Kia Bengkel Siaga 2025

Bengkel Siaga, Siap Bantu Pengguna Kia Mudik Lebaran 2025

PT Kreta Indo Artha, APM mobil Kia di Indonesia mengumumkan kehadiran program purna jual, yang mendukung perjalanan mudik konsumennya. Program bernama Bengkel Siaga ini diungkap pada acara Ramadan Moments With Kia kemarin (19/03) di Jakarta.

“Program ‘Bengkel Siaga’ ini merupakan bagian dari komitmen Kia untuk memberikan pelayanan purna jual yang prima bagi pelanggan kami, khususnya pada periode mudik Lebaran tahun ini,” tutur Joko Priyono, Service Operation Dept. Head PT Kreta Indo Artha.

Menurut Joko, Kia ingin memastikan setiap perjalanan bersama Kia berlangsung dengan lancar, aman, dan nyaman. “Dengan program ini, kami berharap dapat memberikan peace of mind bagi seluruh pelanggan Kia yang hendak merayakan Lebaran bersama keluarga di kampung halaman.”

Perkenalan Kia bengkel siaga 2025

Program ini melibatkan 19 bengkel resmi Kia yang tersebar di Sumatera, Jawa, Kalimantan hingga Sulawesi. Daftarnya bisa Anda lihat di bawah ini, beserta nomor telepon yang bisa dihubungi.

Sumatera

  • Kia Gatsu Medan 061-4558988
  • Kia Arengka Pekanbaru 0761-572277
  • Kia Tanjung Api-Api Palembang 0711-5278008
  • Kia Lampung 0721-707310

Jabodetabek

  • Kia Pantai Indah Kapuk 021-55959497
  • Kia Pondok Indah 021-7508861
  • Kia Halim 021-8008000
  • Kia Kelapa Gading 021-22136111
  • Kia Pajajaran Bogor 0251-8326175
  • Kia Siliwangi Bekasi 021-82600729
  • Kia BSD 08138911448

Jawa Barat

  • Kia Siloam Bandung 022-5227000
  • Kia Cirebon Kedawung 0231-488881
  • Kia Tasikmalaya 0265-2355277

Jawa Tengah & D.I.Y

  • Kia Semarang 024-7604438
  • Kia Mlati 0274-625974

Jawa Timur

  • Kia Wiyung 031-99751504

Kalimantan Barat

  • Kia Pontianak 0561-581168

Sulawesi Selatan

  • Kia Latimojong Makassar 0411-3638895

Movement to Fitr

Selain program Bengkel Siaga, Kia Indonesia juga sudah menjalankan ‘Movement to Fitr’ di seluruh bengkel resmi Kia di Indonesia yang berlangsung hingga 22 Maret 2025 ini.

Ini adalah program perawatan mobil Kia yang akan dipakai mudik. Di dalam kegiatan tersebut, Kia menyediakan diskon 20 persen untuk suku cadang dan oli. Ditambah potongan harga 15 persen untuk jasa.

Untuk informasi, saat ini Kia menjual enam model mobil yaitu Kia Sonet, Seltos, Carnival, Carens. Plus dua mobil listrik mewah, Kia EV9 dan EV6.

Kia EV3 di GJAW 2024

Kia EV3 Diperlihatkan di GJAW 2024, Coba Jaring Minat Pasar

Kejutan dihadirkan oleh PT Kreta Indo Artha, APM mobil Kia di Indonesia. Mereka memamerkan SUV listrik Kia EV3 yang berukuran compact di pameran GJAW 2024, yang berlangsung hingga 1 Desember nanti.

“Kia merasa bangga dapat kembali berpartisipasi dalam ajang MUF Gaikindo Jakarta Auto Week tahun ini. Keikutsertaan kali ini merupakan kesempatan baik bagi kami untuk menampilkan kendaraan listrik terbaru Kia, yakni Kia EV3, untuk pertama kalinya di Indonesia,” kata Ario Soerjo, Marketing & Development Division Head PT Kreta Indo Artha.

