Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 telah usai digelar selama sebelas hari, panitia penyelenggara mencatat sejak hari pembukaan (16 Februari 2023) hingga Jumat (24 Februari 2023), angka pengunjung IIMS mengalami kenaikan yang stabil, yaitu sebesar 24 persen dari tahun 2022 . Nilai transaksi yang dilaporkan kepada panitia, tercatat senilai Rp 3,45 triliun (per tanggal 25 Februari 2023). Dengan kata lain, IIMS 2023 sukses diadakan kepada khalayak Tanah Air.
Pameran otomotif ini telah dibuka dan diresmikan langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, serta diyakini sebagai tolak ukur kegiatan otomotif lainnya. Peserta pameran menampilkan deretan produk unggulannya yang dipasarkan tahun ini, pengunjung pun memiliki kesempatan untuk memiliki kendaraan baru. Bagi pegiat, pelaku, dan komunitas otomotif, IIMS juga menjadi ruang tumbuh sektor otomotif dan kreatif yang potensial.
Dalam pelaksanaan IIMS 2023, ada perpaduan aktivitas otomotif dan entertainment yang disebut Ototainment. Tampak jelas IIMS Skybridge, yang merupakan jembatan penyebrangan yang membentang sepanjang 78 meter guna memfasilitasi pengunjung dari area Hall A dan D menuju Hall B dan C.
Tepat dibawah IIMS Sky Bridge, terdapat IIMS Track, yaitu jalur khusus untuk test drive dan test ride kendaraan yang ada di IIMS. Sedangkan di area tengah dari IIMS Track, terdapat panggung dengan kemegahan 4 sisi terbuka bagi penikmat musik, IIMS Infinite Live. Program musik yang setiap harinya menampilkan musisi papan atas Indonesia, khusus bagi pengunjung pameran IIMS 2023.
“Apresiasi kepada insan otomotif yang setinggi-tingginya, atas kerjasama dalam menyukseskan IIMS 2023. Kami juga sangat senang melihat antusiasme masyarakat Indonesia terhadap industri otomotif yang semakin tinggi, dan kami berharap acara ini dapat terus memperkuat perkembangan industri otomotif di Indonesia,” kata Daswar Marpaung, Project Director IIMS 2023.
Dyandra Promosindo selaku penyelenggara, berkomitmen agar IIMS dapat terus diselenggarakan setiap tahunnya. Pada hari terakhir IIMS 2023 yang juga menjadi malam terakhir IIMS Infinite Live, Dewa 19 feat. Virzha berhasil membuat takjub ribuan penonton dengan penampilan mereka yang fenomenal.
“Kolaborasi antara Dewa 19 feat. Virzha dengan Baladewa yang membanjiri IIMS Infinite Live sangat luar biasa. Kami mengapresiasi keduanya atas kemeriahan malam terakhir gelaran di JiExpo Kemayoran. IIMS 2023 sukses diadakan dan kami akan menghadirkan IIMS Infinite Live tahun depan,” pungkas Rudi MF, selaku Project Manager.