Mazda CX-90 2025 Bertambah Varian Premium Sport

Model crossover dan SUV Mazda di Amerika Serikat selalu update setiap tahunnya. Walau hanya sebatas facelift dan bukan all-new.  Salah satunya adalah SUV Mazda CX-90. Ini adalah versi yang dipasarkan di AS sebagai model tahun 2025. 

Mazda CX-90 mengalami perubahan minor.

Dari tampilan luar, ada sedikit penyegaran  gaya. Grille dikemas dengan nuansa hitam glossy agar terlihat mewah. Elemen warna hitam juga dilaburkan pada aksen di area bumper depan dna belakang, garnish pintu, roof rail, serta batok spion. Tampilan jadi kian fresh dengan pelek baru 21-inci berkelir hitam metallic.

Area kabin pun tak luput dari sentuhan ulang agar kian eyecatching. Panoramic moonroof bikin suasana kabin jadi mewah. Pintu kargo belakang kini sudah buka-tutup otomatis secara elektrik.

CX-90 dilengkapi layar head unit baru berukuran 12.3-inci. Sistem infotainmentnya pun sudah dilengkapi koneksi Apple CarPlay dan Android Auto. Ditambah lagi dengan fitur wireless charging pad, sistem audio Bose, sensor parkir (depan dan belakang) dan beberapa upgrade fitur lainnya. 

Turbo Atau PHEV?

Mazda CX-90 facelift ini masih dibekali mesin bensin 6-silinder segaris e-Skyactiv G 3,3-liter turbo.

Untuk varian model terbawah yakni Turbo Select output tenaganya 280 hp dengan torsi puncak 450 Nm. Varian di atasnya bertenaga maksimum 340 hp. Torsi maksimum hanya beda tipis yakni 500 Nm.

Versi PHEV pun tetap memadukan mesin 4-silinder 2.5L non-turbo dengan sebuah motor elektrik hybrid plus baterai berdaya 17.8 kWh. Output tenaganya 323 hp dengan torsi puncak 500 Nm. Daya jelajah pada mode EV mengandalkan energi baterai sekira 42 km.

Ada Varian Baru

Mazda CX-90 punya varian baru yakni Premium Sport yang tersedia dalam versi turbo maupun PHEV. Posisinya berada di tengah pada jajaran varian Turbo dan berada satu level di atas varian termurah versi PHEV.

Mazda CX-90 PHEV

Untuk versi Turbo, varian termurahnya yakni Turbo Select dibanderol mulai dari $ 37.845 atau sekira Rp 613 jutaan. Satu level di atasnya yakni Turbo Preferred kini naik $ 500 menjadi $ 40.945 atau setara Rp 663 jutaan. Varian teratas yakni Turbo Premium Plus dibanderol mulai dari $ 49.400 atau setara Rp 800 jutaan.

Mazda CX-90 2025

Varian PHEV label harganya lebih tinggi dari versi Turbo. Varian termurahnya saja yakni PHEV Preferred label harganya $ 49.945 atau sekira Rp 809 jutaan. 

 

Mazda CX-9 Bakal Tutup Buku, Ini Gantinya

Sebuah kabar resmi datang dari markas pabrikan otomotif Mazda. Brand asal kota Hiroshima, Jepang ini akan menyudahi produksi SUV premiumnya yakni Mazda CX-9.

Mazda CX-9 akan digantikan oleh CX-90

Mazda CX-9

Rencana tutup buku SUV tiga baris penumpang berukuran besar ini sebenarnya telah sayup terdengar sejak tahun lalu. Prediksi tentang berakhirnya kiprah flagship SUV Mazda pun kian menguat saat platform baru untuk mesin longitudinal tapi gerak belakang diluncurkan oleh Mazda. Lengkap dengan mesin 6-silinder SKYACTIV-nya. Munculnya SUV Mazda CX-90 model tahun 2024 yang dipasarkan tahun ini nampaknya jadi pertanda.

