Bintang WSBK Danilo Petrucci Bangkitkan Nostalgia Ducati 916

15 June 2024 | 12:00 pm | Rizky Dermawan

Masa kejayaan balap Superbike era ’90an pernah dimeriahkan oleh Ducati 916. Motor berfairing yang diproduksi pada periode 1994-1998 ini jadi penyumbang mahkota juara Superbike World Championships bagi Ducati sebanyak 4 kali (1994–1996, dan 1998). Kemenangan yang dipersembahkan duet Carl Fogarty dan Troy Corser.

Sukses di ajang balap plus tampilannya yang keren membuat Ducati 916 laris manis di pasaran. Mulai akhir 1993 hingga penghujung 1998, sebanyak 18.006 unit diproduksi dalam berbagai model dan varian edisi khusus.

Masa kejayaan inilah yang ingin dibangkitkan kembali oleh Danilo Petrucci. Bintang balap WorldSBK yang juga mantan rider Ducati di balap MotoGP. Ducati 916 juga merupakan motor balap pertama di awal karir Petrucci. Tak heran jika motor ini berkesan.

Ia lalu menggadeng Dotto Creations, modifikator dan perancang otomotif asal Italia. 

Reinkarnasi Ducati 916

Tampilan motor garapan Petrucci dan Dotto Creations memang terlihat bagai reinkarnasi 916. Nama yang disematkan cukup unik, Il Mito di Noveunosei (Legenda 916).

Desain asli Ducati 916 asli garapan Massimo Tamburini direplikasi dengan gaya yang lebih modern. Tentu saja tetap mengutamakan aerodinamika yang sempurna.

Tampilan panel fairing bagian depan khas 916, namun dengan sudut yang lebih tajam. Lampu depan menggunakan LED.

Desain tangki, jok dan buritan pun sedikit mengalami sentuhan agar terlihat lebih modern.

Baca juga :  Ducati 10° Anniversario Rizoma Edition, Kado Satu Dekade Scrambler

Agar tetap ringan, panel fairing, spatbor depan dan belakang, tangki hingga belakang terbuat dari bahan serat karbon dan polymer. Laburan warna merah glossy pun sangat khas Ducati.

Basis Ducati Panigale V4

Sebagai basis platform garapan, dipilih model Ducati Panigale V4. Alasannya, performanya yahud dan tampilan garang. Selain itu, elemen desain pada Panigale pun sebagian diadopsi dari Ducati 1098 dan 916.

Mesinnya tetap Desmosedici Stradale 90° V4 1103 cc bawaan Panigale V4 standar. Bertenaga 215,5 hp pada 13.000 rpm. Torsi maksimum sebesar 123,6 Nm dicapai di 9.500 rpm.

Hanya saja, Dotto Creations mengubah jalur knalpot. Satu set pipa exhaust berikut muffler terpasang persis di bawah jok. Desainnya mirip model knalpot ‘kolong’ pada Ducati 916.

Lubang air intake pun dibuat pada panel buritan. Selain mendinginkan area seputar exhaust, juga agar hawa panas dari muffler tak merambat ke jok. 

Untuk sistem suspensi, pelek hingga speedometer masih mengandalkan komponen bawaan dari Ducati Panigale V4. Namun para konsumen dapat memiliih opsi lain sesuai keinginan. Permintaan khusus dari para pelanggan akan dilayani oleh Dotto Creations.

Karena ini adalah proyek garapan khusus, maka jumlah unitnya pun terbatas. Dotto Creations hanya membuat sebanyak 16 unit. Namun tak disebutkan berapa harganya. 

 

 

5 1 vote
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x