S450 President Edition, Unit Spesial Rayakan Pelantikan Presiden

PT Inchcape Indomobil Distribution Indonesia memperkenalkan Mercedes-Benz S450 President Edition, sebuah sedan mewah edisi terbatas yang hanya tersedia sejumlah 60 unit. Mercedes-Benz S450 President Edition ini, sebelumnya digunakan dalam acara pelantikan Presiden Republik Indonesia ke-8. Kehadiran edisi terbatas ini menyuguhkan kesempatan bagi para fans Mercedes-Benz untuk memiliki bagian dari sejarah tersebut.

Mercedes-Benz sudah dikenal sebagai kendaraan pilihan untuk acara kenegaraan dan para pemimpin, tak terkecuali di Indonesia. Bahkan produk Mercedes-Benz pertama yang juga sekaligus menjadi mobil pertama di Indonesia, dimiliki oleh Sultan Pakubuwono ke-X pada tahun 1894. Sehingga Mercedes-Benz secara konsisten digunakan dalam acara kenegaraan, dikenal karena teknologi, desain, simbol kemewahan, dan lambang status.

“Kami bangga dengan sejarah Mercedes-Benz di Indonesia. Hubungan kami yang erat dengan kebutuhan kenegaraan, menegaskan komitmen kami untuk terus menghadirkan inovasi terbaik dan memperkuat posisi kami di industri otomotif Indonesia,” ujar Roelof Lamberts, CEO PT Inchcape Indomobil Distribution Indonesia.

S450 President Edition hadir dengan fitur eksklusif yang membedakannya dari model S-Class lainnya. Sebab dilengkapi emblem PRESIDENT di bagian belakang, serta bantal berlogo President Edition pada sandaran kepala. Sehingga menambahkan kesan eksklusif, baik pada eksterior maupun interiornya.

Setiap pembelian unit juga disertai kartu titanium certificate of authenticity, sebagai bukti keaslian kendaraan edisi terbatas ini. Tak ketinggalan buku President Edition: Pushing Boundaries, Mercedes-Benz Legacy. Buku ini mengisahkan perjalanan Mercedes-Benz sebagai mobil kepresidenan di Indonesia.

Selain fitur eksklusifnya, Mercedes-Benz S450 President Edition tetap menawarkan keunggulan khas S-Class. Fitur-fitur unggulan meliputi sistem multimedia MBUX yang dirancang untuk kenyamanan penumpang belakang, surround sound system Burmester 3D, ambient lighting, dan interior mewah yang dibalut dengan Nappa leather.

Kendaraan spesial ini akan tersedia untuk publik dalam edisi terbatas dan dipasarkan melalui jaringan dealer resmi Mercedes-Benz di Indonesia. Mobil ini juga akan ditampilkan pada acara Gaikindo Jakarta Autoweek (GJAW) 2024, mulai 22 November hingga 1 Desember, di ICE BSD City.

MErcedes-Benz S-Class

Mercedes-Benz Sediakan 60 S-Class Untuk Acara Pelantikan Presiden Republik Indonesia

Jelang pelantikan Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029, 20 Oktober nanti, Mercedes-Benz mengumumkan bahwa mereka bangga jadi bagian dari sejarah negara ini. Melalui Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg), Mercedes-Benz akan memberikan dukungan berupa 60 unit Mercedes-Benz S-Class. Yang nantinya akan digunakan sebagai kendaraan resmi para tamu negara dari seluruh dunia.

“Pelantikan presiden merupakan momen yang bersejarah bagi bangsa Indonesia. Mercedes-Benz bangga dapat kembali mendukung dan berpartisipasi dalam acara bersejarah ini. Apalagi bulan Oktober 2024 ini kami merayakan 54 tahun hadir di Indonesia,” ujar Roelof Lamberts, CEO PT Inchcape Indomobil Distribution Indonesia. “Kehadiran kami dalam acara pelantikan ini adalah bentuk nyata dari kontribusi kami untuk Indonesia,” tambahnya.

Mercedes-Benz S-Class untuk tamu negara

Kemudian, ditambahkan oleh Setya Utama, Sekertaris Kementrian Negara, “Sebagai bagian dari acara pelantikan Presiden dan Wakil Presiden ke-8 Republik Indonesia, berbagai tamu negara dan tokoh penting akan hadir pada momen penting ini. Kementerian Sekretariat Negara bertanggung jawab dalam memastikan ketersediaan kendaraan VVIP untuk agenda kenegaraan seperti ini. Untuk itu, kendaraan Mercedes-Benz S-Class dipilih karena keandalan dan standar keamanan yang tinggi untuk mendukung mobilisasi para tamu VVIP.”

Setneg juga mengapresiasi PT Inchcape Indomobil Distribution Indonesia atas dukungannya untuk peminjaman unit kendaraan Mercedes-Benz S-Class. Sekaligus memberikan selamat kepada Mercedes-Benz atas kehadirannya di Indonesia selama 54 tahun.

Ini adalah untuk kesekian kalinya Mercedes-Benz ikut dalam acara besar kenegaraan. Kalau Anda ingat, merek ini menjadi kendaraan resmi para tamu negara di acara Konferensi Tingkat Tinggi IMF Bali 2018. Kemudian sebelumnya di pelantikan Presiden Republik Indonesia 2019, dan juga HUT RI 2024 yang lalu di Ibu Kota Nusantara.