Yoong Motor Group Dapat Apresiasi Dari Ketua Umum IMI

Yoong Motor Group, sebagai spesialis modifikasi lampu kendaraan, semakin mengukuhkan komitmennya dalam menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas. Termasuk membuka lapangan pekerjaan, serta menghadirkan produk terbaik yang menjamin kenyamanan dan keselamatan berkendara.

Komitmen tersebut diapresiasi langsung oleh Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI), Bambang Soesatyo. Bahkan pria yang akrab disapa Bamsoet tersebut, secara langsung mengunjungi Yoong Motor Academy. Ia menyaksikan bagaimana pusat pelatihan ini membina para SDM terampil di industri perlampuan kendaraan nasional.

Dukung Perekonomian Nasional

“Sektor industri perlampuan ini telah membuktikan perannya yang besar bagi pertumbuhan perekonomian kita. Penting bagi semua pihak untuk terus mendorong perekonomian dengan menciptakan peluang bisnis baru. Memberikan kesempatan kerja yang lebih luas, serta meningkatkan kualitas SDM,” tegas Bamsoet.

“Yoong Motor tak hanya ingin memberikan kenyamanan dan keselamatan bagi para pengguna kendaraan maupun pengendara lain saja. Namun juga turut membantu perekonomian nasional, melalui pengembangan industri perlampuan,” jelas Yomin Sugianto, pendiri Yoong Motor Group Indonesia.

“Cabang-cabang Yoong Motor bukan hanya jaringan bisnis, tapi juga pusat pemberdayaan masyarakat lokal. Tentu dengan kontrol kualitas ketat dan sistem evaluasi berkala, kami memastikan standar kerja serta keselamatan modifikasi yang tinggi,” imbuhnya.

Kurikulum Komprehensif

Sebagai respons terhadap pesatnya dunia modifikasi otomotif, sejak tahun lalu Yoong Motor telah mendirikan Yoong Motor Academy Training Center di Jl. Krukah Timur No. 47, Surabaya. Akademi ini menjadi motor penggerak pelatihan khusus di dunia perlampuan dan elektrik. Dengan dua sesi yang difokuskan, yaitu fungsional dan fashion (ubah model maupun ragam warna). Akademi ini membina dan membimbing bibit-bibit SDM baru, yang bakal menjadi pakar di dunia perlampuan.

Kurikulum di akademi ini dirancang komprehensif, mulai dari dasar bongkar pasang perlampuan kendaraan berbagai brand (Jepang, Eropa, Amerika, China), hingga mendalami sistem kelistrikan dan komputerisasi (ECU) mobil, termasuk kendaraan listrik (EV). Pelatihan berlangsung satu hingga tiga bulan. Yoong Motor Academy Training Center memberikan dengan teori dan praktik yang ketat, agar memastikan lulusannya tersertifikasi dengan baik sebagai tenaga ahli.

Hingga saat ini, Yoong Motor telah mencetak lebih dari 500 SDM terampil, yang tersebar di sekitar 80-87 kota di seluruh Indonesia. Yoong Motor Academy dilengkapi peralatan lengkap, ruang praktik steril maupun kotor, ruang research and development (R&D), serta ruang kelas teori.

Kontrol Kualitas Tiap Tiga Bulan

Sedangkan silabus pembelajarannya disusun berdasarkan SKKNI (Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia), bekerja sama dengan National Modification & Aftermarket Association (NMAA) Indonesia dan Kementerian Perindustrian. Bahkan akan menjadi syarat uji kompetensi standarisasi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) di masa mendatang.

Untuk memastikan kualitas SDM, Yoong Motor Academy memprioritaskan calon yang memiliki dasar kelistrikan dari SMK maupun lulusan jurusan elektronika di universitas. Namun juga terbuka bagi individu otodidak yang memiliki kemauan belajar tinggi.

Yoong Motor Group juga menerapkan kontrol ketat terhadap cabang-cabangnya melalui standar pekerjaan, mulai dari tahap awal hingga tingkat kesulitan tinggi, termasuk pembuatan diagram perkabelan dan electrical troubleshooting. Kontrol kualitas dilakukan setiap tiga bulan, dengan pembaruan sistem online dan pelatihan langsung di akademi, untuk panduan mobil-mobil terbaru.

Volkswagen Indonesia Association Punya Pengurus Baru!

Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI), sekaligus Dewan Penasehat Volkswagen Indonesia Association (VIA), Bambang Soesatyo mengapresiasi dilantiknya Pengurus VIA periode 2025-2028. Kali ini di bawah kepemimpinan Ketua Umum VIA Komjen Pol (Purn) Nanan Soekarna. Pelantikan pengurus baru VIA diyakini mampu membawa semangat baru dan harapan besar bagi komunitas Volkswagen di Indonesia.

Dengan dasar nilai yang kuat dan visi yang jelas, VIA diharapkan dapat berkontribusi lebih optimal. Tidak hanya bagi anggotanya, tetapi juga bagi masyarakat secara keseluruhan. Sebab VIA merupakan organisasi yang menyatukan penggemar dan pemilik kendaraan Volkswagen di Indonesia.

