Hyundai Motors Indonesia (HMID) APM mobil Hyundai di Indonesia menyatakan mereka mengantongi 3.727 SPK selama berlangsungnya GIIAS 2023 lalu. Bintangnya siapa lagi kalau bukan keluarga Stargazer.
Mobil Hyundai MPV ini sukses menghasilkan lebih dari 1.600 SPK. Angka tersebut adalah gabungan dari Stargazer dan Stargazer X. Mobil listrik Ioniq 5 mengekor di belakangnya dengan angka pemesanan 776 unit. Lalu Hyundai Creta tercatat menyumbangkan 768 pesanan.
“Terima kasih atas antusiasme pengunjung GIIAS 2023 untuk Hyundai,” kata WooJune Cha, President Director of PT Hyundai Motors Indonesia. “Ini menunjukkan kepercayaan dan minat tinggi masyarakat terhadap produk Hyundai di Indonesia.” WooJune Cha juga mengatakan hasil positif tersebut menjadi motivasi lebih bagi timnya. Terutama untuk terus memperkuat posisi Hyundai sebagai game-changer di industri otomotif Indonesia. Ke depannya, ia berharap bisa terus menghadirkan kendaraan Hyundai baru yang sesuai dengan kebutuhan pasara Indonesia.
Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer of PT Hyundai Motors Indonesia mengatakan hal senada. “Kami sangat mengapresiasi respons yang luar biasa dari masyarakat terhadap produk-produk Hyundai di GIIAS 2023. khususnya pada model unggulan seperti New Stargazer, Stargazer X, IONIQ 5, dan juga Creta.”
“Kami akan terus menjawab kebutuhan konsumen dan tren di industri dengan konsisten memberi produk, layanan, dan inovasi terbaik yang memaksimalkan kepuasan pelanggan, sejalan dengan komitmen kami dalam menerapkan customer-centricity di setiap penyediaan solusi bagi konsumen,” tambah Frans.
Apresiasi GIIAS
Tidak hanya oleh konsumen, penyelenggara GIIAS juga memberikan apresiasi kepada merek Korea Selatan ini. Dengan tema Hyundai Horizon of Innovation, mereka memperlihatkan berbagai kemampuannya. Termasuk area test drive dalam ruangan (in door) untuk mobil listrik mereka, Ioniq 5 dan yang baru, Ioniq 6.
Khusus untuk Ioniq 6, salah satu main dealer mereka, Hyundai Gowa mengatakan telah menerima order sebanyak 58 unit selama berlangsungnya GIIAS 2023. Menurut mereka, yang beli justru tidak hanya konsumen baru, tapi juga mereka yang sudah punya Ioniq 5.
Mobil Hyundai Ioniq 6 diperkirakan inden hingga tiga bulan ke depan. Harganya Rp 1,197 milyar (OTR Jakarta).