Toyota Gazoo Racing indonesia berjaya di Fuji Speedway

Toyota Gazoo Racing Indonesia Menang Banyak di Jepang

Tim Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) sukses mengibarkan bendera Indonesia di lintasan balap Fuji International Speedway, Jepang pada 23 Juni lalu.

Pembalap TGRI Haridarma Manoppo berpasangan dengan pembalap Jepang Kazuhisa Urabe mencatatkan prestasi terbaik di ajang Japan Cup 2024 Seri ke-2. Keduanya mengandalkan GR Supra GT4 Evo.

Haridarma dan Kazuhisa mendominasi balapan (race) pertama, diikuti podium ketiga di race kedua. Balapan terakhir itu berlangsung cukup menarik dan menegangkan karena lintasan diguyur hujan lebat.

TGRI juara di Fuji Speedway

“Selamat kepada TOYOTA GAZOO Racing Indonesia (TGRI) yang berhasil double podium lomba Grand Touring Jepang,” kata Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy.  

Trophy juara pertama dan ketiga membuat TGRI berhasil mengumpulkan 25 poin kemenangan dari seri ke-2. Perolehan poin tersebut menempatkan Haridarma Manoppo di posisi teratas klasemen sementara dengan 77 poin Kelas GT4 Japan Cup 2024.

Dua minggu lagi, mereka akan berlaga di Suzuka International Circuit.

“Kolaborasi dengan Kazuhisa Urabe memberikan keuntungan yang unik untuk tim,” kata Haridarma. “Pengalamannya di Fuji International Speedway memberikan TGRI input untuk meningkatkan performance Toyota GR Supra GT4 Evo. Dan saya dapat menimba ilmu menaklukkan sirkuit legendaris kebanggaan Toyota ini dengan lebih cepat dan akurat.”

Hari juga berharap TGRI dapat terus tampil konsisten di sisa seri Japan Cup 2024 untuk memberikan gelar juara Kelas GT4 kepada GR Enthusiast dan masyarakat pecinta balap mobil di Indonesia.

Toyota Crown Sedan FCEV Tampil Perdana Di Sirkuit Fuji

Launching model mobil terbaru di pameran otomotif atau dalam sebuah pesta gala tentunya merupakan hal yang umum dilakukan sejak lama.

Namun lain halnya dengan Crown Sedan FCEV yang baru saja diperkenalkan oleh Toyota pada akhir pekan lalu. Kemunculan varian bertenaga hidrogen dari Crown Sedan generasi ke-16 ini bagai sebuah kejutan. Karena berlangsung di sela kejuaraan balap ketahanan Super Taikyu Fuji 24 Hours di sirkuit Fuji, Jepang.

Pada Juli 2022 lalu sebenarnya Toyota telah memperkenalkan tiga varian dari calon generasi terbaru Crown yakni Sport, Estate dan Sedan. Bahkan varian Crown Sedan telah dipamerkan kepada publik di Shanghai Auto Show pada April 2023 lalu. Hanya saja wujudnya masih berupa prototype.

Jadi dapat dikatakan bahwa kemunculan Crown Sedan FCEV di sirkuit Fuji Speedway merupakan ajang perkenalan. Namun entah mengapa Toyota belum mempublikasikan foto momen kemunculan Crown Sedan. Justru yang banyak beredar adalah video dari para YouTuber asal Jepang. Beruntung unggahan foto dari laman berita Carscoops setidaknya sedikit memberi gambaran yang utuh dari mobil tersebut.

Inilah Era Baru Crown Sedan

Jika dibandingkan dengan generasi Crown Sedan terdahulu, tampilannya kini berubah sangat drastis. Siluet body dari depan mengalir ke atap hingga ke belakang terlihat lebih menyerupai sebuah sedan sport.

Tampilan depan Crown Sedan identik dengan versi SUV yang telah muncul lebih dulu. Aksen chrome, lubang saluran udara berukuran besar pada bagian bawah bumper depan, hingga headlamp LED yang disematkan pun sangat mirip. Velg alloy 20-inci kian membuat anggun tampilan Crown Sedan.

Desain tampilan bagian belakang terlihat jauh berbeda dari generasi sebelumnya. Lampu belakang LED tampil melebar. Bumper belakang klimis tanpa tanpa lubang knalpot. Kaca belakang pun seolah menyatu dengan bagasi belakang. Dan tentu saja emblem FCEV pada fender menjadi penanda khusus.

Interior Mewah dan Modern

Bukanlah sebuah Crown Sedan jika kemasan interiornya tidak tampil mewah dan berkelas. Dan generasi terbaru ini pun tetap mengusung nuansa kemewahan interior sesuai tradisi yang diwariskan sejak tahun 1955.

