Cat Spider Bawa Chrome Sejati Buatan Indonesia di Los Angeles

PT Anugerah Berkat Cahaya Abadi (ABCA), salah satu produsen cat automotive refinish asal Indonesia, mengumumkan langkah bersejarah. Produk unggulannya, Cat Spider, hadir sebagai representasi buatan anak bangsa di kancah modifikasi kelas dunia, IMX Car Meet Up 2025 di Los Angeles, Amerika Serikat (AS), 16 November 2025.

Kehadiran Cat Spider dalam industri otomotif dunia ini bukan sekadar partisipasi, melainkan sebuah komitmen mengenai ambisi untuk menembus pasar global. Tak hanya menjadi tuan di negeri sendiri, namun juga disegani di pasar internasional.

IMX LA Car Meet Up sendiri menghadirkan puluhan mobil modifikasi dari para diaspora Indonesia yang ada di California, dan para car enthusiast di Amerika. Mereka antusias menghadiri event ini dari pagi hingga acara selesai pukul 16.00 sore waktu setempat. Keikutsertaan PT ABCA di IMX Los Angeles ini adalah langkah yang penuh tantangan sekaligus membanggakan. Sebab pasar AS dikenal sangat ketat dan merupakan barometer global untuk produk otomotif.

Tawarkan Teknologi Cat Chrome Buatan Indonesia

“Alasan utama kami mengikuti IMX di Los Angeles adalah untuk memperkenalkan produk Spider buatan dalam negeri di AS,” kata Sugiarto, selaku Direktur Marketing PT ABCA.

Cat Spider menampilkan panel-panel hasil cat terbaiknya di acara IMX Car Meet Up LA. Langkah ini merupakan bagian dari strategi menggaet minat para modifikator AS. Ia menyoroti bahwa sebelum ini, efek chrome pada modifikasi mobil di AS kebanyakan dihasilkan dari stiker. Cat Spider hadir untuk mengubah paradigma tersebut dengan menawarkan teknologi cat chrome asli buatan Indonesia.

“Kami melihat AS sebagai trendsetter, sehingga apa yang dihadirkan di negara tersebut bisa tertular sampai ke seluruh dunia. Kami turut berpartisipasi di car meet up LA, demi memperkenalkan produk Cat Chrome dari Indonesia, karena kebanyakan sebelum ini hanya stiker saja,” tambahnya.

Memungkinkan Sentuhan Candy

Cat Spider membawa tiga lini produk unggulannya ke IMX LA ini, yaitu Cat Chrome, Special Effect, dan Pinstriping. Inovasi utama ditekankan pada produk chrome dan special effect seperti bunglon, yang dinilai eksklusif untuk pecinta modifikasi mobil. Warna-warna yang unik dengan tingkat kesulitan yang tinggi, membuktikan bahwa karya Indonesia bisa dan siap untuk diandalkan di kalangan pecinta otomotif dunia.

Cat Spider juga memperkenalkan dua teknologi pendukung, yaitu Rapid Color Clear. Berupa cairan pelapis yang memungkinkan sentuhan candy di atas permukaan cat. Sehingga warna chrome dapat divariasikan menjadi rose-gold, black chrome, atau warna unik lainnya.

Cat Spider juga memperkenalkan Chrome Sealer, yang merupakan produk khusus untuk memastikan level mirror chrome tidak menurun saat dilapisi clear di atasnya.

Kehadiran di Los Angeles ini merupakan langkah awal yang dijalankan PT ABCA untuk ekspansi ke pasar internasional. Secara spesifik, PT ABCA menargetkan pembukaan hubungan baru, dengan para pemain kunci di LA dan memanfaatkan ajang IMX ini untuk menunjukkan panel-panel hasil cat yang revolusioner. Setelah Amerika Serikat, Jepang dan Australia menjadi target selanjutnya untuk ekspansi global Cat Spider.

PT ABCA meyakini bahwa tren otomotif akan selalu melahirkan kreativitas baru. Dengan mendorong teknologi cat chrome dan special effect ini, Cat Spider berharap dapat menunjang kreativitas para seniman otomotif global. Dengan inovasi tanpa batas, Cat Spider siap membuktikan bahwa kualitas terbaik bukan hanya standar global. Tetapi juga standar buatan anak bangsa.

Revolusi Cat Spider, Hadirkan Teknologi Terdepan Cat Kendaraan

Cat Spider merupakan produk buatan dalam negeri, dengan inovasi terbaik dan kualitas dunia, turut tampil di ajang Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2025 di ICE BSD City, pada 10-12 Oktober 2025. Spider membawa Mitsubishi Lancer serta berkolaborasi dengan sejumlah modifikator dan sosok terkenal Tanah Air.

Cat Spider produksi PT Anugerah Berkat Cahaya Abadi (ABCA) ini mendemonstrasikan kekuatan teknologi cat lokal. Yang diklaim mampu menandingi, bahkan melampaui standar global. “Kami membawa mobil Mitsubishi Lancer hasil kolaborasi dengan W2R Carchitec, berwarna Jet Black. Di luar booth kita juga banyak kolaborasi dengan para public figure,” kata Sugiarto, Marketing Director PT ABCA.

Teknologi Revolusioner

Di IMX 2025, booth Spider mengusung tema Car & Coffee. Ini bukan sekadar tempat pamer, melainkan sebuah ruang komunal yang dirancang untuk merangkul para pecinta mobil dan pemilik body shop. “Kami ingin booth Spider menjadi tempat untuk nongkrong, ngopi, dan membicarakan ide serta visi modifikasi warna,” jelas Sugiarto.

