Mitsubishi Pajero Sport Elite Limited Edition, Ini Harganya

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) telah meluncurkan model edisi terbatas, Mitsubishi Pajero Sport Elite Limited Edition 2024. Kini, konsumen dapat memboyong model edisi terbatas ini di pameran Mitsubishi Motor Large Auto Show Exhibition.

Acara roadshow itu diadakan pada 9-12 Mei 2024 lalu di beberapa kota, termasuk Bekasi, Palembang, dan Bandung.

Tak hanya memberikan kesempatan bagi para pecinta otomotif untuk melihat secara langsung keunggulan dan kemewahan yang ditawarkan oleh Pajero Sport Elite Limited Edition 2024.

Acara ini dihelat PT MMKSI untuk lebih mendekatkan diri kepada para konsumen dan calon konsumen Mitsubishi Motors di Tanah Air. Lantas apa yang jadi kelebihan dari Pajero Sport Elite Limited Edition 2024?

Kemasan Tampil Beda

Seperti yang pernah kami ulas, Mitsubishi Pajero Sport Elite Limited Edition 2024 berbasis Dakar 4×2 yang jadi salah satu primadona dalam jajaran model Pajero Sport.

Tampilan eksterior kian terlihat mewah dengan laburan warna Quartz White Pearl. Ini adalah model edisi terbatas yang hanya tersedia sebanyak 800 unit. Jadi Tak heran jika warna eksteriornya pun spesial.

Imbuhan paket garnish dan aksesoris Elite bernuansa warna hitam pada sejumlah area eksterior nampak kontras dengan warna bodi yang putih kemilau. Sentuhan warna hitam meliputi panel grille, garnish ekstensi lampu depan, hingga pelek alloy yang menopang bodi.

Tak hanya itu, atap, roof rail, under garnish belakang hingga exhaust tip finisher pun tampil dengan nuansa hitam. Paket aksesoris dan garnish Elite ini tak ada di Pajero Sport lainnya.

Kombinasi warna putih dan hitam jadi ciri pembeda antara Pajero Sport Elite Limited Edition dengan varian lainnya.

Interior pun tak luput mendapat sentuhan pembeda. Pajero Sport edisi terbatas ini tak hanya dilengkapi fitur interior yang sama mewahnya dengan Pajero Sport Dakar 4×2. Sistem audio lansiran Rockford Fosgate jadi fitur hiburan pemanja telinga dengan output suara berkualitas.

Spesifikasi

Seperti halnya Pajero Sport Dakar 4×2, mesin yang diusung Mitsubishi Pajero Sport Elite Limited Edition 2024 pun sama.

Dibekali mesin turbodiesel MIVEC 2.4L bertenaga 181,4 hp dan torsi maksimum sebesar 430 Nm tak perlu diragukan. 

Fitur keselamatan berkendara yang dibekalkan terbilang lengkap. Mulai dari sistem pengereman dengan ABS dan EBD, fitur immobilizer sebagai pengaman hingga airbag 7 titik di sekeliling kabin.

Fitur lain seperti brake assist, active stability and traction control, hill start assist, trailer stability assist, hingga fitur ultrasonic misacceleration mitigation system bikin hati tenang saat berkendara.

Meski jumlahnya terbatas 800 unit se-Indonesia, namun label harga Mitsubishi Pajero Sport Elite Limited Edition tak beda jauh dari varian Pajero Sport Dakar 4×2 maupun varian Ultimate.

Pajero Sport edisi khusus ini dijual dengan harga on the road Rp 661,4 juta. Berlaku untuk wilayah Jabodetabek.

Tersedia promo DP ringan dan tawaran bunga rendah, yakni DP mulai 20 persen dan rate bunga 2,5 persen (tenor 1 tahun).

Para konsumen pun dijamin mendapatkan kemudahan layanan serta keseluruhan proses kepemilikan kendaraan.

Pastinya ada layanan purnajual. Mulai dari garansi kendaraan selama 3 tahun/100.000 km serta garansi baterai atau aki selama 2 tahun/50.000 km.

Disediakan juga layanan emergency 24 jam selama 3 tahun dan gratis paket Smart untuk perawatan berkala hingga 50.000 km atau 4 tahun, termasuk bebas biaya jasa.

