Genap Tiga Dekade, Subaru Outback Akhirnya Tutup Buku Di Jepang

Subaru Outback saat ini usianya genap 30 tahun. Tak banyak model crossover yang usianya bisa lewat dari tiga dekade.

Sebagai kado ulang tahun, sebuah model istimewa pun diluncurkan di Jepang, “Legacy Outback 30th Anniversary Edition”. Hanya saja, mobil yang jumlahnya cuma dibuat sebanyak 500 unit ini sekaligus jadi kado perpisahan.

Subaru Outback resmi tutup buku dan mengakhiri kiprahnya alias tak lagi dipasarkan di Jepang.

Tampilan Istimewa

Penggarapan kemasan eksterior dilakukan para perancang di Subaru dan juga teknisi khusus dari divisi STi (Subaru Tecnica International). Emblem penanda model khusus terpasang pada bodi.

Aksen garnish dan panel bodi bernuansa hitam mendominasi tampilan eksterior. Aksen warna hitam pada eksterior umumnya identik pada mobil gaul ala JDM (Japan Domestic Market). 

Bemper depan, lis fender dan side skirts dibuat gelap. Sedangkan grille, spion dan roof rail hingga roof spoiler belakang tampil dengan warna hitam. Pelek alloy 18-inci penopang bodi pun dilabur warna hitam doff.

Upgrade yang tak terlihat ada pada area suspensinya. Sistem peredam kejut bagian depan menggunakan Hitachi Astemo SFRD (Sensitive Frequency Response Dampers) yang diracik khusus oleh STi. Suspensi belakang pun menggunakan versi garapan mereka.

Interior Dikemas Khusus

Panel interior mulai dari jok hingga door-trim tampil dalam balutan kulit Nappa bernuansa two-tone. Perpaduan warna gading dan hitam nan kontras dihiasi aksen jahitan benang warna silver.

Pada panel pintu yang dikemas unik juga tersemat bordiran khusus bertuliskan ’30th Anniversary’.

Sistem audionya pun berkelas, beda dari biasanya. Satu set sistem audio dengan 10 speaker dan sebuah subwoofer lansiran Harman-Kardon jadi pemanja kabin.

Hanya Ada 500 Unit 

Jumlahnya yang hanya 500 unit relatif tidak banyak. Selain itu, mobil edisi khusus ini cuma beredar di Jepang. Jadi tak tertutup kemungkinan peminatnya akan melebihi kuota unit yang tersedia. Jika hal itu terjadi, maka akan diberlakukan sistem undian.

Seluruh nama konsumen pendaftar akan diundi. Jadi hanya ada 500 nama yang beruntung bisa memilikinya. Pendaftaran dibuka mulai 10 November 2024 hingga Maret 2025 mendatang. Perihal harganya akan diumumkan dalam waktu dekat sekira menjelang masa pendaftaran dimulai.

Sayonara Subaru Outback…

 

Main Tanah Anti Deg-degan Bareng Subaru S-AWD dan X-Mode

Symmetrical All-Wheel Drive menjadi teknologi khas dari Subaru yang telah digunakan selama lebih dari 50 tahun. Di tahun 2009, teknologi tersebut dibuat semakin pintar dengan hadirnya X-Mode. Guna menunjukkan kepintaran S-AWD dan X-Mode, Subaru Indonesia bersama Jejelogy 4×4 school team adakan acara X-Mode Xperience selama 2 hari pada 21-22 Juni 2024.

Acara test drive ini tidak hanya memberikan pengalaman mendalam mengenai teknologi X-Mode dari Subaru, tetapi para peserta juga akan diberikan wawasan, dan tips tentang teknik berkendara off-road, serta menjelajahi langsung kemampuan Symmetrical All Wheel Drive menggunakan berbagi lini SUV berteknologi S-AWD seperti Subaru Forester, Subaru Crosstrek, dan Subaru Outback, yang dipandu langsung oleh tim dari Julian Johan, founder Jejelogy 4×4 School.

Menyenangkan dan bebas khawatir

“Kami yakin Subaru Core Technology seperti Symmetrical All Wheel Drive dan X-Mode membuat Subaru menjadi kendaraan yang menyenangkan dan bebas khawatir untuk dikendarai di semua medan. Kami berharap dapat memberikan pengalaman lebih mendalam terhadap bagaimana menggunakan teknologi tersebut di track offroad,” kata Arie Christopher, CEO Subaru Indonesia.