Mazda CX-90 Gantikan Era CX-9

Dibandingkan dengan CX-90, platform dan mesin yang digunakan CX-9 sangat jauh berbeda. Mazda pun memposisikan CX-90 di level yang lebih tinggi dari CX-9. Baik dari segi teknologi maupun konten fitur yang dibekalkan. 

Bila CX-9 masih menggunakan mesin 4-silinder turbo, CX-90 malah mengadopsi mesin 6-silinder turbo. Bahkan terdapat varian plug-in hybrid (PHEV).

CX-90 2024

Mazda CX-90, lebih premium dari CX-9

 

Meski demikian, harga jual CX-90 di Amerika Serikat diklaim tak terpaut jauh dari yang akan digantikannya.  CX-90 varian termurah yakni $40,970 atau sekitar Rp 618 jutaan. Hanya selisih tipis dari Mazda CX-9 termurah yang label harganya $40,125 atau setara Rp 605,3 jutaan.

Varian termahal CX-90 di AS banderolnya di kisaran $60,000, kurang lebih sekitar Rp 905 jutaan. Sementara CX-9 varian tertinggi $50,000 atau setara Rp 754 jutaan.

Mazda CX-90 akan menggantikan CX-9

Meski lebih prem\ium, tapi harganya tidak jauh dari CX-9

Di pasar Amerika Serikat, penjualan CX-9 terbilang cukup laris. Di periode semester pertama tahun 2023 ini angka penjualannya tercatat sekitar 17.359 unit. Terjadi peningkatan sekira tujuh persen dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu.

Pikat Konsumen Indonesia

Generasi pertama Mazda CX-9 resmi dipasarkan secara global mulai tahun 2006 silam sebagai model tahun 2007. Generasi kedua yakni model tahun 2016 mulai diperkenalkan pertamakali pada tahun 2015. Usia yang cukup panjang, nyaris 2 dekade.

Di Indonesia sendiri kehadiran mobil ini yang paling berkesan yakni di akhir Januari tahun 2013 silam. Saat itu PT Mazda Motor Indonesia (MMI) selaku APM mobil Mazda di Indonesia berhasil menggugah para konsumen SUV kelas premium Tanah Air dengan menghadirkan New Mazda CX-9 yang mengadopsi gaya desain “KODO – Soul of Motion”.

Bahkan di luar Jepang, Indonesia merupakan negara Asia pertama yang menjadi tujuan New Mazda CX-9 pada saat itu. Dengan label harga Rp 799 juta (on the road), cukup banyak konsumen yang antre memesan SUV bongsor ini.

Kabin Mazda CX-9

Interior Mazda CX-9

Saat ini keagenan mobil Mazda di Indonesia dipegang oleh PT Eurokars Motor Indonesia (EMI). Model terakhir yang dipasarkan oleh PT EMI yakni New CX-9 yang telah dilengkapi fitur Rear Seat Entertaintment. Varian terbaru ini hadir pada event Gaikindo Jakarta Auto Week 2023 yang berlangsung Maret lalu.

Mazda CX-9 model tahun 2023 di Indonesia dibanderol mulai dari Rp 897,7 juta. Varian dasar berpenggerak 2WD ini dilengkapi dengan transmisi automatic 6-speed.

Mazda CX-9 on the move

CX-9 masih dijual dan tetap laris.

 

Naik level di atasnya terdapat Kuro Edition yang label harganya Rp 907,7 juta. Sementara untuk varian tertinggi yakni CX-9 versi AWD yang bertransmisi automatic 6-speed label harganya Rp 977,7 juta.

Untuk saat ini pihak Mazda masih belum mengumumkan kapan CX-9 akan resmi tutup buku. Kemungkinan besar suksesi generasi SUV premium Mazda baru resmi dimulai pada tahun 2024 mendatang.

 

Jadi, untuk model tahun 2023 saat ini masih dipasarkan baik di AS maupun di sejumlah negara termasuk Indonesia. Menanti hingga tiba saatnya muncul CX-9 Final Edition sebagai penanda berakhirnya era produksi.

