Desainnya Mirip Mobil Korea Selatan, Ini Dia SUV Listrik Honda S7

7 March 2025 | 7:00 pm | Indra Alfarisy

Honda membuat gebrakan lagi di Tiongkok sana kemarin (06/03). Bekerjasama dengan Dongfeng, mereka melahirkan SUV listrik Honda S7. Mobil yang mampu menghasilkan daya tempuh hingga 620 km, serta punya motor listrik bertenaga 469 hp (untuk varian tertentu).

Kalau Anda ingat, beberapa bulan lalu Honda sempat memperkenalkan keluarga Honda Ye, yang merupakan mobil listrik berbentuk SUV bernama S7 dan P7. Nah, ini lanjutannya. Tapi entah kenapa mereka menanggalkan nama Ye tersebut.

Secara desain, kami tidak akan sadar kalau ini Honda. Sebabnya, S7 menggunakan bahasa desain yang sama sekali baru, dan bertolak belakanga dengan Honda biasanya. Headlight berbentuk Y lengkap dengan DRL-nya serta grill bertingkat yang melebar di bawah.

Honda S7 diperkenalkan di China

Tambahan fitur modern lain yang juga jarang terllihat di mobil Jepang lainnya adalah handle pintu yang ‘flush’, rata body saat tidak digunakan. Di samping, desain pelek pun terlihat lebih agresif dari biasanya. Pilihan ukuran (tergantung trim) adalah 19 atau 21 inci.

Bagian belakangnya juga berbeda dengan SUV Honda biasanya. Spoiler besar di atas penutup bagasi, pilar C yang menunduk serta tatanan lampu yang terlihat lebih agresif. Jujur, muka depan dan belakangnya mengingatkan kami pada produk Hyundai-Kia.

Panjang Honda S7 adalah 4.750 mm, dengan wheelbase 2.930 mm. Sementara lebarnya 1.930 mm dan tinggi 1.625. Moncongnya mampu menampung barang hingga 471 liter.

Interior

Interior honda S7

Kabinnya dibekali layar monitor berukuran 24 inci berorientasi tegak (portrait). Besar memang, tapi bisa menyatu dengan rapi di dashboard sehingga tidak mengganggu bidang pandang pengemudi.

Baca juga :  Wuling Hebohkan IIMS Dengan Produk Baru dan Mobil Konsep

Untuk yang di balik setir diberikan instrument cluster LCD 9,9 inci. Lalu, sebagai gantinya kaca spion, dipasang layar monitor yang menampilkan input dari kamera di kiri dan kanan mobil.

Untuk hiburan, Honda menyediakan delapan speaker di kabin S7 yang standar. Untuk varian teratas, disediakan tata suara racikan Bose dengan 16 speaker. Pastinya, sudah dibekali juga dengan paket fitur bantu berkendara Honda Sensing. Ditambah perlindungan penumpang yang, belum disebutkan lengkap tapi pasti punya 11 airbag.

Honda S7 rear view

Honda S7 dibagi menjadi beberapa varian berdasarkan penggeraknya. Versi pertama adalah S7 dengan penggerak roda belakang (RWD). Varian ini menghasilkan tenaga 268 hp (200 kW), dengan torsi 420 Nm. Jarak tempuhnya dikatakan 650 km.

Varian kedua adalah S7 AWD dengan dua motor listrik dengan total tenaga 469 hp (350 kW). Torsinya menyentuh 770 Nm. Akselerasi 0-100 km/jam untuk S7 AWD diklaim 4,6 detik. Jarak tempuh yang disuguhkan 620 km berdasarkan uji CLTC. Kedua varian S7 ini sama-sama dibekali baterai NMC 89,8 kWh, yang bisa terisi 30 hingga 80 persen dalam 36 menit.

Harga Honda S7 di Tiongkok adalah (setara) Rp 582 jutaan untuk versi RWD. Untuk varian AWD, dijual seharga Rp 695 jutaan. Di China, mobil ini bersaing langsung dengan Tesla Model Y, meski S7 punya harga yang lebih murah. 

5 1 vote
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
Motomobinews

FREE
VIEW