Ducati 10° Anniversario Rizoma Edition, Kado Satu Dekade Scrambler

4 November 2024 | 4:25 pm | Rizky Dermawan

Baru sepekan lalu Ducati memperkenalkan Scrambler Icon Dark dan Full Throtle model tahun 2025. Kini muncul satu model edisi khusus peringatan satu dekade Ducati Scrambler: 10° Anniversario Rizoma Edition.

Saat debut perdana di Koelnmesse pada Intermot 2014, Scrambler sukses menyita perhatian dunia. Banyak yang berpendapat bahwa Scrambler bakal melegenda seperti saat Ducati Monster muncul di tahun 1993. Hal itu pun terbukti.

Scrambler jadi salah satu model terlaris Ducati. Lebih dari 100.000 unit tersebar di seluruh dunia sejak dipasarkan tahun 2015. Tak heran jika Scrambler begitu istimewa bagi Ducati. Lalu, seistimewa apa model edisi khususnya kali ini?

Motor edisi terbatas ini basisnya Scrambler model tahun 2025. Fitur standar seperti layar dashboard TFT 4.3 inci tak beda dari Icon Dark dan Full Throttle yang baru saja launching. Mode berkendara, quickshifter dan teknologi kendali Ride-by-Wire pun sama. Perbedaan yang paling terlihat tentu saja kemasan tampilannya.

“Scrambler ini dikemas dengan gaya yang berbeda dari biasanya. Hanya 500 orang yang beruntung memilikinya,” kata Fabrizio Rigolio, desainer kreatif Ducati Centro Stile.

Para teknisi dan perancang khusus di studio Ducati Centro Stile berkolaborasi dengan Rizoma, produsen aksesoris asal Italia yang telah lama bermitra dengan Ducati.

Livery tangki two-tone tampil dengan kombinasi warna Stone White dan Black Gloss. Frame, pelek, garpu dan swingarm hingga knalpot yang berkelir Black Gloss terlihat serasi dengan nuansa chromatic Metal Rose pada sejumlah panel bodi.

Baca juga :  Harley-Davidson Bawa Beragam Kegiatan di IMOS 2024

Lampu depan model bundar berselubung frame warna Gloss Black digarap oleh Rizoma. Pelindung berbentuk huruf “X” pada frame lampu merupakan simbol dari ‘Decima’ yakni ’10’, sesuai usia Ducati Scrambler yang genap 10 tahun.

Rizoma Tuai Pujian

Mesin dua-silinder Desmodue yang diapit sasis di bawah tangki speknya sama seperti Scrambler Icon Dark terbaru. Tak ada sentuhan ataupun modifikasi performa.

“Rizoma berhasil mengemas Scrambler dan membuat saya takjub,” ungkap Andrea Ferraresi, Director of Strategy and Centro Stile Ducati.

Cuma 500 unit Scrambler 10° Anniversario Rizoma Edition yang diproduksi dan disebar ke jaringan dealer Ducati berbagai negara. Motor edisi khusus seperti ini biasanya akan segera ludes dengan cepat.

Di Inggris dibanderol seharga £13.095 atau setara Rp 263,64 jutaan. Unit paling cepat akan mendarat sekira bulan Maret 2025.

Para Ducatisti di Negeri Paman Sam cukup merogoh kocek sebesar $15.000 atau sekira Rp 231,88 jutaan untuk menebus Ducati Scrambler 10° Anniversario Rizoma Edition. Unit akan dikirim kepada pemesan mulai Juli 2025. Indonesia? Tunggu saja. 

 

5 1 vote
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x