 

Mitsubishi Pajero Sport Alami Facelift, Transisi Sebelum New Model?

Mitsubishi kembali melakukan penyegaran pada tampilan SUV Pajero Sport. Versi facelift ini baru saja diperkenalkan untuk pasar Thailand dan Australia. 

Kabarnya, perubahan ini jadi penjembatan sebelum model barunya datang. Generasi terbaru Pajero Sport sedang dalam tahap akhir pengembangan. Jadi, kemungkinan ini adalah versi facelift terakhir. 

Polesan Sedikit

Mitsubishi Pajero Sport facelift 2024

Banyak yang awalnya menduga jika versi facelift dari Pajero Sport bakal mengadopsi wajah pickup new Triton / L200 yang lebih macho.

Namun, Mitsubishi Pajero Sport facelift 2024 ini tampilan wajahnya sepintas tak mengalami perubahan. Baru terlihat bedanya saat dicermati dari dekat.

Sekat grille pada saluran intake bagian tengah kini berbentuk honeycomb (sarang lebah). Garnish pada bagian bawah bumper depan pun sedikit berubah. Untuk semua varian trim kini tampil dengan garnish lampu depan warna hitam. Sebelumnya hanya disematkan pada varian GSR (di Thailand).

Pelek 18-inci yang dibekalkan pun kini tampil lebih sporty. New Pajero Sport kini tersedia dalam warna baru Blade Silver seperti pada pickup Triton.

Khusus untuk varian Pajero Sport GSR, aksen warna hitam yang disematkan kini jauh lebih melimpah. Mulai dari batok spion, handle pintu hingga bukaan pintu bagasi.

Tersedia pula opsi two-tone baru. Warna baru Graphite Grey dikombinasikan dengan atap berwarna hitam.

Lampu depan dan wiper otomatis kini jadi kelengkapan standar.

Interior Sedikit Lebih Fresh

Meskipun tak mengadopsi grille baru dari Triton, setidaknya setir palang tiga dari doubel cabin itu dipasang pada Pajero Sport.

Untuk varian Exceed dan GSR, panel instrument kini menggunakan layar digital baru berukuran 8-inci.

Interior varian GSR juga mengalami revisi. Panel interior menggunakan material kulit sintetis bernuansa two-tone dengan kombinasi warna hitam dan merah Burgundy. Plus aksen garnish berwarna titanium.

Khusus di Thailand, varian teratas Elite Edition kini dilengkapi layar digital 12.1-inci penampil fitur infotaintment yang dapat dilipat untuk penumpang belakang.

Update Mesin

Untuk spek kawasan Australia, Mitsubishi masih membekali Pajero Sport dengan mesin 2.4-liter turbodiesel yang sama seperti model sebelumnya. Sedangkan di Thailand, mesin 2.4-liter turbodiesel yang dibekalkan sudah versi terbaru seperti pada pickup new Triton.

Performa mesin baru ini output tenaganya 181 hp. Hanya terpaut tipis dari mesin sebelumnya yang bertenaga 178 hp. Torsi puncak kedua varian mesin di angka yang sama yakni 430 Nm.

Untuk sistem penggerak, Mitsubishi Pajero Sport facelift di Australia tak lagi tersedia varian dengan penggerak roda belakang (RWD). Hanya tersedia versi 4WD dengan transmisi automatic 8-speed.

Perubahan minimalis untuk Mitsubishi Pajero Sport facelift

Label harga Mitsubishi Pajero facelift ini di benua kangguru mulai dari AU$ 51.540 (sekitar Rp 545 jutaan) untuk varian entry-level GLX 5-seater. Sedangkan untuk varian teratas yakni GSR 7-seater dipasarkan mulai dari AU$ 64.840, atau sekitar Rp 686 jutaan.

Lain halnya dengan di Thailand. Kisaran harganya 1.389.000-1.579.000 Baht Thailand. Kurang lebih sekira Rp 605,4 jutaan hingga Rp 688 jutaan.

Indonesia? Tunggu saja, kalau dua negara itu sudah mengumumkan, pasar tanah air biasanya tidak lama. Perkiraan kami di GIIAS 2024 sudah terlihat.