Spider juga memamerkan seluruh lini produk unggulannya. Di antaranya cat warna hitam yang diklaim sebagai yang paling pekat di pasar, memberikan kedalaman optimal. Termasuk clear coat dengan teknologi self-healing yang revolusioner. Sehingga memungkinkan clear coat bisa ‘sembuh sendiri’ dari baret halus, hanya dengan bantuan paparan sinar matahari.

Cat Chrome Inovatif

SPC100 Ultra Mirror Chrome Aerosol yang sempat viral juga hadir dalam kemasan aerosol, memudahkan para antusias otomotif mendapatkan efek cermin yang sempurna tanpa alat khusus. Spider juga akan melakukan soft launching Spider Aerosol 100 Warna, inovasi terbaru cat aerosol dengan 100 pilihan warna tanpa perlu mixing, berteknologi tahan bensin, dan harga terjangkau.

Spider juga akan memberikan harga-harga khusus, termasuk untuk produk chrome SPC100 dan 88 yang dijamin termurah di Indonesia. Ada Live Demo Aplikasi SPC100 menggunakan kuas dan Live Painting Pinstripes & Airbrush, untuk melihat keahlian teknis secara langsung.

Tren modifikasi cat saat ini sangat positif dan semakin membaik, karena konsumen lebih teredukasi dan gampang menerima teknologi baru. “Ada banyak potensi yang bisa terus digali, seperti cat chrome teknologi terbaru yang menguji batas-batas teknik aplikasi cat model lama,” tutup Sugiarto.

ABCA Mendunia, Buktikan Kualitas di Panggung Modifikasi Global

Produsen cat automotive refinish produk asli dari Indonesia, PT Anugerah Berkat Cahaya Abadi (ABCA), membuktikan ambisi ‘Go Global’ dengan ambil bagian di event International Automodified (IAM) Malaysia 2025, pada 16-17 Agustus 2025, di Setia City Convention Centre, Shah Alam.

Keikutsertaannya tidak hanya menegaskan kekuatan produk anak bangsa di negeri sendiri, tetapi juga membuktikan kualitas produk di mata dunia. Di IAM Malaysia 2025, ABCA membawa produk andalan, tetapi juga Indonesia yakni lini cat chrome. Produk unggulan seperti Cat Spider SPC100 Ultra Mirror Chrome, SPC88 Silver Chrome Effect, dan SPC99 Black Chrome Effect.

“Misi kami untuk Go Global di tahun 2025 ini dimulai dari Osaka Auto Messe (OAM) Jepang pada Februari 2025, dan kini berlanjut di IAM Malaysia. Produk anak bangsa Indonesia harus menjadi tuan rumah di negeri sendiri, dan dipandang di luar negeri!” ujar Sugiarto, Marketing Director PT ABCA.

Cat Chrome Istimewa

“Cat chrome adalah kebanggaan kami dan Indonesia karena menjadi satu-satunya se-Asia Tenggara. Bahkan salah satu dari hanya tiga produsen di dunia. Ini merupakan sebuah milestone, bukan hanya untuk perusahaan kami tapi juga untuk Indonesia,” bangganya.

Untuk menarik perhatian di IAM Malaysia 2025, ABCA tak hanya memajang produk. Mereka juga menampilkan dan mendemonstrasikan aplikasi cat chrome secara langsung serta produk automotive refinish murni buatan Indonesia. ABCA juga menawarkan harga perkenalan untuk SPC100. Termasuk membuka peluang bisnis dengan secara aktif, mencari mitra reseller atau distributor di Malaysia. Ini merupakam langkah konkret ABCA, untuk memperluas jaringannya di pasar global.

Keunggulan ABCA tak hanya di lini cat chrome. Portofolio produk mereka di dunia cat refinish sangat lengkap, meliputi thinner, dempul, primers, basecoat (sistem alkyd-nc dan polyurethane acrylic), hingga topcoat clearcoat. Bahkan ABCA memiliki range warna tinter terlengkap dan inovasi cat lukis pinstrip, serta lettering yang membuat para custom builder di Tanah Air tak perlu lagi bergantung pada produk impor.

Aktif Mencari dan Mempelajari Bahan Baku

Sebelum tampil ke Malaysia, ABCA telah mengukuhkan namanya di Indonesia. Mereka berpengalaman mengikuti berbagai pameran bergengsi seperti Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2024 dan Osaka Auto Messe (OAM) 2025. Tak ketinggalan JDMFest, BBQ Ride, maupun Indonesian Custom Show di Yogyakarta.

Respons pasar domestik terhadap produk coating ABCA sangat positif. Jaringan distribusi produk coating ABCA sudah tersebar ke seluruh Indonesia, dengan lebih dari 1.000 outlet rekanan. Aspek ‘Value for Money’ juga menjadi keunggulan dari produk ABCA. Adanya fasilitas lengkap laboratorium penelitian dan pengembangan, baik di sektor produksi maupun aplikasi, berpengaruh terhadap kualitas produk yang dihasilkan.

Lebih lanjut, ABCA terus aktif mencari dan mempelajari bahan baku berteknologi terbarukan, yang dapat menunjang kualitas dan efisiensi biaya produksi. “Kami memiliki komitmen untuk terus memajukan dunia cat di Tanah Air,” tutup Sugiarto.