Saat diaktifkan, X-Mode mengatur beberapa sistem penting dalam Subaru untuk menjaga keselamatan, memberikan traksi, serta kontrol yang optimal. Dengan X-Mode, mesin akan memberikan torsi secara bertahap meski gas ditekan penuh, hingga roda mendapatkan traksi yang cukup.

Meningkatkan kekuatan penghubung

Di tanjakan curam atau medan sulit seperti pasir, X-Mode memaksa transmisi tetap di gigi rendah untuk memaksimalkan output mesin. Serupa dengan prinsip pada kendaraan 4WD manual saat off-road, tetapi X-Mode melakukannya secara otomatis dengan menekan satu tombol.

Sistem X-Mode meningkatkan sistem AWD dengan meningkatkan kekuatan penghubung roda depan dan belakang, membagi daya lebih merata, serta memaksimalkan traksi. Dengan X-Mode, Vehicle Dynamic Control (VDC) memberikan kontrol pada limited-slip differential (LSD) untuk dapat bekerja lebih baik.

Gairah yang memicu semangat

Selain itu, Hill Descent Control (HDC) menjadi bagian dari fitur penting dalam X-Mode. Ketika menuruni bukit curam dengan X-Mode diaktifkan, maka HDC mengatur gas dan rem secara otomatis. Fitur HDC hanya berfungsi saat kendaraan melaju di bawah kecepatan 19 km/jam.

“Offroading bukan sekadar hobi, tetapi sesuatu gairah yang memicu semangat berpetualang. Bersama Subaru, tidak hanya mengejar jalur saja, tapi juga menaklukkan, dan melangkah lebih jauh melalui berbagai superioritas teknologi Symmetrical All-Wheel Drive gairah yang memicu semangat berpetualang,” tutup Julian Johan.

Subaru Outback Terbaru Tampil Elegan di GIIAS 2023

Subaru Indonesia bersama Subaru Corporation Japan resmi meluncurkan SUV flagshipnya, The all-new Subaru Outback di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show 2023 hari ini, Kamis, (10/8).

Acara ini dibuka oleh Jinya Shoji, Corporate Senior Vice President and Chief General Manager dari Subaru Corporation Japan, Subaru Koizumi, Overseas Sales & Marketing Manager dari Subaru Corporation Japan, Paula Dewiyanti, Board of Director Plaza Capital, dan Arie Christopher, Chief Executive Officer dari Subaru Indonesia.

Di hari pertama GIIAS 2023 ini, Subaru Indonesia langsung memperkenalkan 2 model sekaligus. Yang pertama adalah Subaru WRX Cherry Blossom Edition dengan perangkat AERO-kit dari Subaru Tecnica International (STI) dalam warna khas Cherry Blossom Red. Edisi terbatas ini tersedia hanya sebanyak 5 unit, dengan 5 warna pilihan, dan 5 parts AERO-kit STI.

Arie Christopher, Chief Executive Officer, Subaru Indonesia mengatakan, “Sejak pertama kali diluncurkan pada 1994, Outback dirancang sebagai SUV Crossover yang menggabungkan kemewahan dengan teknologi inovatif Subaru. Sebut saja Subaru Global Platform, penggerak Symmetrical All-Wheel Drive, mesin BOXER, hingga sistem keselamatan Subaru EyeSight® generasi ke-4.”

Di GIIAS kali ini, Subaru Indonesia menawarkan harga khusus bagi Anda yang ingin meminang dua model ini. Penawaran ini berlaku selama periode 10-20 Agustus 2023. The all-new Subaru Outback 2.5i-TOURING EyeSight di GIIAS 2023 dijual dengan harga Rp. 779,5 juta (on-the-road Jakarta).

Nah untuk edisi terbatas Subaru WRX Cherry Blossom Edition ditawarkan dengan dua varian transmisi. Subaru WRX Cherry Blossom Edition M/T ditawarkan pada Rp. 919,5 juta (on-the-road Jakarta). Untuk Subaru WRX Cherry Blossom Edition tS EyeSight SPT ditawarkan pada Rp. 1.024 juta (on-the-road Jakarta).