Hyundai Creta N Line turbo

Hyundai Creta N Line Turbo: Lebih Murah Rp 33 Juta Dari HR-V RS

Hyundai Motors Indonesia (HMID) resmi memperkenalkan New Creta hari ini (09/01) di Jakarta. Hadir dalam enam varian utama dan terbagi lagi berdasarkan transmisi AT (IVT) atau MT. Yang paling menarik perhatian kami adalah Hyundai Creta N Line Turbo.

Creta turbo ini dibekali penggerak yang berbeda dibanding varian lain. Selain mesin 1,5 liter turbo, transmisinya menggunakan Dual Clutch Transmission (DCT) 7-speed.

Mesin Hyundai Creta N Line Turbo

Mesin Smartstream empat silinder memiliki konfigurasi 4-silinder dengan kapasitas 1,5 liter. Didorong oleh turbocharger, menghasilkan 157,7 hp pada 5.500 rpm dengan torsi puncak 253 Nm saat mesin berputar di 3.500 rpm.

Di bagian suspensi, Hyundai memasangkan konstruksi MacPherson Strut di depan. Kaki belakangnya terasa kurang istimewa, secara spesifikasi, karena hanya menggunakan torsion beam. Tapi rasa sebenarnya masih harus dibuktikan dulu.

Pembeda

Dari eksterior, bentuknya hampir sama dengan varian biasa. Perbedaan paling kentara ada di bemper depan dan belakang yang lebih sporty, serta pelek ukuran 18 inci. Selain itu, ada beberapa tambahan aksen khas sebuah mobil Hyundai N. Contohnya muffler knalpot dengan ujung ganda, atau kaliper rem berwarna merah.

Di kabin juga begitu, ada aksen warna merah di beberapa titik seperti jok dan pendaran ambient light. Plus logo N di setir dan kursi. 

Interior Hyundai Creta N Line

Selebihnya sama seperti Creta varian tinggi Prime atau N Line (tanpa turbo). Ada panoramic sunroof, jok kulit dengan ventilasi, ADAS, sistem konektivitas Bluelink hingga penggunaan audio rancangan Bose.

Hyundai Creta N Line Turbo ini sudah siap dijual dengan harga Rp 507.280.000 (OTR Jakarta). Kemahalan? Tidak juga. Rival terdekatnya, Honda HR-V Turbo RS dipasarkan seharga Rp 540 jutaan.

Daftar harga Hyundai Creta facelift bisa dilihat di bawah

  • New CRETA N Line Turbo: Rp507.280.000,
  • New CRETA N Line: Rp460.500.000,
  • New CRETA Prime: Rp426.940.000,
  • New CRETA Style: Rp396.640.000,
  • New CRETA Trend IVT: Rp352.140.000,
  • New CRETA Trend MT: Rp331.640.000,
  • New CRETA Active MT: Rp299.700.000
Hyundai Creta EV untuk pasar India

Hyundai Creta EV Meluncur Minggu Depan, Tapi Bukan di Indonesia

Hyundai Motors indonesia (HMID) akan meluncurkan Creta facelift di Indonesia minggu depan. Tapi di India, Hyundai setempat meluncurkan Creta EV 17 Januari nanti.

Menarik karena meski India adalah pasar terbesar Hyundai, tapi Creta EV ini jadi mobil listrik pertama yang mereka buat di negara itu. Basisnya menggunakan Creta facelift, dibekali dua opsi baterai yaitu 42 kWh dan 51,4 kWh.

Versi 42 kWh diklaim memberikan jarak tempuh hingga 390 km, dipasang untuk memberikan daya motor listrik dengan kekuatan 135 hp. Sementara baterai 51,4 kWh akan terpasang di varian Long Range dengan jarak tempuh 473 km. Menjalankan penggerak listrik bertenaga 171 hp.

Hyundai Creta ada versi EV

Baterai ini mampu mengakomodir charging arus AC 11 kW, dengan lama pengisian dari 10 hingga 100 persen dalam waktu empat jam. Untuk fast charging, 10-80 persen selesai dalam 58 menit.

Interiornya berbagi dengan Creta baru. Yang beda ada di setir dan tuas transmisi di setir, yang sama seperti punya Ioniq 5. Konsol tengah juga baru, perubahannya karena tidak ada tuas transmisi di situ. 

Fiturnya Hyundai Creta EV ini juga menarik. Ada kunci digital yang memanfaatkan NFC untuk keluar dan masuk mobil menggunakan handphone. Lalu dibekali juga dengan dua soket V2L. Satu di kabin dan lainnya di eksterior.

Desain luar tidak jauh beda dengan Hyundai Creta facelift yang akan meluncur di Indonesia. Terlihat dari lampu depan dan empat DRL di bawah kap mesin.

Untuk mendukung aerodinamika, Hyundai memasangkan bilah aktif di grille bagian bawah. Berguna untuk mengalirkan udara sekalian sebagai pendinginan. Pelek 17 inci yang dipakai juga didesain untuk mendukung nilai aerodinamika.

harganya akan diungkap saat peluncuran nanti. Jadi, bulan ini sepertinya akan banyak berita soal Hyundai. Tunggu saja.

Sumber: Autocar India

Hyundai Creta Facelift N Turbo

Masih Ada Satu Mobil Baru Dari Hyundai, Creta Facelift Bermesin Turbo?

Di sela peluncuran All New Hyundai Tucson, terbersit kabar bahwa sebelum tahun 2024 berakhir, Hyundai Motor Indonesia masih punya satu produk lagi yang akan diluncurkan. Pastinya, tidak ada yang mau buka mulut soal mobilnya. Namun penelusuran kami menemukan Hyundai Creta N bermesin turbo 1.5 liter.

Hal ini juga sejalan dengan misi HMID yang memang berniat untuk menyegarkan dan melengkapi jajaran SUV di Indonesia.

Selain mengusung mesin turbo bertenaga 157,7 hp, Creta ini akan punya muka baru dengan kelengkapan yang ditingkatkan. Mengacu pada Hyundai Creta di India, di bagian luar menggunakan lampu DRL baru. Penerangan di belakang juga direvisi dan terlihat lebih modern. Pelek juga menggunakan lebih besar, menggunakan 18 inci.

Kemudian di interior, dashboard berubah total. Terlihat layar monitor 8,0 inci. Jok juga baru, dan dilengkapi dengan ventilasi untuk pendinginan. Sandaran jok belakang bisa dilipat 60:40 untuk meningkatkan kapasitas bagasi.

Perubahan ini membuat Creta terlihat lebih premium dan mahal. Soal harga, sepertinya harus ditunggu. Di situs NJKB, harga dasar Creta N Turbo (belum termasuk pajak dan komponen biaya lainnya) Rp 240 juta. Ingat, itu harga dasar.

Hyundai Creta Facelift tidak hanya hadir dalam versi N Turbo. Masih ada N Line GLS, N Line TOP (kemungkinan ini verwsi Prime). Semuanya berpenggerak 4×2.