Neta X SUV

Mau Beli Neta X? Ini Garansi Yang Bisa Didapat

Neta X, SUV listrik terbaru buatan pabrikan Tiongkok Neta Auto ini jadi ujung tombak penjualan mereka di Indonesia. Mobil ini hadir dalam dua varian dengan haarga mulai dari Rp 428 juta hingga 448 jutaan (harga Jakarta).

APM-nya, Neta Auto Indonesia (NAI) mengumumkan seperti apa garansi untuk SUV X. Dikutip dari keterangan resminya, NAI berkomitmen untuk
memberikan program after sales yang berpusat kepada pelanggan demi menciptakan ‘peace of mind’ selama kepemilikan kendaraan.

Ada beberapa hal yang menjadi sorotan. Pertama program bebas biaya perawatan sampai dengan lima tahun atau 50.000 Km. Adapun servis pertama dilakukan pada bulan ke-6 atau saat odometer mencapai 5.000 Km. Kemudian servis kedua dilakukan pada bulan ke-12 atau odometer mencapai 10.000 Km, selanjutnya setiap kelipatan satu tahun atau 10.000 Km.

Jadwal servis Neta

“Tidak ada biaya yang dikenakan kepada pemilik, karena lingkup free service yang diberikan mencakup jasa dan material perawatan berkala sesuai periode yang tercantum pada buku servis,” ungkap Raditio Hutomo, After Sales Director Neta Auto Indonesia.

Selain itu, mereka juga menyediakan garansi komponen Neta X yang meliputi keseluruhan fungsi kendaraan seperti suspension, head unit dan ev core components. Kenapa head unit juga termasuk? Karena semua pengaturan mobil dan kenyamanan berkendara ada di situ. Menariknya, disediakan juga garansi untuk peranti charging rumahan, Neta Wallbox selama dua tahun.

“Komponen yang mendapatkan garansi meliputi garansi umum kendaraan kami berikan lima Tahun atau 150.000 Km,” tambah Raditio. “Untuk garansi khusus EV core component seperti HV battery, Drive Motor, dan MCU kami berikan delapan tahun/180,000 Km.”

Tambah Lokasi Servis

Neta X, SUV listrik andalan Neta di Indonesia.

Raditio juga menambahkan kalau Neta terus menambah jaringan servis mereka. Saat ini sedang disipakan di dua tempat di Jakarta yaitu Pos Pengumben dan Pluit. Di luar itu dipersiapkan juga di Medan, Sukabumi, Pekanbaru, Bekasi, Makassar, Manado, Cibinong, Yogyakarta, Bandung, Lombok.

Kemudahan lainnya, dikatakan Neta, konsumen bisa memeriksa kondisi kendaraan secara langsung melalui aplikasi Neta Auto di handphone. Baik yang berbasis iOS ataupun Android. Apabila terjadi masalah pada Neta X saat berkendara, telah dipersiapkan Hotline 24 jam, bebas biaya yang dapat dijangkau oleh konsumen di nomor 0800-1-565656.

Neta GT

Neta Bawa SUV Baru di GIIAS 2024

Neta Auto Indonesia mengkonfirmasi keterlibatan mereka di GIIAS 2024 dengan membawa lima produk, namun hanya memastikan satu yang akan segera dijual

Tidak disebutkan memang, mobil yang mana akan segera masuk showroom Neta. Tapi kami meyakini kehadiran SUV Neta X di ajang pameran terbesar di Indonesia ini.

Neta belum menyebutkan seperti apa spesifikasinya. Kalau melihat pasar luar seperti di Malaysia, Neta X hadir dalam dua varian yaitu 400 dan 500.

Versi 400 punya kemampuan jarak tempuh 401 km. Sedangkan yang 500 bisa menempuh 501 km. Angka hasil pengujian menggunakan metode WLTC. 

Secara dimensi, Neta X memiliki panjang 4.619 mm, lebar 1.860 mm dan tinggi 1.628 mm. Wheelbasenya 2.770 mm.

Deretan mobil Neta di GIIAS 2024

Yang dipastikan dipajang adalah Neta V, V-II, sports car Neta GT dan sedan kencang Neta S. Semuanya tentu berpenggerak listrik berbasis baterai. Selain lima mobil tersebut dikatakan akan ada banyak aktivitas menarik. Mulai dari Test Drive, games corner, dan coffee bar yang bisa dinikmati seluruh pengunjung booth NETA.

Bicara boot, pabrikan Neta akan mengusung tema Tech For All di GIIAS 2024. Menghadirkan kesan futuristik dan dan modern serta sesuai dengan prinsip NETA. Tema ini dikklaim akan memberikan akses inovasi dan teknologi untuk semua kalangan.

“GAIKINDO Indonesia International Auto Show 2024 tahun ini menjadi salah satu ajang penting bagi NETA Indonesia. Untuk berpartisipasi dalam mendorong pertumbuhan EV di Indonesia,” ujar Frietz Roboth, Brand PR & Digital Senior Manager PT NETA Auto Indonesia.

“Di kesempatan kali ini pun kami akan memberikan banyak promo dan kegiatan menarik bagi para pengunjung booth NETA,” tambahnya.

Fritz berharap, melalui keikutsertaannya, merek Neta akan semakin dikenal oleh masyarakat Indonesia. “Adanya kegiatan-kegiatan menarik dan produk yang inovatif di acara GIIAS 2024 nanti, menjadi tujuan kami untuk selalu berinovasi memberikan kualitas EV terbaik, serta mendorong antusiasme masyarakat untuk menggunakan EV,” kata Fritz.