilakukan via tuas joystick yang terpasang pada setang model baru. Pada setang juga dilengkapi soket USB untuk pengisian daya baterai ponsel maupun lampu senter LED juga powerbank vape.

Tak ada ubahan signifikan pada sektor penggerak. Di balik fairing, frame aluminium masih mencengkeram mesin crossplane 3-silinder 890 cc yang sama dengan versi naked streetfighter-nya yakni MT-09. Nah, yang membedakan varian GT+ terbaru ini dari Tracer 9 GT biasa adalah konten fitur teknologi berkendara canggih yang diusungnya.

Yamaha menahbiskan Tracer 9 GT+ sebagai motor supertouring tercanggih di jajaran brand berlogo garpu tala tersebut. Ya, GT+ menjadi motor Yamaha pertama yang mengusung fitur berkendara Adaptive Cruise Control (ACC) berpemandu radar. Rider dapat lepas setang sejenak saat melaju pada kecepatan di atas 30 km/jam.

Baca juga :  Mazda MX-30 Resmi Hadir di Indonesia

Sebagai pengaman, fitur ACC teintegrasi dengan kendali engine braking dan teknologi pengereman Unified Braking System (UBS) yang terkoneksi dengan radar penjejak.

Saat radar mendeteksi jarak yang terlampau dekat dengan kendaraan lain yang berada di depan pada lintasan yang sama, kendali engine brake akan aktif untuk melakukan deselerasi yang kemudian dibantu oleh fitur UBS. Hal ini bertujuan untuk menghasilkan jeda jarak yang konstan dengan kendaraan lain di depan.

Selain terintegrasi dengan sistem pengereman, fitur ACC juga terintegrasi dengan kontrol suspensi. Tentunya suspensi yang dibekalkan pada Tracer 9 GT+ ini merupakan generasi terbaru berpengendali elektronik yakni KADS (KYB Actimatic Damper System).

Perpindahan naik-turun gigi pun kian praktis, halus dan cepat berkat fitur quick-shifter yang dibekalkan. Tak hanya itu, Tracer 9 GT+ merupakan motor Yamaha pertama yang mengusung teknologi quick-shifter gen-3. Fitur ini lagi-lagi juga terintegrasi dengan sistem ACC, dan rider tetap dapat melakukan perpindahan gigi meskipun fitur ACC dalam kondisi ON.

Tak perlu menunggu terlalu lama, Yamaha Tracer 9 GT+ teranyar akan tersedia secara global paling cepat mulai Januari tahun depan. Hanya saja, harga jual dari motor yang ditawarkan dalam pilihan warna Icon Performance dan Power Grey ini belum diumumkan secara resmi. Hmm.. Anda penasaran bukan?

Meskipun sepeda motor yang anda kendarai telah dilengkapi dengan fitur teknologi berkendara yang canggih, namun tetap selalu waspada dan berhati-hati saat berkendara… Jangan ceroboh. Safe ride… and ride safe.

Baca juga :  Demi Elektrifikasi, Honda Buat Lini Produksi Komponen Baterai

 

0 0 votes
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x