Belkote Ikut Program Collaborapaint di The Wicked Wallop

Usai memenangkan berbagai penghargaan dalam event Art of Speed Malaysia pada 29-30 Juli 2023 silam, para ‘kustom painter’ Indonesia melalui program bertajuk Collaborapaint, kembali tampil di ajang internasional, yakni The Wicked Wallop ke-9 di Singapura. Acara yang diadakan pada 6-7 Januari 2024 di Rooftop Carros Centre, Singapura, merupakan salah satu platform kustom kulture paling bergengsi di Singapura dan juga Asia Tenggara.

Gelaran ini menghadirkan berbagai pelaku kustom kulture dari berbagai negara seperti Malaysia, Thailand, Taiwan, dan Jepang. Perwakilan dari Indonesia sendiri turut hadir dan berpartisipasi di ajang ini diwakili oleh Hisa Artes dalam program Collaborapaint.

Bawa kustom kulture khas Indonesia

Program tersebut beranggotakan Muhammad Ridwan ‘Eldaddy’, Azmi ‘Zodaco’, Rizky ‘s.h.o.f.y.r’, Rudi ‘Dedisons’, David ‘Rottenpaint’, dan Otong ‘Riotstroke’. Mereka ingin membawa kustom kulture Indonesia ke kancah mancanegara.

Belkote pun tak ketinggalan memberi dukungan kepada tim Collaborapaint pada event The Wicked Wallop tersebut. Komitmen ini diharapkan dapat terus terjalin dengan kemajuan kreasi hebat para painter Indonesia. Tentu juga seiring dengan pengakuan dunia internasional yang semakin meningkat terhadap pelaku kustom kulture Indonesia.

Belkote hadirkan beragam produk

Muhammad Ridwan ‘Eldaddy’, pun menyatakan bahwa Indonesia telah memiliki banyak painter yang telah diakui kehebatannya di mata dunia. Kehadiran generasi muda Indonesia yang berani memadupadankan warna, membuat Indonesia memiliki banyak talenta unik untuk bersaing di kancah internasional.

Guna memperluas jangkauan produk di kancah internasional, Belkote menghadirkan berbagai material cat dasar, cat refinish, hingga berbagai produk cat yang bisa digunakan untuk merespon berbagai unit motor yang hadir di Singapura.

Konsep petualangan anak kecil

Untuk pertama kalinya tim Collaborapaint diundang dan ikut berpartisipasi dalam The Wicked Wallop. “Melalui The Wicked Wallop ini, kami ingin memperkenalkan painter Indonesia yang memiliki kreasi berkualitas dan mampu membanggakan. Sekaligus membangun jaringan internasional antar sesama pelaku kustom dari berbagai negara,” ujar Eldaddy.

Salah satu karya yang ditampilkan pada program Collaborapaint kali ini adalah ‘Elouise in Wonderland’ dari Eldaddy. Karya ini mengusung konsep petualangan anak kecil bernama Elouise yang bermain di negeri ajaib. Pada event The Wicked Wallop ini, Belkote menghadirkan berbagai produknya mulai dari undercoat, basecoat, clearcoat, hingga enamel paint.

“Belkote Paints pun terus mendukung kemajuan kreasi anak bangsa supaya semakin bisa menunjukkan kualitasnya di kancah internasional. Harapannya, agar industri kreatif dan terutama penggiat kustom kulture di Indonesia dapat semakin melebarkan sayapnya di mancanegara,” sambut Gimi Bayu, Brand Strategist PT Bintang Chemical Indonesia.

Belkote x Kedux Garage

Belkote dan Kedux Garage Pamer Kualitas di Osaka

Belkote yang menjadi bagian dari Tim Great of Indonesia, tampil maksimal di ajang modifikasi internasional, Osaka Auto Messe (OAM) 2023 di Osaka, Jepang. Berlangsung dari 10 hingga 12 Februari 2023, PT Bintang Chemical Indonesia selaku produsen cat otomotif Belkote menggandeng Kedux Garage, Bali dengan membawa karya modifikasi.

“Salah satu alasan kami ikut ke ajang Osaka Auto Messe bersama tim Great of Indonesia adalah untuk memperkenalkan produk dan karya anak bangsa ke level internasional. Kami ingin mendukung industri otomotif Tanah Air khususnya modifikasi semakin dikenal dan diakui kualitasnya di Jepang,” kata Tio Kay Hok, Managing Director PT Bintang Chemical Indonesia.

Belkote tertarik melihat pasar otomotif Jepang yang sangat potensial sebab negara tersebut menjadi salah satu kiblat industri otomotif di Asia. Bahkan secara khusus, industri modifikasinya sangat maju dan diakui secara global. “Kami juga ingin bisa masuk ke pasar otomotif Jepang, dan bersama NMAA kami terus mempelajari regulasi yang harus kami ikuti,” imbuh Kedux.

Menurut Kedux, kualitas cat Belkote memiliki kualitas yang tak kalah dengan produk-produk global lain. Meski dari sisi teknikal produknya sudah disesuaikan dengan kemudahan penggunaan di Indonesia, namun hanya dengan sedikit penyesuaian waktu kering, produk ini bisa dipasarkan di negara dengan 4 musim, seperti Jepang.

