Gelaran Indonesia Motorcycle Show+ (IMOS+) 2023 tidak hanya hanya diramaikan oleh brand yang sudah lama beredar di Indonesia saja. Sebab ada merk baru yang tampil percaya diri di segmen skuter premium, yaitu Scomadi.
Skuter asal negara Inggris ini tentunya bakal mengusik ‘tempat bermain’ yang telah diisi oleh Vespa, Lambretta, Peugeot Motorcycle, dan Royal Alloy. Pada IMOS+ 2023 ini. Nama Scomadi mungkin belum banyak yang mengenalnya, namun sebenarnya telah melangsungkan bisnisnya sejak tahun 2005.
Sosok di balik nama Scomadi adalah Frank Sanderson. Dirinya pun datang langsung di acara IMOS+ 2023, untuk memperkenalkan produk kebanggaannya.
“Scomadi telah menarik hati banyak penggemar yang mencari gaya dan mobilitas. Produk Scomadi mencerminkan desain modern dengan unsur klasik, yang tentunya akan menarik bagi konsumen Indonesia,” kata Frank Sanderson.
“Kami yakin bahwa produk ini memang sesuai untuk gaya hidup skuteris Indonesia,” imbuhnya. Ucapan Frank Sanderson itu kami rasa cukup beralasan, karena Indonesia merupakan pasar sepeda motor terbesar di kawasan Asia Tenggara.
Tak main-main, Scomadi langsung memajang enam unit varian unggulannya. Mulai dari Technica 200i, Turismo Technica 200i, Technica 200i Urban, Technica 200i Adventure, Turismo Technica 200w, dan Turismo Technica 200w ‘The Who’.
Menariknya, semua produknya juga dapat dikustomisasi sesuai preferensi pengguna. Ada beberapa pilihan aksesoris seperti rak bagasi, stiker bodi khusus, sampai kaca spion dengan desain unik.
Supaya konsumen Indonesia yakin akan produk ini, garansinya pun mencapai dua tahun. Harganya mulai dari Rp 79 juta hingga Rp 99 juta. Kami jadi tidak sabar ingin mencobanya langsung…