Kia EV3 di GJAW

Menurutnya, ini adalah wujud nyata komitmen Kia untuk terus berinovasi dan mendukung perkembangan mobilitas ramah lingkungan sesuai dengan tema ‘Movement to Discover, Journey to a Greener Future’ yang mereka usung di MUF GJAW 2024.

Kia EV3 adalah produk terbaru di keluarga Kia EV, yang pertama kali meluncur di Korea Selatan bulan Mei 2024 lalu. Kemudian, dihadirkan pada acara Kia EV Day 2024 yang berlangsung di Taiwan beberapa minggu lalu. Mobil ini akan berperan sebagai model entry level bagi mobil-mobil listrik yang dijual oleh pabrikan Korea Selatan itu.

Kia EV3 2025

Filosofi desainnya sama seperti Kia EV9 yaitu Opposite United. Makanya sepintas, bentuknya mirip dengan dimensi yang lebih kecil. Meski ini soal selera, tapi kami merasa lebih suka dengan bentuk EV3 ini yang terlihat lebih maskulin dengan garis body yang tegas. Terutama jika dilihat dari samping.

Kia EV3 yang dipajang di GJAW memang belum dijual karena kehadirannya sebatas menjaring minat pasar. Tapi selain EV3, Kia Indonesia memajang berbagai produk lainnya seperti EV9, EV6, Carnival, Seltos, Carens. Beberapa, bisa dicoba di area test drive GJAW 2024.

Kia Carnival 2024

New Kia Carnival 2024 Resmi Dijual di Indonesia

PT Kreta Indo Artha, pemegang merek mobil Kia di Indonesia penyelenggaraan acara roadshow exhibition untuk ketiga kalinya mulai hari ini di Mall Kota Kasablanka. Yang beda adalah, mereka menampilkan mobil baru, New Kia Carnival.

Karena membawa titel new, ada sejumlah perubahan yang dibawa untuk Carnival 2024 (generasi keempat). Meskipun bersifat facelift, tapi perbedaanya terlihat signifikan.

Basis desainnya tetap filosofi Opposite United, seperti produk Kia lainnya. Namun untuk MPV ini diterapkan tema reka bentuk turunan berjudul Modern Boldness. Membuat tampilannya terlihat sporty dan modern. Terutama di bagian depan.

Interior Kia new Carnival 2024

Parasnya akan mengingatkan pada EV9 dengan bentuk lampu DRL yang tegas menekuk ke bawah. Konfigurasi lampu utama juga berubah jadi vertikal.

Di samping, pelek baru yang modern terlihat menarik. Lalu bagian belakang juga terlihat lebih modern. Tarikan garnish di pintu bagasi Membuat lampu buritan terlihat menyatu. Pintu bagasi dilengkapi kemampuan buka tutup otomatis, demikian juga dengan sliding door di samping.

Bagian kabin berubah karena sekarang mengadopsi panoramic curved display, persis seperti milik EV9. Layar infotainment dibuat menyatu dengan instrument cluster. Masing-masing berukuran 12,3 inci.

Tatanan pengaturan AC mengadopsi milik EV6 . Selain itu, Carnival kini dibekali spion tengah dengan format kamera, seperti di EV9.

Jok Kia Carnival 2024

Kia menjual mobil ini dalam dua varian utama yaitu 7-seater dan 11-seater. Kemudian terbagi lagi menjadi 7-seater dan 11 seater Premiere, serta satu varian 11-seater Dynamic. Sayangnya, tidak ada versi hybrid. 

Dilengkapi juga dengan delapan airbag. Bertambah satu dari sebelumnya. Fitur bantu berkendara (ADAS) yang disediakan cukup lengkap, terutama untuk versi Premiere. Sebut saja adaptive cruise control, lane keeping, dan sebagainya. 

Mesin Carnival 2024

Mesinnya tidak berubah. Tetap turbodiesel bertenaga 184 ps dengan torsi 441 Nm. Mesin ini juga digunakan pada Carnival sebelumnya

Berikut ini daftar Harga New Kia Carnaval 2024. Semuanya OTR Jakarta.

  • 11-seater Dynamic Rp 960 juta
  • 11-seater Premiere Rp 998 juta
  • 7-seater Premiere Rp 1.155 milyar