Geneva Motor Show Berakhir, Tidak Ada Lagi Mulai Tahun Depan
Kabar kurang sedap melanda dunia otomotif global, sebab sudah dapat dipastikan bahwa gelaran Geneva International Motor Show (GIMS) tidak akan ada lagi. Walaupun pameran otomotif tahunan baru saja digelar lagi pada bulan Februari 2024, namun komite GIMS menganggap ada terlalu banyak ketidakpastian terkait industri otomotif.
Pernyataan tersebut dilontarkan langsung oleh President of the Comité permanent du Salon international de l’automobile Foundation. “Keputusan ini harus kami ambil dengan berat hati. Meskipun kami sudah berupaya setelah absen selama empat tahun. Kurangnya minat dari pabrikan kendaraan untuk mengikuti GIMS, membuat situasi ini semakin tidak menentu untuk gelaran tahun depan,” kata Alexandre de Senarclens.
Terlebih lagi ada persaingan ketat dari pameran otomotif serupa di negara Prancis dan Jerman. Sebab kedua pameran tersebut cukup digemari oleh sejumlah produsen kendaraan, terutama yang berasal dari kawasan domestik.
Karena merasa tidak mampu mencapai tujuan akhir yang diharapkan, maka Comité permanent du Salon international de l’automobile Foundation, meminta Autorité cantonale de surveillance des fondations et des institutions de prévoyance (ASFIP) Genève, untuk membubarkan komite. “Tanpa komitmen dari tim operasional yang dipimpin oleh Sandro Mesquita, maka komite ini tidak akan pernah mampu menggelar pameran di Geneva maupun di Doha, pasca pandemi COVID-19,” imbuh Alexandre de Senarclens.
“Namun seiring kesuksesan gelaran pertamanya, nampaknya GIMS Qatar akan terus dilaksanakan. Acara ini akan didukung oleh tim yang telah paham mengenai pameran otomotif internasional. Semoga rencana ini dapat menggugah banyak pabrikan otomotif untuk ikut dalam GIMS Qatar di bulan November 2025 nanti,” tutup Sandro Mesquita, GIMS Chief Executive Officer.