Yamaha di IIMS 2024

Selain Lexi Baru, Ini Deretan Produk Yamaha di IIMS 2024

PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. (YIMM) bawa banyak kejutan menarik selama pameran otomotif bergengsi Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024. Kami bisa bilang, apa yang ditawarkan Yamaha di IIMS 2024 ini cukup meriah. 

Bukan hanya datang dari jajaran line up produk, namun juga melalui beragam promo penjualan yang dapat dinikmati oleh konsumen.

Pada jajaran produk, Yamaha di IIMS 2024 membawa LEXi LX 155  yang baru saja diperkenalkan. Diakui mencuri perhatian banyak pengunjung. Kini, tampil lebih fresh, ruang pijakin kaki rata dan luas hingga bobotnya yang ringan. Dan yang penting, punya mesin Blue Core 155cc generasi terbaru. 

Yamah di IIMS 2024

Selain LEXi LX 155, varian lain dengan baluran warna baru yang menarik juga ikut dihadirkan. Terlihat dari warna trendy berkarakter Nude pada kategori Classy Yamaha, yakni Pink Mauve, Yellow dan juga Dark Silver milik Grand Filano Hybrid Connected, juga Yellow dan Mint milik Fazzio Hybrid Connected.

Begitupun dengan XMAX Connected. Mendapat sentuhan warna dan grafis baru pada varian Premium Black dengan paduan kelir biru racing khas Yamaha.

Terakhir, warna baru pada WR 155 R varian Black yang dikombinasikan dengan stripping berkelir cyan dan oranye juga ikut dipajang di area booth Yamaha.

Yamaha di IIMS 2024 bawa WR 155

“Kami menghadirkan banyak sekali line up produk terbaru dengan varian warna update dan juga fitur teknologi terkini. Selain itu, promo-promo spesial menarik baik untuk pembelian unit sepeda motor maupun program after sales juga turut diadakan selama periode pameran otomotif ini berlangsung,” ungkap Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing – Public Relation, PT YIMM