Signify Siap Sinari Sirkuit F1 Singapore Dan Las Vegas
Signify menyatakan telah berkolaborasi dengan Mercedes-AMG Petronas F1 Team. Kolaborasi ini didasari visi dan semangat yang sama, terhadap inovasi teknologi dan aspek keberlanjutan.
Signify N.V., sebelumnya dikenal sebagai Philips Lighting N.V., adalah perusahaan pencahayaan multinasional Belanda, yang dibentuk pada tahun 2016 sebagai hasil spin-off dari divisi pencahayaan Philips.
“Kami bangga dapat berkolaborasi dengan Mercedes-AMG Petronas F1. Kami mengusung spirit yang sama di bidang inovasi agar mendorong kemajuan di industri kami, bahkan lintas sektoral,” kata Eric Rondolat, CEO Signify.
“Bermitra dengan Signify menjadi langkah menarik dalam membantu kemajuan kami. Teknologi pencahayaan yang mereka miliki, telah mendukung sejumlah ajang balapan di malam hari,” tambah Toto Wolff, Team Principal dan CEO, Mercedes-AMG Petronas F1 Team.
Signify baru-baru ini mengumumkan rencana Climate Transition Plan 2040, yang menetapkan visinya untuk mencapai net zero pada 2040. Pengembangan ini akan dilakukan bersama Mercedes-AMG Petronas F1 Team.
Inovasi pencahayaan Signify akan menyinari sirkuit di Singapura dan Las Vegas, untuk gelaran balapan di malam hari. Selain itu, balapan di malam hari juga dapat memacu adrenalin, serta menyuguhkan sensasi tersendiri bagi para penontonnya.
Bagi penonton yang tidak berada di sirkuit, produsen ini menghadirkan surround lighting yang tajam. Guna menciptakan pengalaman seolah para penggemar di rumah merasa berada langsung di tengah-tengah arena.