Yamaha R15 Connected Series Punya Warna Baru

Sportbike berfairing Yamaha R15 Connected Series kembali mengalami penyegaran untuk tahun ini. Warna dan grafis livery versi baru disematkan Yamaha pada model R15M Connected-ABS Icon Performance dan R15 Connected Tech Black. 

Perubahan tampilan grafis tulisan terlihat pada fairing R15M Connected-ABS Icon Performance. Sepatbor serta fairing depan di seputar headlamp dan widshield pun kini dilabur dengan warna hitam. Gaya tampilan baru ini nampak atraktif dan mempertegas aura sporty pada R15M Connected-ABS.

Grafis tulisan pada varian Tech Black desainnya juga berubah. Warna gloss black pada fairing, sepatbor depan dan under cowl kini berubah jadi matte black.

Performa Status Quo

Selain warna dan grafis baru, tak ada ubahan lainnya. Masih terdiri dari dua varian yaitu Yamaha R15M Connected-ABS dan Yamaha R15 Connected.

Yamaha R15 Conected 2024

Kedua varian model Yamaha R15 Connected Series masih dibekali mesin silinder tunggal 155cc SOHC, berpendingin cairan. Dengan rasio kompresi 11,6:1, output tenaga sebesar 19,4 hp dicapai pada 10.000 rpm. Torsi puncak sebesar 14,7 Nm bermain di putaran mesin 8500 rpm.

Dengan teknologi katup Variable Valve Actuation (VVA), kurva tenaga dan torsi merata di setiap rentang putaran mesin.

“Yamaha kerap melakukan penyegaran dengan warna dan grafis baru pada R15 Connected Series. Warna dan grafis baru pada model R15M Connected-ABS dan R15 Connected standard kali ini membuat tampilan jadi fresh dan semakin menarik,” ungkap Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing – Public Relations PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Untuk harga tak ada perubahan. Yamaha R15M Connected-ABS label harganya Rp 44.825.000. Sedangkan untuk model standard dengan warna dan grafis baru, harganya Rp 40.175.000. Seluruh harga on the road Jakarta.

Yamaha YZF R125

Yamaha Upgrade YZF-R125 Dan YZF-R15 Untuk Pasar Jepang

Memiliki moge seperti Yamaha YZF-R7 dan YZF R1 adalah idaman para rider, terutama usia remaja dan pemula. Namun di sejumlah negara seperti Jepang terdapat jenjang SIM yang membatasi keinginan para pemula atau yang baru punya SIM untuk langsung bisa naik moge.

Pangsa pasar sportbike kelas pemula di Jepang pun prospeknya cukup menjanjikan. Oleh sebab itu, Yamaha meluncurkan versi terbaru dari YZF-R125 dan YZF-R15 dengan sejumlah upgrade pada konten fitur yang diusung.

Update Fitur Teknologi

Konten teknologi pada sepeda motor terus berkembang pesat. Pabrikan berlogo Garpu Tala ini pun melakukan update pada kedua model sportbike kelas pemula ini.

Dimulai dari headlamp LED yang kini memiliki fungsi ganda. Demikian pula dengan panel instrument LCD yang desain kini tampil ala YZF-R1.

Fitur berkendara pun mengalami upgrade. Teknologi mekanisme kopling dilengkapi fitur assist dan slipper clutch untuk mengurangi hentakan saat downshifting.

Handling berkendara pun jadi lebih pede dengan sistem kontrol traksi. Tak ragu lagi melibas jalan berkelok atau melintasi aspal basah.

Tak hanya agar tampil bak moge sport, kedua motor ‘junior’ ini dilengkapi suspensi ala sportbike kelas menengah. Garpu depan menggunakan model up-side down. Sedangkan swingarm aluminium di belakang ditopang oleh monoshock. Pelek 17-inci yang dibekalkan tampil dengan desain ala motor superbike.

Setting Ulang Performa

Meskipun hanya 125 cc dan 155 cc, menurut Yamaha, bukan berarti respon performanya tidak menggairahkan.

Mesin silinder tunggal berpendingin radiator yang diusung dilengkapi teknologi Variable Valve Actuation (VVA) untuk menghasilkan waktu pengapian yang presisi. Pasokan bahan bakar menggunakan sistem injeksi. Setting kurva performa diolah agar output tenaga dan torsi terasa greget mulai dari RPM rendah hingga atas.