Balutan kulit pada jok, setir dan panel interior berpadu serasi dengan panel kayu pada dashboard dan konsol tengah. Jangan cari logo Toyota pada interiornya. Karena anda hanya akan menemukan emblem “mahkota” sebagai ciri khas dari jajaran model Crown.

Layout panel dashboard pada Crown Sedan pun tak jauh beda dengan varian Crown Sport. Sepasang layar digital 12.3-inci pada dashboard terpasang dengan tata letak yang sama persis. Setir dengan beragam tombol pada varian sedan ini pun bentuknya sama.

Soal kenyamanan penumpang saat duduk tak perlu dipertanyakan. Kabin terutama ruang kaki tak hanya lapang. Jok penumpang depan akan bergeser secara otomatis ketika tak digunakan. Ruang kaki penumpang belakang pun jadi kian lega.

Spek Bikin Penasaran

Spek detail adalah pertanyaan pertama yang terlontar setiap kali muncul model mobil terbaru.

Dari segi dimensi, 2024 Crown Sedan FCEV ukurannya sama seperti sedan varian hybrid. Kedua varian dari Crown Sedan ini menggunakan platform TNGA-L yang sama.

Ukuran tinggi body 1.470 mm, lebar body 1.890 mm dan jarak sumbu roda 3.000 mm antara Crown Sedan varian hybrid dengan FCEV sama persis.

Hanya saja panjang bodynya yang berukuran 5.030 mm, lebih mulur sekitar 102 mm dari versi Crown Sport/Crossover.

Perihal spek teknis sistem penggerak baik varian FCEV maupun hybrid masih dirahasiakan. Nampaknya kita harus bersabar menanti…termasuk pula dengan varian Crown Estate.

Namun ada kemungkinan varian FCEV menggunakan teknologi penggerak berbahan bakar sel hidrogen seperti Toyota Mirai generasi kedua.

Menurut rencana, Crown Sedan FCEV akan resmi diluncurkan menjelang akhir tahun ini. Apakah di ajang Tokyo Motor Show Oktober hingga awal November mendatang? 

 

Porsche Cayman GT4 Tribute To 906

Porsche 718 Cayman GT4 Tribute To 906 Antik Layak Dimiliki!

Cayman GT4 untuk mengenang mobil balap Porsche 906, pemenang Japan Grand Prix 1967. Catat, ini mobil jarang!

Porsche kembali menghadirkan modifikasi yang terinspirasi dari mobil balap legendaris. Modifikasi yang ditampilkan oleh Porsche Exclusive Manufaktur kali ini berbasis dari 718 Cayman GT4 yang dikemas dengan tampilan menyerupai mobil balap Porsche 906 dari pebalap Tetsu Ikuzawa yang berhasil menjuarai Japan Grand Prix 1967 di sirkuit Fuji Speedway, Jepang.

Masa itu, Porsche adalah lawan kuat Nissan di arena balap. Ikuzawa adalah pembalap Nissan/Prince sebelum membelot pada 1967 dan turun menggunakan 906. Dan hanya menang di tahun tersebut. 

Nah, karena kemenangannya cukup berarti, hadirlah modifikasi berlabel “Porsche 718 Cayman GT4 Tribute to 906” ini dikemas dengan body berwarna putih plus kombinasi warna kuning dan silver yang otentik seperti pada mobil balap aslinya. Nomor start 8 yang disematkan pada body Cayman pun dibuat dengan detil yang sangat mirip seperti pada versi mobil aslinya.

Namun beberapa hal tidak mengikuti mobil Ikuzawa. Contoh, jika spion pada 906 berwarna silver yang kontras, pada Cayman ini dilabur warna kuning. Memang masih tetap kontras, tapi sepertinya kalau dibuat sama seperti mobil contohnya, akan lebih menarik. 

Interior dibekali bucket seat hitam dengan jahitan merah yang kontras, lengkap dengan layout sirkuit Fuji menempel di headrest. Ini juga berbeda dengan 906 yang jadi inspirasi. Mobil itu menggunakan jok merah. Lainnya, ada beberapa aksesoris yang menunjukan kalau ini adalah mobil yang spesial seperti siluet Porsche 906 di jendela samping belakang, outline Fuji Speedway di door sil dan beberapa hal lainnya. 

Mobil modifikasi yang dipamerkan di Porsche Experience Center di kota Tokyo pada 23-31 Agustus 2022 lalu ini berhasil memikat para pecinta Porsche di Jepang. Namun mobil yang Anda lihat di halaman ini merupakan satu-satunya dan tidak dijual.

Tapi, pihak Porsche menyatakan bahwa para konsumen dapat memesan opsi paket modifikasi ala Porsche 906 ’67 Tetsu Ikuzawa ini untuk Porsche 718 Cayman mereka via program Porsche Exclusive Manufaktur. Bagaimana, Anda berminat?

Rizky Vox