Apa Sih Beda Torsi dengan Tenaga Mesin?
Ketika membicarakan tentang performa mesin kendaraan, Anda pasti pernah mendengar istilah torsi. Anda dengan mudah menemukan informasi besaran torsi ini ketika membaca tentang spesifikasi mesin kendaraan. Namun, apakah torsi itu sama dengan tenaga?
Oke, secara umum torsi merupakan momen gaya yang mampu membuat suatu benda menjadi berputar. Torsi dapat memperlihatkan seberapa besar gaya yang membuat sebuah benda berotasi. Nilai dari torsi bergantung pada gaya yang dikeluarkan dan jarak antara sumbu putaran dengan letak gaya.
Dalam dunia otomotif, torsi adalah besaran untuk menyatakan seberapa besar gaya dorong yang bisa diproduksi oleh suatu mesin. Namun ingat, torsi berbeda dengan tenaga. Torsi lebih berfokus pada urusan akselerasi atau percepatan. Sedangkan, tenaga berhubungan dengan sisi kecepatan.
Saat bahan bakar di ruang silinder mulai terbakar, maka akan terjadi mekanisme gerakan antara kruk as dan piston, sehingga menimbulkan sebuah gerakan putaran yang menghasilkan gaya torsi.
Sederhananya, torsi adalah energi atau gaya yang dikeluarkan untuk menghasilkan energi kinetik dalam bentuk gerakan rotasi, yang muncul sejak kendaraan berada dalam keadaan diam hingga berjalan.
Perbedaan Torsi dan Tenaga
Seringkali tertukar pemahaman antara torsi dan tenaga, sebab keduanya memang berhubungan dengan performa mesin. Perbedaan paling jelas antara torsi dan tenaga adalah pengaruhnya pada kendaraan. Torsi berkaitan dengan akselerasi, sedangkan tenaga berpengaruh pada kecepatan.
Peran pada Kendaraan
Peran torsi pada mobil lebih pada mengatur putaran mesin, sehingga mobil bisa bergerak dari keadaan diam. Torsi muncul akibat ledakan tenaga yang terjadi di ruang bakar mesin. Setelah itu tenaga tersebut disalurkan melalui transmisi, sehingga roda dapat mulai bergerak.
Tenaga baru ada saat kendaraan sudah mulai bergerak. Semakin cepat laju suatu kendaraan maka tenaga yang dihasilkan semakin besar atau tinggi. Semakin besar torsi juga berpengaruh pada besarnya tenaga.
Hubungan antara Torsi dan Tenaga
Meskipun berbeda, namun hubungan torsi dan tenaga amat berkaitan. Biasanya tenaga mesin berbanding lurus dengan nilai torsi yang dihasilkan. Perlu juga diingat, bahwa nilai torsi juga didasari oleh hitungan rasio gigi, sehingga nilainya bisa diubah oleh transmisi.
Tanpa torsi yang optimal, maka Anda bakal sulit merasakan output maksimum sebuah kendaraan. Karena variabel ini memberikan daya dorongan yang membuat roda mampu bergulir.