Delica concept

Delapan Mobil Baru Mitsubishi Hingga 2030, Ada Pajero Sport?

Mitsubishi Motors Corporation (MMC) mengumumkan deretan mobil baru mereka akan segera hadir. Tapi harap dicatat, yang dimaksud ‘segera’ adalah bertahap dari 2026 hingga akhir dekade ini.

Dikutip dari media Australia Drive, rencana MMC hingga 2030 nanti, ada beberapa mobil yang signifikan yang akan dikeluarkan terutama untuk pasar Australia. Gambar di atas adalah versi lebih lengkap dari teaser deretan produk Mitsubishi yang akan beredar di Amerika Serikat, pada periode yang sama. MMC US mengumumkan gambar tersebut saat mengungkap rencana ‘come back’ mereka pertengahan Mei 2024 lalu.

Dan bicara pasar Australia, biasanya ada kesamaan dengan market di Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

Deretan mobil baru Mitsubishi yang akan meluncur hingga 20230 nanti.

Mitsubishi yang akan hadir di pasar Australia

Ada Pajero Baru?

Meski masih berisfat spekulatif, tapi media tersebut memperkirakan mitsubishi mempersiapkan mobil baru seperti ada Pajero Sport, Delica, Triton terkencang dan sebagainya. Penggeraknya akan beragam mulai dari ICE, Hybrid, PHEV hingga EV murni.

Menelisik gambar di atas, yang tengah itu sepertinya Mitsubishi Pajero Sport generasi terbaru, yang rumornya memang sedang digodok oleh MMC. Kami juga tidak menutup kemungkinan ini adalah Mitsubishi Pajero (bukan Sport) yang lahir kembali. Mitsubishi perlu SUV itu untuk mengimbangi laju Toyota Land Cruiser di pasar global.

Di belakangnya, kemungkinan besar MPV Delica generasi terbaru yang dibangun berdasarkan konsep D:X. Wujudnya sempat kami lihat di Tokyo Mobility Show 2023.

Mitsubishi D:X Concept di TMS 2023

Mitsubishi D:X Concept, calon pengganti Delica

Kemudian mobil kedua di sisi kanan paling depan, diperkirakan Mitsubishi Triton versi Ralliart. Double cabin ini akan menjadi pesaing pikap sekelas Ford Ranger Raptor atau GR Hilux.

Di belakang Triton, terlihat mobil compact yang sepertinya akan lebih kecil dari Mitsubishi Xforce. Bicara Xforce, tiga SUV di sisi kiri gambar salah satunya kemungkinan versi Xforce yang ditingkatkan untuk pasar global. Termasuk Australia.

Ini tentunya berita bagus, demi keberagaman merek di pasar otomotif dunia. Belakangan ini pabrikan Jepang seperti sedang ‘istirahat’, yang membuat merek Cina makin dominan. Kami akan segera mengabari jika ada update lagi.

Mitsubishi Pajero Masuk Japan Automotive Hall of Fame

Mitsubishi Motors Corporation (Mitsubishi Motors) mengumumkan bahwa Pajero generasi pertama, telah dipilih oleh Japan Automotive Hall of Fame (JAHFA) di tahun ini. Kendaraan Sport Utility Vehicle (SUV) yang diluncurkan pertama kali pada tahun 1982 ini, mendapat predikat sebagai salah satu mobil bersejarah dan memiliki kontribusi besar terhadap sejarah otomotif Jepang.

Pajero pertama diluncurkan sebagai kendaraan off-road dengan sistem penggerak empat roda (4WD), namun juga memberikan kemudahan pengoperasian bagi penggunanya. Mobil ini telah mendapatkan respons positif dari konsumen Mitsubishi dan memantapkan posisinya sebagai salah satu pemimpin dalam segmen SUV dan kendaraan 4WD di Jepang.

Diekspor ke ratusan negara

Tidak kurang dari 3,2 juta Mitsubishi Pajero telah diproduksi dalam empat generasi hingga produksinya berakhir pada tahun 2021. Mitsubishi Pajero juga telah diekspor ke lebih dari 170 negara dan dicintai oleh para penggemarnya di seluruh dunia. Di pasar Jepang, Pajero menjadi salah satu seri ikonik dari Mitsubishi Motors, bahkan ada model ‘ekstra’ seperti Pajero Mini kei-car ke jajarannya pada tahun 1994, SUV ringkas Pajero Junior pada tahun 1995, dan SUV ringkas Pajero iO pada tahun 1998.

Di ajang motorsport, Mitsubishi Pajero generasi pertama sempat marasakan ganasnya kompetisi dalam reli Dakar. Event ini memiliki reputasi sebagai reli terberat di dunia dan Mitsubishi Pajero pertama kali ikut pada tahun 1983. Kegigihannya membuahkan hasil di event tahun 1985, yang juga menjadi kendaraan buatan Jepang pertama yang memenangkan event tersebut.

Total 12 kali menang reli Dakar

Pajero berkompetisi dalam reli sebanyak 26 kali hingga tahun 2009 dan meraih total 12 kemenangan keseluruhan, termasuk tujuh kemenangan berturut-turut. Hal ini menunjukkan bahwa Mitsubishi Pajero memiliki kapabilitas yang baik untuk penggunaan jalan raya dan mempunyai durabilitas yang sangat baik.

Pengalaman yang diperoleh dalam event motorsport dimanfaatkan untuk meningkatkan daya tarik produk Pajero dan model produksi lainnya. Teknologi sistem penggerak roda serta durabilitas kendaraan, menjadi bekal penting bagi Mitsubishi dalam mengembangkan beragam produk.

Saat ini, SUV Pajero Sport pun ikut meneruskan silsilah Pajero dan dijual di lebih dari 80 negara di seluruh dunia. Berdasarkan keandalannya yang didukung oleh beragam teknologi, Mitsubishi Motors akan terus menawarkan gaya hidup mobilitas. Termasuk tetap mendukung semangat petualang para penggunanya.