Pengalaman Unik Cuci Gudang Mobil Bekas Akhir Tahun

Caroline.id berencana untuk mengadakan Cuci Gudang Mobil Bekas Diskon Akhir Tahun. Acara ini akan diadakan pada dua periode berbeda di bulan Desember 2023. Cuci Gudang Mobil Bekas Diskon Akhir Tahun ini memberi kesempatan kepada pelanggan untuk menemukan mobil impian dengan penawaran menarik. 

Lebih dari 100 mobil pilihan

Acara ini akan diadakan pada 8-10 Desember 2023 di Caroline.id Serpong dan Caroline.id Pondok Pinang. Sedangkan untuk tanggal 15-17 Desember 2023 diadakan di Caroline.id Depok dan Caroline.id Bekasi.

Lebih dari 100 mobil pilihan akan tersedia dalam event cuci gudang ini. Mulai dari mobil LCGC seperti Toyota Agya, Daihatsu Ayla, dan Honda Brio. Lalu MPV seperti Toyota Innova, Daihatsu Xenia, Mitsubishi Xpander, hingga kategori mobil premium seperti Honda Odyssey.

Salah satu daya tarik utama dari acara ini adalah penawaran harga yang sangat menggiurkan. Pelanggan dapat menikmati Total Down Payment (TDP) mulai dari Rp 10 ribu, dengan kemudahan persetujuan kredit di hari yang sama (Instant Approval) untuk pelanggan yang tertarik dengan paket kredit. Pelanggan juga bisa melakukan negosiasi sampai mencapai kesepakatan harga.

Total hadiah ratusan juta Rupiah

Beragam benefit langsung juga akan diberikan kepada pelanggan yang melakukan pembelian mobil bekas selama event, termasuk hadiah langsung seperti dua motor Suzuki Burgman, iPhone 15 Pro Max, 13 logam mulia, ratusan e-money dengan total saldo jutaan rupiah. Diskon tambahan dari harga deal unit sampai dengan Rp 10 juta per unitnya, serta berbagai merchandise premium dari Caroline.id.

Bagi pengunjung yang datang langsung ke acara, Caroline.id juga akan membagikan Voucher Paket Servis AC dan General Check Up Rp 99 ribu (harga asli Rp 920 ribu) dari Bengkel Dokter Mobil. Voucher ini hanya untuk 200 pengunjung event dan tersedia untuk pengunjung yang datang langsung tanpa syarat apapun.

Pengalaman jual beli mobil bekas yang unik

Setiap pembelian mobil di Caroline.id juga akan mendapatkan garansi tujuh komponen selama satu tahun. Program Garansi 7G+ ini ialah bentuk komitmen Caroline.id untuk memberikan keamanan, kepuasan, dan kepercayaan kepada pelanggan atas pembelian yang dilakukan.

“Event Cuci Gudang Mobil Bekas Diskon Akhir Tahun ini adalah kesempatan emas bagi pelanggan untuk memiliki mobil impian mereka. Kami siap memberikan pengalaman jual beli mobil bekas yang memuaskan,” kata Jany Canda, Chief Executive Officer PT Autopedia Sukses Lestari Tbk.

Selain berkomitmen untuk menyuguhkan pengalaman terbaik bagi pelanggan, Caroline.id juga secara konsisten berusaha untuk mendekatkan layanan serta memastikan ketersediaan layanan yang optimal dengan memilih lokasi strategis.

Caroline.id Luncurkan Layanan Pre Order Mobil Bekas

Kesulitan yang dihadapi pelanggan ketika mencari mobil bekas adalah sulitnya menemukan mobil sesuai dengan spesifikasi yang diinginkan, terutama bagi pelanggan yang telah memiliki preferensi. Salah satu kendala yang banyak ditemukan di lapangan adalah ketika calon pelanggan ingin membeli mobil bekas, namun ternyata varian, warna, atau bahkan tipe transmisi tidak sesuai dengan yang diinginkan karena terbatasnya pilihan di pasaran. Guna menjawab permasalahan tersebut, Caroline.id meluncurkan layanan terbarunya yaitu Pre Order yang dapat diakses di www.caroline.id/preorder.