Jika perpindahan gigi transmisi manual 6-speednya masih dirasa kurang responsif, tersedia fitur opsional quick-shifter.

Tak perlu menunggu terlalu lama, Yamaha YZF-R125 dan R15 2023 akan segera dipasarkan di Jepang mulai pertengahan Oktober mendatang.

Cukup rogoh kocek sebesar 517.000 Yen, atau sekitar Rp 53,6 jutaan untuk memboyong YZF-R125. Jika ingin YZF-R15, label harganya mulai dari 550.000 Yen atau kurang lebih sekitar Rp 57 jutaan. Selisih harga yang tipis.

 

Warna Baru Motor Yamaha Demi Tetap Kompetitif

Demi mempertahankan kemampuan bersaing, awal tahun ini tercatat dua motor Yamaha diberikan pilihan kelir baru. Satu warna baru dibalurkan kepada skutik, satunya lagi untuk motor sport fairing mereka yang laris. 

Warna Baru All New Nmax 155

Salah satu skutik premium di jajaran Maxi Yamaha, All New NMAX 155 hadir dengan pilihan warna baru untuk tahun 2023. Warna baru yang disematkan adalah Metallic Blue menggantikan warna Matte Blue pada tipe sebelumnya, untuk melengkapi 3 pilihan warna lain yang lebih dulu tersedia, yakni Maxi Signature Black, Matte Green serta Metallic Red.

Pemilihan warna berkarakter Metallic ini memang sengaja dilakukan guna memberikan kesan yang lebih premium. Dengan balutan warna ini, bentuk body All New NMAX 155 akan lebih terekspos secara optimal. Warna lain yang bernuansa premium tetap dipertahankan. Seperti Prestige Silver, yang hanya tersedia pada varian All New NMAX 155 Connected dan Connected ABS.

All New NMAX 155 saat ini ditawarkan dalam 3 varian, yaitu All New NMAX 155 Connected ABS seharga Rp 35.750.000, All New NMAX 155 Connected seharga Rp 32.875.000 dan All New NMAX 155 seharga Rp 31.615.000. Seluruh harga merupakan On The Road (OTR) Jakarta.

Warna Baru All New R15 Connected

Selain All New Nmax 155, Yamaha juga merilis warna terbaru untuk varian sportnya, All New Yamaha R15 Connected. 

Yamaha All New R15 Connected dengan warna teranyar, Aggressive Grey ini mengusung konsep Liberate The Rage. Kesan ini menggambarkan motor berperforma tinggi dengan karakter racy yang mendukung aktivitas di perkotaan.

Dominasi warna abu-abu pada body makin bertambah menarik dengan munculnya aksen warna kuning terang. Menariknya lagi, kedua velg juga dilabur dengan warna serupa  yang mempertegas karakter racy dari R15 terbaru ini.

Yamaha All New R15 Connected Series terdiri dari dua varian yaitu Yamaha All New R15M Connected-ABS dan Yamaha All New R15 Connected. Yamaha All New R15 Connected memiliki desain generasi terbaru R-Series dengan R-DNA. Tampilan terbarunya terlihat dari M-Shaped Intake Duct yang merupakan saluran udara berbentuk M diadopsi dari gaya YZR-M1.

Fitur-fitur canggih Yamaha All New R15 Connected diantaranya Traction Control System (TCS) yang berfungsi mencegah ban belakang kehilangan traksi (selip) saat motor sedang berakselerasi di segala kondisi permukaan jalan.

Selain itu, terdapat Dual Channel Anti-lock Braking System (ABS) dan makin lengkap dengan teknologi Y-Connect yang dapat menghubungkan sepeda motor dengan smartphone melalui koneksi Bluetooth.

All New R15 Connected juga telah menggunakan suspensi Up Side Down (USD) yang akan meningkatkan handling, pengendalian maksimal. Selain itu, disematkannya Big Bike Engine Switch Off yaitu tombol starter yang terdiri dari tombol 3 in 1 cut off/on dan starter engine, makin memberikan sensasi berkendara terasa berbeda ala big bike.

 R15 Connected warna baru ini dipasarkan seharga Rp 39.740.000 on the road Jakarta. Anda tertarik?