Honda Grom Custom Yang Akan Bikin Anda Ingin Punya

28 January 2023 | 12:00 pm | Indra Alfarisy

Honda Grom merupakan motor mungil yang hebat. Mesinnya 125 cc dengan silinder tunggal. Tapi tenaganya mencapai 10 hp. Di Indonesia motor ini mahal, tapi laris. Ini motor yang menyenangkan. Lincah dan bentuknya enak dilihat, mudah dimodifikasi pula. Dan itu yang dilakukan oleh Steady Garage.

Rumah modifikasi di California ini memodifikasi Honda Grom agar tampil lebih, hmm, radikal. Honda Amerika meminta mereka untuk memaksimalkan potensi motor kecil ini. Dan Steady Garage tidak membuang waktu. Mereka membuat konsep motor unik yang komponennya diracik oleh beberapa suplier setempat.

Honda Grom gen 3 custom

Panel body yang mudah dilepas, diganti buatan Chimera Engineering. Mereka ini spesialis menyediakan komponen modifikasi motor kecil. Di Amerika. Kalau diperhatikan, yang tersisa tinggal tangki bawaannya. Itupun sudah ditambahkan ornamen ventilasi berbahan alumunium.

Lampu depannya dibuat khusus oleh Baja Designs LP9. Tapi dudukannya semua buatan Chimera. Dudukan jok dibuat sendiri oleh Stady Garage, lengkap dengan frame alumimiumnya. Cover jok two-tone dikerjakan oleh tukang jok setempat bernama Rogelio’s Auto Upholstery.

Yang menarik adalah panel segitiga di bawah jok. Ini, menurut Kevin Dunn, salah satu modifikator Steady garage, adalah bagian yang paling sulit untuk dibuat. “Kami bekerjasama dengan Chimera untuk menghasilkan bagian ini. Ada 13 komponen berbeda di setiap sisi.”

Baca juga :  BMW Astra Dukung BNI Indonesian Masters 2024

GRom custom

Warna abu-abu yang dipakai diambil dari pewarnaan Honda. Namanya Sonic Grey Pearl. Polos tanpa grafik. Kecuali logo Steady Garage.

Bersih, Tidak Terganggu

Pelek custom juga terlihat menarik. Dan ternyata ini pelek modular. Steady Garage memuat wheel hub dan spacer khusus agar sisi kanan bisa lebih ke dalam. Hasilnya hebat sekali. Dudukan rem yang dipindah ke kiri, dibuat oleh Chimera. Kenapa harus pindah remnya? Supaya bagian kanan terlihat bersih tidak terganggu.

Chimera juga menyediakan banyak komponen lain yang dipesan khusus oleh Steady Garage. Seperti ram air intake, as roda depan dan belakang, baut swing arm dan lainnya. Lengan ayunnya adalah custom dan handmade oleh GCraft. Dipasangkan dengan shock belakang buatan Gears Racing.

Jok Honda Grom

Mesin sepertinya tidak dimodifikasi. Tapi knalpotnya berbeda. Ini dibuat sendiri oleh Steady Garage dengan muffler bikinan Yoshimura.

Ini motor menarik sekali. Tapi kami yakin, di Indonesia juga pasti ada yang bisa bikin Honda Grom seperti ini. Tunggu saja.

Sumber: Bikeexif

5 1 vote
Article Rating

Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x