Ada tiga kelebihan Layanan Pre Order

Layanan ini memudahkan pelanggan dalam mewujudkan impian memiliki mobil bekas yang mereka inginkan karena membantu pelanggan dalam mendapatkan mobil bekas sesuai dengan merk, varian, warna, hingga transmisi yang mereka inginkan. Layanan Pre Order dari Caroline.id memiliki tiga kelebihan utama, yaitu:

Personalisasi Permintaan. Dengan fitur ini, pelanggan akan terbantu karena Caroline.id akan membantu dalam menemukan mobil impian sesuai dengan merk, varian, warna dan transmisi yang diinginkan. Jaminan Ketersediaan Mobil, sehingga pelanggan tidak perlu menghabiskan waktu dan tenaga untuk mencari mobil impiannya, karena Caroline.id memberikan jaminan ketersediaan mobil yang diinginkan dapat terpenuhi maksimal H+7 sejak informasi diterima.

Bebas Biaya, memungkinkan calon pelanggan hanya perlu mengisi form di laman yang tersedia dan tim operasional akan mengirimkan verifikasi via email dan nomor Whatsapp sebagai tanda bukti pemesanan. Caroline.id akan segera menghubungi calon pelanggan untuk melakukan konfirmasi terkait ketersediaan unit sesuai dengan informasi yang diberikan.

Kondisi mobil bekas pun terjamin

Keuntungan lain dari layanan Pre-Order adalah pelanggan tidak perlu khawatir tentang kualitas mobil bekas yang mereka beli karena setiap mobil yang dijual telah melewati inspeksi 150 titik sehingga terjamin bebas dari kecelakaan besar, kebanjiran, hingga manipulasi odometer, dokumen kendaraan dan nomor rangka mesin.

Selain itu, setiap mobil juga telah dilengkapi dengan Garansi 7G+, berupa jaminan perlindungan 1 tahun untuk berbagai komponen pada mobil seperti mesin, transmisi, rem, a/c, rem, kelistrikan penggerak hingga kemudi, serta kepastian buyback berupa pengembalian dana hingga 100 persen dan siap pakai karena seluruh mobil telah mendapat pergantian oli dan filter oli baru sebelum sampai di tangan pelanggan.

Caroline.id terus berusaha memberikan pengalaman terbaik dan terus berinovasi agar dapat selalu mengutamakan kepuasan pelanggan, salah satunya melalui layanan terbarunya yaitu Pre Order untuk dapat memenuhi impian setiap pelanggan yang ingin memiliki mobil bekas sesuai dengan keinginan mereka.

Caroline.id Terus Berekspansi Bisnis Ritel

Caroline.id meneruskan ekspansi bisnis ritelnya dengan mendirikan flagship store terbaru. Setelah membuka showroom di Bekasi pada bulan Februari 2023, maka di bulan Maret ini kembali membuka flagship store di kawasan Serpong, Banten.

“Pembukaan flagship showroom Caroline.id ini menjadi titik bersejarah baru bagi PT Autopedia Sukses Lestari Tbk. Kami ingin memperkuat pijakan di pasar mobil bekas dan baru,” ungkap Jany Candra, CEO PT Autopedia Sukses Lestari Tbk.

Cepat meraih laba

Caroline.id tetap memiliki target bahwa setiap touch point atau showroom harus bisa menghasilkan laba secepat mungkin. Karena model bisnis ASLC bukan hanya mengejar volume semata, namun diharapkan tetap tumbuh secara sehat dengan mengutamakan pelayanan dan kepuasan pelanggan.

Di bulan ini Caroline.id juga meluncurkan program garansi 7G+ yang sangat menguntungkan pelanggan untuk setiap pembelian unit mobil. Garansi 7G+ merupakan jaminan kepada konsumen yang mencakup garansi mobil sudah diservis (termasuk penggantian oli dan filter), dokumen asli, mesin, transmisi serta rem, tak ketinggalan AC dan kelistrikan.

Lampaui target

Untuk mengawali tahun 2023 saja, Caroline.id telah membuka 3 showroom baru. Di bulan April mendatang, Caroline.id bakal merambah kawasan Depok, Jawa Barat. Pada tahun 2022, ASLC berhasil menjual 2.481 mobil dan melebihi target penjualan tahun 2022 sebanyak 2.000 mobil.

“Kami tetap melihat pertumbuhan permintaan mobil bekas, sehingga tetap optimis menargetkan penjualan bisa mencapai 4.000 unit,” tutup Jany.