Taksi premium GrabExecutive telah hadir di bandara Soekarno Hatta (Terminal 3) dan I Gusti Ngurah Rai.
Dengan menggunakan armada listrik BYD Denza D9, GrabExecutive menawarkan sistem penjemputan eksklusif, fasilitas premium dalam armada mobil, hingga driver profesional dan terlatih.
“Kehadiran GrabExecutive menandai langkah strategis kami dalam memperluas portofolio dari layanan GrabCar, dari yang terjangkau hingga layanan premium luxury-class. Dengan menggunakan armada listrik BYD Denza D9 yang dikemudikan oleh driver profesional dan terlatih, kami tidak hanya ingin menghadirkan kenyamanan maksimal bagi pengguna tetapi juga turut mendorong ekosistem transportasi ramah lingkungan di Indonesia,” jelas Neneng Goenadi, Chief Executive Officer, Grab Indonesia.
Cara Memesan GrabExecutive

Taksi premium GrabExecutive menawarkan kemyamanan dan fasilitas mewah. Lalu, bagaimana cara memesanya?
Dengan fitur Advance Booking
-
Buka aplikasi Grab, pilih GrabCar.
-
Tentukan lokasi penjemputan dan tujuan.
-
Pilih layanan GrabExecutive.
-
Untuk pemesanan terjadwal, pilih opsi Advance Booking dan atur waktu penjemputan minimal 12 jam sebelumnya.
Dengan fitur GrabNow
-
Pengguna dapat memesan langsung melalui petugas di titik lokasi GrabExecutive pick up point.
-
Masukan tujuan dan titik penjemputan, kemudian pilih GrabNow dengan metode pembayaran non-tunai (cashless only).
-
Masukan enam digit kode yang tersedia pada layar HP pengemudi.
-
Konfirmasi kepada petugas Grab yang berada di lokasi titik penjemputan.
Oh ya, untuk mendukung perjalanan bisnis, layanan GrabExecutive kini dapat dipesan langsung melalui fitur GrabNow di Mall Plaza Indonesia – Thamrin Lobby, serta Grab Lounge/Booth di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta dan Bandara I Gusti Ngurah Rai.
Selain itu, pelanggan juga dapat melakukan pemesanan lebih awal melalui Advance Booking di beberapa lokasi di Jakarta, termasuk di Stasiun Kereta Cepat Halim (KCIC).
Ke depannya, layanan ini akan menjangkau wilayah lainnya secara bertahap dengan armada yang terus ditambah untuk dapat dinikmati oleh lebih banyak pengguna.
“Meningkatnya permintaan layanan premium seperti GrabCar Plus dan GrabCar Premium sejak diluncurkan, menunjukkan bahwa masyarakat kini semakin mengutamakan kenyamanan dan kualitas dalam bepergian. Melalui GrabExecutive, kami ingin menjawab kebutuhan konsumen akan layanan transportasi eksklusif yang berkelas serta memberikan ketenangan sejak awal perjalanan. Layanan ini hadir untuk para pengguna yang ingin menikmati pengalaman perjalanan five-star ride experience, penuh kemewahan, dan ketenangan,” pungkas Melinda Savitri, Country Marketing and Communications Head, Grab Indonesia.