Honda WR-V 2022 Diperkenalkan, Ini Harganya

2 November 2022 | 3:00 pm | Indra Alfarisy

Honda WR-V 2022 menggunakan platform Honda Brio yang ditinggikan.

Akhirnya Honda Prospect Motor membuka selubung crossover terbaru mereka, Honda WR-V 2022, di Jakarta. Merupakan mobil yang selama ini hanya terlihat terkurung dalam kotak kaca, disamarkan kamuflase yang menyulitkan melihat bentuk aslinya.

Menurut Kotaru Shimizu, President Director Honda Prospect Motor, huruf W pada WR-V adalah Winning. Sedangkan Poychat Ua-arayaporn, Large Project Leader Honda WR-V menegaskan bahwa mobil ini didesain untuk fun to drive dengan rasa berkendara premium. Ini masih harus dibuktikan lagi nanti.

Honda WR-V 2022 menggunakan platform BR-V. Bentuknya terlihat tegas layaknya sebuah SUV. Dimensi yang compact terlihat akan lincah jika digunakan di kepadatan lalu lintas. Ini sejalan dengan filosofi desain Honda WR-V yang sebetulnya sudah ada sejak 2017. Saat itu, masih mengandalkan platform Honda Jazz dan tidak dipasarkan di Indonesia.

WR-V 2022 dipasarkan dalam tiga varian utama, E dan RS. Ya, ini adalah mobil Honda keenam yang mengusung logo RS di belakang namanya. Mesinnya mengandalkan empat silinder berkapasitas 1,5 liter DOHC dengan imbuhan i-VTEC tentunya. Tenaganya 121 PS. WR-V dibekali transmisi CVT. Transmisi itu, dikatakan oleh Ua-arayaporn, telah disempurnakan untuk memberikan rasa berkendara yang lebih sporty, tanpa mengorbankan konsumsi BBM.

Selain hal teknis, WR-V juga dibekali paket fitur berkendara Honda Sensing yang lengkap. Tidak lupa, ada remote engine start. Detail soal varian WR-V, akan kami hadirkan di artikel berikutnya.

Baca juga :  Toyota Corolla Altis Facelift Varian GR Sport Cuma Ada Versi HEV

Di bawah ini adalah daftar harga Honda WR-V 2022

WR-V E CVT Rp 271.900.000
WR-V RS CVT Rp 289.900.000
WR-V RS CVT with Honda Sensing Rp 309.900.000

“Konsumen WR-V adalah mereka yang bekerja keras, kerap bersosialisasi dan update terhadap teknologi terkini,” kata Yusak Billy, Business Inovation and Marketing & Sales Director PT Honda Prospect Motor. Jadi, kalau Anda merasa seperti itu, mungkin mobil ini cocok.

Honda WR-V sudah bisa dipesan di dealer Honda terdekat Anda.

5 3 votes
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x