 

Mazda CX-90 2024

Mazda CX-90 Hadir Dengan Torsi 500 Nm, Transmisi Tanpa Torque Converter

Mazda CX-90 meluncur hari ini (01/02) di Amerika Serikat. Jangan bayangkan ini adalah CX-9 yang baru. Mazda memberikan sesuatu yang bertolak belakang dan mengejutkan. Ada PHEV, torsi besar hingga penggunaan platform untuk mobil berpenggerak roda belakang.

Mazda CX-90 AWD PHEV

Saat pabrikan lain berlomba membuat mobil efisien dengan gerak roda depan (FWD), SUV CX-90 dihadirkan dengan menggunakan platform baru untuk mobil gerak roda belakang, meski punya kemampuan AWD. Pembagian torsinya sebagaian besar akan ke gardan di buritan.

Mazda menjanjikan mobil ini sebagai kendaraan besar yang efisien dengan tambahan karakter sporty. Eksterior yang besar menjanjikan kabin yang lapang untuk menampung tiga baris kursi. Soal bentuk, kami serahkan kepada Anda untuk menilai. Tapi untuk menggerakan, ada mesin SKYACTIV-G 6-silinder 3,3 liter. Mesin sebesar itu bisa irit?

Mild Hybrid, PHEV dan Transmisi Elektronik

CX-90 2024

Jawabannya adalah adanya teknologi mild hybrid dengan motor listrik kecil yang akan membantu mendorong mobil. Tenaga puncaknya dikatakan 340 hp dengan torsi 500 Nm! Ini adalah mobil dengan tenaga paling besar yang pernah diproduksi oleh Mazda. Tidak disebutkan berapa daya yang dihasilkan oleh motor listrik tadi, tapi diklaim mampu menggerakkan mobil dalam kecepatan rendah. Dan hebatnya mesin ini sebetulnya dibuat untuk melintang, tapi oleh engineer Mazda, dipasang membujur ke belakang.

Namun mild hybrid bukan satu-satunya opsi. Pabrikan Hiroshima, Jepang ini juga menyediakan varian Mazda CX-90 PHEV. Mesinnya empat silinder 2,3 liter plus motor listrik yang menghasilkan daya (kombinasi) 323 hp dengan momen puntir sama-sama 500 Nm. Baterai 17,8 kWh mentenagai motor listrik.

CX-90

Kedua varian Mazda CX-90 ini, seperti dikatakan tadi, punya penggerak AWD yang lebih bias ke roda belakang. Perantaranya adalah transmisi 8-speed otomatis. Teknologi baru di gearbox adalah, Mazda tidak menggunakan torque converter lagi. Segalanya diatur secara elektronik dan diklaim oleh pembuatnya menjadikan perpindahan lebih halus, akurat dan meningkatkan efisiensi.

Namun Mazda belum mengeluarkan berapa besaran konsumsi BBM CX-90. Begitu pula dengan kemampuan akselerasinya.

Kabin Luas

Kabin Mazda CX-90

Jika tata sistem penggerak mobil ini kemungkinan bisa menggoda para penyuka mobil, maka interiornya akan membuat semua orang suka. Itu klaim Mazda.

Pertama, selain kualitas interior yang diatas rata-rata mobil mainstream Jepang, ada layar infotainment 12,3 inci. Dibawahnya seperti biasa ada pengaturan fitur kenyamanan seperti climate control dan sebagainya. Satu layar digital lagi tersedia untuk menampilkan informasi berkendara di hadapan pengemudi.

 

Dengan tiga baris kursi, Mazda CX-90 mampu menampung tujuh orang. Ada slot charger untuk semua baris. Kursi berventilasi untuk depan dan tengah serta lubang ventilasi AC untuk baris ketiga.

Mazda CX-90 akan dijual mulai akhir 2023 ini sebagai model 2024, di Amerika Serikat terlebih dahulu. Pasar lainnya akan segera menyusul.