Di ajang OAM 2023 ini, Belkote menampilkan sebuah tangki bensin sepeda motor custom yang merupakan produk hasil karya Kedux Garage, seniman otomotif asal Bali, Indonesia yang sudah dikenal di dunia modifikasi mancanegara. Produk yang ditampilkannya ini tidak hanya hasil kolaborasi antara Belkote dengan Kedux, namun juga dengan Meiji Jepang yang merupakan spraygun asli asal Jepang.

Motif Hantu Api

Tangki bensin yang ditampilkan oleh Kedux Garage memiliki pola jilatan lidah api yang mereka namakan Banaspati. Menurut Kedux, pemilik Kedux Garage, tema ini dipilih karena style seperti ini seperti menjadi sebuah standar di kelas modifikasi motor internasional, sesuai namanya Hantu Api.

“Filosofi pola yang diambil berasal dari mitos Bali tentang roh berwujud seperti api dan berelemen utama api. Sosoknya bisa mengambil bentuk bola api atau pusaran api. Sosok roh halus ini biasanya terbang rendah dari satu tempat ke yang tempat lain dengan mengambil rupa layaknya bola api atau pusaran api yang menyala-nyala,” papar Kedux.

Dari filosofi inilah pada akhirnya terwujud tampilan grafis menarik yang seluruh penyelesaiannya menggunakan produk Belkote. Dimulai dari bagian cat dasarnya, yang menggunakan Epoxy Primer High Build terbaru dari Belkote. Cat dasar ini baru saja ditingkatkan untuk mendapatkan anti korosi yang maksimal dan ketebalan lapisan yang tinggi. Sementara untuk finishing, digunakan Clear coat 2100HS yang juga memiliki lapisan yang tebal, mengkilap, dan ketahanan terhadap cuaca yang baik.

“Kami yakin hasil karya Kedux Garage bisa menjadi sebuah pembuktian di dunia custom sepeda motor di Jepang. Ini juga menjadi kesempatan untuk memperkenalkan kualitas produk Tanah Air semakin luas lagi,” tutup Tio Kay Hok.

Belkote 1K Primer Surfacer Untuk Solusi Pengecatan Lebih Singkat

Belkote 1K Primer Surfacer ialah cat primer inovatif tanpa hardener.

Pameran modifikasi terbesar di Indonesia, yaitu OLX Autos Indonesia Modification Expo (IMX) 2022, dimanfaatkan oleh PT. Bintang Chemical Indonesia, produsen cat Belkote, meluncurkan produk terbarunya. Produk teranyar tersebut ialah Belkote 1K Primer Surfacer yang diklaim dapat mempermudah proses pengecatan dan mempersingkat waktu modifikasi.

“Melihat perkembangan di Eropa dan Amerika Serikat yang banyak menggunakan produk primer satu komponen, kami sangat tertarik mempelajarinya dan ternyata berbeda dengan produk yang beredar di Indonesia. Hal ini membuat kami memutuskan untuk mengembangkan produk ini, salah satunya untuk mendukung industri modifikasi di Indonesia,” ujar Tio Kay Hok, selaku Managing Director PT Bintang Chemical Indonesia.

Produk terbaru dari Belkote ini dikembangkan selama dua tahun untuk kemudahan modifikasi pada bagian yang berbahan dasar logam. Produk 1K Primer Surfacer merupakan cat primer yang berfungsi untuk memberikan pondasi yang kuat di antara permukaan bodi terhadap lapisan cat dan fungsi antikarat pada permukaan tersebut.

Pada tahap pengecatan dalam melakukan modifikasi kendaraan, biasanya membutuhkan proses pengerjaan yang cukup memakan waktu. Hal inilah yang mendorong Belkote untuk berinovasi dengan menghadirkan produk 1K Primer Surfacer. Produk ini berupa cat primer yang tidak memerlukan hardener dan jelas akan mempersingkat waktu pengerjaan.

Meskipun primer ini bebasis teknologi 1 komponen, tetapi untuk hasil pekerjaannya tetap memberikan kualitas perlindungan, seperti daya rekat dan perlindungan karat yang setara atau lebih baik dari sejumlah produk komponen yang beredar di pasar Indonesia saat ini.

Tidak perlu repot mencampur base dengan hardener

“Produk baru Belkote ini memiliki keunggulan daya rekat yang baik ke besi, waktu kering yang relatif cepat dan fungsi anti karat yang sangat baik. Semua fitur tersebut dibungkus hanya dengan satu komponen sehingga tidak perlu repot mencampur base dengan hardener,” tukas Andrew Budi Kurniawan, Marketing Director PT. Bintang Chemical Indonesia.

Produk ini menggunakan teknologi specially modified acrylic polymer terkini yang dikombinasikan dengan bahan baku terpilih lainnya untuk memberikan hasil maksimal. Hal ini membuat produk 1K Primer Surfacer akan terus menempel selama tidak ada cacat gesekan atau cacat pada lapisan cat di atasnya. “Jadi tetap harus dipastikan agar menggunakan clear coat yang berkualitas agar cat mobil tetap awet,” imbuh Andrew.

Untuk mendapatkan produk Belkote 1K Primer Surfacer ini, konsumen tak hanya dapat memperolehnya di beragam toko cat mobil terkemuka di kota-kota besar Indonesia saja, karena juga dapat dipesan langsung melalui online official store Belkote pada aplikasi marketplace.