Fokus HSR Untuk Desain Velg Sesuai Tren dan Pasar

Selama beberapa tahun terakhir, HSR Wheel tidak hanya giat untuk berjualan produk, namun selalu fokus pada pengembangan desain velg HSR baru. Sejak tahun 2019 hingga sekarang, HSR Wheel telah meluncurkan lebih dari 100 desain velg, yang dipasarkan di Tanah Air.

Pada tahun-tahun awal, velg HSR tentu tidak langsung diterima oleh masyarakat. Banyak konsumen yang masih memilih velg dari brand import. Namun, HSR terus berkomitmen untuk memenuhi keinginan masyarakat Indonesia, dengan menciptakan berbagai seri velg.

Pendekatan ini terbukti efektif dan HSR berhasil menarik perhatian pasar dengan inovasi dan desain yang menarik. “Komitmen HSR untuk menghadirkan produk yang berkualitas tinggi dan berdesain unik kini mulai mendapatkan pengakuan dari berbagai pihak,” kata Hendra Wijaya, Direktur Marketing HSR Wheel.

Bahkan produk HSR Wheel kerap digunakan untuk berbagai aktivitas otomotif, baik pameran, meet-up, maupun di arena motorsport. HSR juga sering menjalin tali silaturahim dengan sejumlah komunitas, guna saling berbagi pengetahuan dan informasi dalam dunia otomotif. Selain itu, seluruh komunitas juga diharapkan semakin erat dengan diadakannya acara tersebut

“Ini adalah bukti nyata komitmen dari HSR untuk industri otomotif Indonesia, dalam menjangkau pasar yang lebih luas,” imbuh Hendra.

Dedikasi HSR dalam menciptakan desain velg yang tidak hanya mengikuti tren, namun juga mengakomodir karya baru, dan menjadi pelopor dalam industri otomotif Indonesia. Termasuk juga untuk menembus pasar internasional.

Hal ini dibuktikan saat HSR tampil di Stancenation 2023 lalu, yang berlokasi di Odaiba Aomi NOP Section, Jepang. Velg HSR RFG HRN dipasangkan ke mobil Nissan 370Z Nismo milik Michael Jeremia, dan mampu menarik perhatian banyak pengunjung.