“VIA bukan hanya sekadar berkumpul untuk berbagi hobi, tetapi juga membangun hubungan sosial yang kuat antar anggota. Semangat ini menjadi panduan dalam setiap aktivitas komunitas. Dengan harapan dapat menciptakan lingkungan yang harmonis dan saling mendukung,” ujar Bamsoet di Yogyakarta (27/04/2025).

Ketua MPR RI ke-15 dan Ketua DPR RI ke-20 ini menjelaskan, Volkswagen Indonesia Association memiliki visi menciptakan komunitas yang berbasis pada ‘Fun, Unity, Harmony’. Tanpa melupakan prinsip ‘Values for Value’. Konsep ini menegaskan pentingnya nilai-nilai dalam berorganisasi dan berinteraksi, agar VIA dapat memberikan dampak positif bagi anggotanya dan masyarakat luas.

“Penegasan prinsip ‘Values for Value’ menjadi penting dalam konteks sosial Indonesia yang kian kompleks. Fokus kepada nilai-nilai seperti kejujuran, kerja sama, kepedulian, disiplin, dan tanggung jawab. VIA berupaya menjadi wadah bagi para penggemar otomotif, tetapi juga menjadi komunitas yang bermanfaat bagi lingkungan sosial,” ujarnya.

Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Wakil Ketua Umum KADIN Indonesia ini juga menambahkan, dalam menghadapi tantangan modern, VIA juga berkomitmen untuk menjaga empat pilar kebangsaan, yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika.

LBWK RX7

OLX IMX 2023 Resmi Berlangsung, Keseruannya Berbeda

Ketua MPR RI sekaligus orang nomor satu di Ikatan Motor Indonesia (IMI), Bambang Soesatyo membuka gelaran pameran modifikasi, OLX Indonesia Modification Expo (IMX) 2023. Tema yang dibawa tahun ini adalah The Future of Creativity, dan berlangsung mulai 29 September hingga 1 Oktober 2023 di JCC, Jakarta.

Sepengamatan kami, OLX IMX tahun ini terasa lebih meriah karena beberapa hal. Pertama kehadiran tuner Liberty Walk (LBWK) yang bekerjasama dengan influencer Arif Muhammad, membuka kreasi baru mereka berbasis Mazda RX-7. LBWK juga bekerjasama dengan Garasi Drift menggarap Nissan Silvia S15.

LBWK di IMX 2023

Selain itu, kehadiran APM besar seperti Toyota, Hyundai dan Wuling juga ikut membuat suasana berbeda. Toyota membawa Rangga Concept untuk menunjukan seperti apa calon mobil komersial baru mereka. Wuling memajang beberapa produk seperti Almaz, Alvez dan Air ev. Khusus Air ev, sepertinya tahun ini di IMX ada banyak yang tersentuh modifikasi. Bahkan Wuling Indonesia sendiri memboyong satu unit yang dimodifikasi oleh BTX Concept dengan imbuhan wide body.

Selain itu, seperti diungkap oleh Bamsoet, sapaan Bambang Soesatyo tahun ini mereka punya target transaksi baru. “Tahun kemarin, IMX sukses membukukan total transaksi sampai Rp5 miliar sedangkan untuk tahun ini ditargetkan menembus Rp 6 miliar lebih,” ujar Bamsoet.

Wuling Air ev IMX 2023

“Tentunya dengan pertumbuhan ekonomi ini muncul motivasi dan kebanggaan kita. Terlebih lagi, IMX menunjukkan perkembangan otomotif yang melibatkan elemen industri dari hulu ke hilir. Mari kita bina dan tingkatkan bersama, agar ekosistem otomotif dapat menggiatkan ekonomi nasional kita,” tambah penyuka mobil ini.

Kebanggaan Baru

Bamsoet juga tidak menutup rasa bangganya terhadap para kreator otomotif di Indonesia. Ia menunjuk, 80 persen peserta yang ikut di OLX IMX 2023 adalah anak bangsa. Menurutnya, produsen otomtif datang dari mana saja, tapi mereka harus bisa memberi nilai lebih bagi anak muda Indonesia. Modifikasi mobil pabrikan menjadi indsutri yang membuka lapangan pekerjaan.

“Terakhir, saya pribadi dapat laporan kalau body kit buatan Indonesia mampu menembus 80 persen penjualan di pasar luar negeri seperti Amerika, Jepang dan China. Meskipun bukan soal produksi, tapi kreativitas para pelaku industri kita sudah diakui oleh modifikator negara lain. Jangan sampai kreativitas dalam negeri ini justru malah menghambat kita untuk terus berkarya atau bahkan kalah di pasar lokal tapi laku di pasar internasional,” harap Bamsoet.

Talk Show IMX 2023

Di kesempatan yang sama, Menteri Perindustrian (Menperin) Republik Indonesia Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan, “Dari tema The Future of Creativity, kami mengharapkan bahwa IMX kali ini menjadi visi pengembangan industri modifikasi Tanah Air dengan memadukan kreativitas, inovasi, dan keberagaman budaya bangsa Indonesia.”

Agus Gumiwang juga menambahkan kalau industri otomotif sebagai subsektor manufaktur paling menjadi perhatian pemerintah sektor otomotif termasuk modifikasi. Berkembangnya industri modifikasi tidak hanya memberi nilai tambah tetapi tentu menghasilkan multiplier effect economy”. Jadi, jangan lupa mampir ke OLX IMX 2023.