Ducati Luncurkan 500 Unit Panigale V4 SP2 30° Anniversario 916

Para kolektor sportbike dari kalangan Ducatisti garis keras tentu selalu menantikan model Ducati edisi khusus terbaru. Kali ini pabrikan asal Italia ini meluncurkan model Panigale V4 SP2 30° Anniversario 916. Dari label namanya sudah jelas, ini adalah model spesial edisi perayaan 3 dekade lahirnya sportbike Ducati 916.

Reinkarnasi Ducati 916 Carl Fogarty

Livery yang digarap oleh Centro Stile Ducati pada motor ini terinspirasi dari motor balap Ducati 916. Tepatnya yakni besutan Carl ‘Foggy’ Fogarty saat menjuarai World Superbike Championship tahun 1999. Tak hanya sangat ikonik, namun ini motor balap yang melegenda hingga saat ini.

Sejumlah elemen dari Ducati 916 pun disematkan pada motor edisi spesial ini. Warna hitam pada fairing bagian atas persis seperti corong air-duct penampung udara pendingin mesin pada fairing Ducati 916.

Logo mahkota daun laurel warna emas pada cover tangki dan logo warna silver dengan lis emas pada fairing pun demikian. Motor berkelir merah ini sepintas bagaikan sebuah Ducati 916 yang terlahir kembali dalam wujud Panigale V4 S.

Bukan Panigale V4 S Biasa

Meskipun basisnya Panigale, namun ternyata hanya mesin saja yang sama seperti Panigale V4 S standar. Sedangkan sejumlah aspek teknis lainnya dibuat khusus oleh para perancang Centro Stile Ducati di Borgo Panigale, Italia. Sasis motor ini khusus dibuat dengan versi jok tunggal ala motor balap.

Segitiga komstir pun dibuat khusus dari bahan billet aluminium. Lengkap dengan bubuhan type model dan nomor seri khusus yang digrafir laser. Tutup tangki billet aluminium, kaca spion, adjustable footpeg, hingga bagian buntut pun didesain khusus.

Velg palang lima berbahan serat karbonnya pun dirancang khusus. Tak hanya diet 1,4 kg lebih ringan dari Panigale V4 S. Beban gaya inersia pun berkurang sekira 26 persen pada roda depan dan 46 persen pada roda belakang.

Sistem rem dipercayakan pada Brembo Stylema R. Khusus pada kaliper rem depan diimbuhi cover air-duct pendingin rem berbahan serat karbon. Master rem menggunakan Brembo MCS yang terintegrasi terhadap perubahan posisi tuas rem depan dan dapat kinerjanya disetel.

Girbox dilengkapi kopling kering STM EVO. Tak hanya untuk memudahkan penyetelan manual respon engine brake melalui ubahan pada per plat kopling. Sistem ini memberikan sensasi hentakan khas ala kopling kering sportbike tradisional Ducati.

Motor Kolektor Yang Doyan Balap

Meskipun ini adalah motor edisi khusus yang jumlahnya hanya dibuat sebanyak 500 unit, namun bukan sekadar pajangan koleksi yang dilengkapi sertifikat khusus.

Panigale V4 SP2 30° Anniversario 916 adalah motor idaman kolektor yang memang doyan balap. Selain speknya yang memang siap diajak melibas aspal trek balap. Motor ini dilengkapi paket Ducati Data Analyser+ dan cover plat kopling model terbuka khas motor balap klasik Ducati. Jadi jelas, para kolektor tak perlu ragu untuk memacunya di sirkuit balap kapanpun mereka suka.

Harganya? Cukup merogoh kocek $45.995 bagi para konsumen di Amerika Serikat. Kurang lebih sekira Rp 721,58 jutaan. Harga off the road tentunya. Pesan sekarang…dan motor pesanan akan dikirim mulai Maret tahun depan. Jika unitnya masih tersedia…