Tahun Depan GR Corolla Punya Varian Automatic 8-Speed
GR Corolla adalah salah satu hatchback yang diminati di pasar global. Dibekali mesin 1,6 liter tiga silinder turbo dan transmisi 6-speed manual. Kini, beredar bocoran dokumen yang menyatakan tahun depan ada GR Corolla ‘Premium AT’ dengan transmisi automatic.
Hal yang sebetulnya sudah kami perkirakan karena GR Yaris yang bermesin sama, punya varian transmisi otomatis 8-speed. Seperti diketahui, kedua mobil ini berbagi sistem penggerak.
Pada dokumen yang diunggah di GR Corolla Forum, terungkap hothatch ini akan punya gearbox 8-speed otomatis, dengan paddle shifter.
Selain itu, disebutkan juga perubahan lainnya adalah peningkatan torsi dari 370 Nm untuk versi biasa (varian Morizo punya 399,9 Nm), menjadi 399,9 Nm untuk semua tipe.
Meski tidak disebutkan apakah kenaikan momen puntir ini berlaku untuk GR Corolla versi manual. Yang pasti, bobot mobil akan bertambah sekitar 20 kg.
Kehadiran GR Corolla transmisi automatic ini akan memperkuat posisinya di pasar global. Terutama di Amerika Serikat, yang permintaannya cukup tinggi.
Saat ini, GR Corolla yang juga dipasarkan di Indonesia, mengusung mesin 3-silinder 1,6 liter turbo. Tenaganya 296,3 hp dengan torsi puncak 370 Nm.
Toyota Astra Motor (TAM) menjual mobil ini dengan harga mulai dari Rp 1.360.000.000 (OTR Jakarta, harga per 1 Juli 2024). Anda bisa memesan mobil kencang ini di dealer terdekat. Namun pastinya harus inden karena didatangkan langsung dari Jepang. Menurut situs resmi TAM, masa tunggunya minimal tiga bulan.
Sumber: GR Corolla Forum