Dua Versi Nissan Skyline Nismo, Sangat Menarik!

24 August 2023 | 5:51 pm | Rizky Dermawan

Nissan nampaknya tengah gencar memanjakan para pecintanya. Skyline Nismo yang dinantikan pun akhirnya diluncurkan di Jepang. Ingat ya, Skyline. Bukan GT-R. 

Kemunculan sedan sport racikan Nismo ini hanya selang sepekan setelah Nissan meluncurkan sport coupe Fairlady Z Nismo. Anda ingin tahu bagian apa saja dari sedan sport yang diracik khusus oleh Nismo ini?

Hanya Ada 1.000 Unit Skyline Nismo

Berbeda dengan Nissan Z Nismo di AS maupun Fairlady Z Nismo spek JDM, Skyline racikan Nismo spek JDM ini jumlahnya sangat terbatas. Hanya ada 1.000 unit.

Untuk varian termurahnya, para konsumen di Jepang harus merogoh kocek mulai dari 7.880.400 yen. Kurang lebih Rp 834 jutaan (kurs 1 yen = Rp105.86). 

Racikan Ala Nismo

Nismo tak membedakan racikannya antara sport coupe Fairlady Z maupun pada sedan 4-pintu Skyline Nismo. Basis mesin yang digunakan keduanya sama.

Mesin VR30DDTT 3.0-liter twin-turbo V6 diracik ulang hingga output tenaganya terdongkrak menjadi 414 hp. Puntiran torsi maksimumnya di tangan Nismo terkoreksi menjadi 550 Nm.

Untuk mode berkendara terdapat tiga pilihan: Standard, Sport, dan Sport+. Penyuka pengendaraan yang penuh gelora, mode Sport+ adalah pilihannya.

Sistem suspensi pun disetting ulang untuk mengimbangi peningkatan output performa. Perangkat stabilizer dibekalkan di bagian depan dan belakang untuk meredam gejala body roll saat bermanuver. Kampas rem cakram standar diganti dengan spek high performance agar pengereman jadi lebih pakem.

Baca juga :  Tingkatkan Daya Saing, Geely Perintahkan Zeekr Akuisisi Lynk & Co

Untuk pelek, sedikit berbeda dari Fairlady Z Nismo yang menggunakan lansiran Rays. Nissan Skyline Nismo dibekali pelek 19-inci buatan Enkei. Berbalut ban spek high performance untuk menghasilkan traksi yang lebih menggigit.

Soal kenyamanan berkendara, sedan Skyline Nismo tak berbeda dari versi standarnya. Hanya saja ‘sedikit’ lebih kencang dan gesit.

Sentuhan Visual 

Di tangan Nismo, tampilan sedan Skyline tentu saja tak luput dari sentuhan. Untuk area eksterior, porsi upgradenya lumayan banyak.

Bumper depan dan belakang tampil lebih sporty dengan aksen warna merah menyala. Grille berubah wujud, fog lamp pun demikian. Emblem “Nismo” pun tak lupa disematkan pada body sebagai penanda.

Kemasan interior sedan sport ini pun ditata ulang. Panel interior dibalut bahan suede yang lembut dan memberi berkesan mewah. Setir sport berlapis kulit nampak serasi dengan tachometer bergaya sport yang diimbuhi lingkaran merah. Jok sport berkelir hitam lansiran Recaro kian menguatkan karakter sedan sport pada Skyline racikan Nismo ini.

Nissan Skyline Nismo Limited Hanya Ada 100 Unit

Nah, tadi kami sebutkan varian termurah. Ternyata ada tipe yang lebih menggetarkan jiwa yakni Nissan Skyline Nismo Limited. Jumlahnya pun jauh lebih sedikit, hanya 100 unit!

Untuk edisi super terbatas ini pelek dibedakan dengan warna matte gunmetal. Pada cover mesin dihiasi plakat bertuliskan nama mekanik peracik mesin. Mirip seperti AMG, “One man, one engine”.

Baca juga :  Ribuan Unit Smoot Motor Listrik Sudah Mengaspal di Tanah Air

Ada juga peneng bertuliskan nomor seri produksi. Untuk versi yang satu ini label harganya sedikit lebih mahal. Anda setidaknya harus merogoh kocek mulai dari 9.479.000 yen. Kurang lebih sekitar Rp 1 miliar, off the road.

Kedua varian Nissan Skyline Nismo ini adalah spek Japan Domestic Market alias JDM. Ya, hanya dipasarkan secara terbatas di Jepang, dan untuk edisi Limited nampaknya daftar antrean pemesan sudah panjang….

0 0 votes
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x