Royal Alloy Ramaikan Segmen Skuter di IIMS 2025

17 February 2025 | 10:30 am | Rizky Dermawan

Persaingan pasar skuter matic di Indonesia kian meriah. PT Utomo International atau UtomoCorp sebagai distributor resmi Royal Alloy di Indonesia, memamerkan rangkaian produk mereka di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025.

Royal Alloy yang menempati area pamer di Hall 3 JIExpo Kemayoran, Jakarta di resmi meluncurkan skuter terbarunya yakni GT2 Series.

Skuter matik (skutik) bergaya retro modern ini tampil memikat dalam aneka warna yang trendy dan eyecatching. GT2 Series menjadi pelengkap lini model Royal Alloy yang telah diluncurkan sebelumnya.

“Dengan tagline New Generation Classic, GT2 Series menjadi produk andalan untuk menyasar segmen anak muda yang hobi skuter retro,” jelas Denny Utomo, CEO UtomoCorp.

Segmen 150 CC

Royal Alloy GT2 Series bermesin silinder tunggal 4-tak 148 cc SOHC berpendingin radiator ini masuk kelas skutik 150 cc. Output tenaga maksimum 13,1 hp dikail pada 8.500 rpm. Sedangkan torsi puncak sebesar 14,5 Nm dicapai pada 6.500 rpm.

Beraneka fitur yang disematkan tak kalah dari skutik modern lainnya. Tampilan panel instrumen digitalnya menggunakan layar LCD TFT Colour yang dilengkapi iluminasi. Informasi berkendara tetap terbaca walau sedang berkendara malam hari.

Fitur lainnya seperti Smart Key, pengereman ABS (Anti-lock Braking System) serta TCS (Traction Control System) jadi poin yang patut dipertimbangkan.

Tampilan Memikat

Bodi skutik ini terbilang cukup ramping dan simple, sehingga lincah diajak melintasi jalan raya perkotaan. Tampilannya pun tak banyak pernik khas skutik retro. Desain lampu depan dan lampu rem LED juga ala model skuter retro.

Baca juga :  Nissan Stop Terima Pesanan GT-R R35, Sang Legenda Akan Segera Berakhir

Jok yang agak lebar namun dengan lekuk ergonomis membuat berkendara jadi makin nyaman. Skutik GT2 sebenarnya dilengkapi dengan fitur penghangat di setang dan jok. Namun pada model yang dipamerkan di IIMS 2025, fitur tersebut belum dipasang.

Fitur penghangat biasanya ada pada moge kelas atas spek pasar Eropa dan Jepang. Dengan fitur ini maka tak perlu khawatir kedinginan saat riding di malam hari atau di kawasan pegunungan.

Jika model skuter Royal Alloy lainnya menggunakan bodi berbahan plat besi, bodi GT2 Series justru berbahan plastik. Bobot skuter yang lebih ringan membuat aksi manuver skutik ini jadi lincah dan gesit.

Royal Alloy GT2 Series tersedia dalam dua varian, Sport dan Elegance. Opsi warna jadi pembeda sesuai gaya yang ditonjolkan.

Varian Sport hadir dalam warna Meteorite Grey dan Modern Orange. Sedangkan opsi warna Ivory, Dark Jade, Flame Red, Lemon Yellow, plus warna spesial Parrot, Swan, dan Durian jadi ciri khas pada varian Elegance.

Royal Alloy GT2 Series ditawarkan dengan harga Rp 49 juta, on the road Jakarta.

5 1 vote
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x
Motomobinews

FREE
VIEW