Hyundai Tucson Hybrid Meluncur, Ini Harganya

Akhirnya Hyundai Motors Indonesia (HMID) resmi memperkenalkan produk terbaru, All New Hyundai Tucson. Peluncurannya dilangsungkan di Jakarta hari ini (21/11).

Yang menarik adalah, Hyundai Tucson jadi produk kedua Hyundai yang menggunakan penggerak hybrid, setelah Santa Fe.

Mesin tucson hybrid

Tidak hanya hybrid, Tucson juga dijual dalam varian bermesin bensin. Spesifikasi dan harga lengkapnya bisa dilihat di bawah ini:

Hyundai Tucson 1.6 T-GDI HEV (Hybrid)

  • Mesin: Bensin, 4 silinder 1,6 liter turbo
  • Tenaga: 231,6 hp/5.500 RPM (kombinasi)
  • Torsi: 367 Nm/1.000 – 4.100 RPM (kombinasi)
  • Harga (OTR Jakarta): Rp 743 juta

Hyundai Tucson 2.0 MPI

  • Mesin: Bensin, 4-silinder 2,0 liter
  • Tenaga: 153 hp
  • Torsi: 192 Nm
  • Harga (OTR Jakarta): 632 juta.

SUV ini masuk di kelas segmen C, yang artinya akan bersaing dengan Honda CR-V, Toyota Corolla Cross, Mazda CX-5 dan sejenisnya.

Desain

Eksteriornya seperti yang bisa Anda lihat. Konsepnya seperti punya Hyundai Creta yang menyarukan lampu dan grill. Lampu model begini disebut parametric jewel hidden signature oleh Hyundai.

Bagian belakang tidak kalah menarik. Desainnya berbeda dari SUV Hyundai lain dengan lampu berbentuk ;kuku macan’. Garnish merah di tengah, seolah menyatukan lampu kiri dan kanan.

Interior & Kelengkapan

Kabin hyundai yucson 2024

Interior dibekali panoramic curved display, 12.3 inch curved multimedia infotainment system yang elegan dan memudahkan pengguna melihat ragam info soal kendaraan di layar. Baik informasi berkendara maupun hiburan. Output suara, diracik oleh Bose, lengkap dengan amplifier dan delapan speaker.

Di bawahnya, tombol-tombol fisik memudahkan pengaturan kenyamanan seperti AC. Tidak kalah unik adalah penempatan konsol tengah yang terlihat mengambang (floating).

Kursinya juga sudah dilengkapi dengan pendinginan (ventilated) dengan pengaturan elektrik.

Untuk membantu pengendara, sudah disediakan ADAS Hyundai SmartSense. Untuk Tucson hybrid, ada yang disebut e-Motion Drive. Fitur ini diklaim memberikan pengalaman berkendara yang halus dan nyaman di berbagai kondisi.

All New Hyundai Tucson sudah bisa dipesan di dealer resmi Hyundai terdekat.

Hyundai Inster Cross: Mobil Listrik Kaum Urban Penyuka Petualangan

Kemunculan model mobil listrik Inster masih segar dan baru selang sebulan. Hyundai pun kini meluncurkan versi crossovernya, Inster Cross.

Basis platform Inster Cross sama dengan mobil listrik Inster yang belum lama ini diperkenalkan. Tentunya terdapat sedikit perbedaan sisi tampilan dan konstruksinya.

Jika tampilan Inster yang trendy lebih ke gaya perkotaan. Inster Cross yang ditujukan bagi para penyuka adventure tampilannya nampak lebih kekar dan macho. Apakah perbedaan tampilan hanya sebatas pada area eksterior saja, atau juga merambah ke dalam kabinnya?

Gaya Macho

Seperti yang terlihat, bodi Inster Cross nampak lebih kekar dibanding Inster. Bemper depan dan belakang diimbuhi skid plate ala mobil semi off-road. Di bawah dek pintu terdapat side step yang sekaligus berfungsi melindungi bodi samping dari serpihan kerikil. Di atap terpasang roof rack ala SUV sebagai kelengkapan standar.

Fender yang dibuat sedikit lebih lebar bikin tampilan Hyundai Inster Cross terlihat kekar. Sangat pas dengan pelek alloy 17-inci berbalut ban all-terrain (A/T). Bodi jadi terlihat sedikit lebih jangkung dibanding Inster biasa.

Pada area interior layoutnya tak jauh beda dengan Inster, termasuk pada dashboard. Yang membedakan, panel interior Inster Cross menggunakan bahan kain warna abu-abu. Sementara pada dashboard dihiasi aksen warna Lime-Yellow.

Nah, konfigurasi jok ternyata jadi sisi perbedaan yang tak terlihat. Keempat jok Inster Cross dapat dilipat hingga rata.

Tak cuma menambah volume kargo, keempat jok yang terlipat dapat berfungsi sebagai kasur. Sangat cocok bagi yang suka camping atau piknik. Meskipun bodinya mungil, tapi volume kargo kabin Inster Cross yang berkisar 280 hingga 351 liter terbilang cukup besar.

Mau Masuk Indonesia?

Meskipun gaya tampilannya beda, ternyata spek performa Hyundai Inster Cross tak berbeda dengan Inster. Ada dua opsi motor elektrik penggerak tunggal yang ditawarkan.

Variant entry-level dilengkapi motor elektrik penggerak berdaya 95 hp dengan baterai 42 kWh. Jarak jelajahnya mencapai 315 km. Versi kedua yakni Long-Range output tenaganya 113 hp. Berbekal baterai 49 kWh, jarak jelajahnya bisa mencapai 360 km. Lumayan untuk aktifitas perjalanan antar kota jarak menengah.

Pengisian ulang daya baterai dari 10 – 80 persen menggunakan fast charger DC beroutput 120 kW hanya butuh 30 menit. Inster Cross juga dilengkapi fitur V2L, sehingga daya listrik bisa disalurkan ke perangkat eksterna. Seperti mobil listrik Hyundai lainnya.

Akan masuk Indonesia? Kami pernah menanyakan hal ini kepada Hyundai Motors Indonesia (HMID). Namun mereka menolak untuk berkomentar. Meski begitu, diyakini Inster diperlukan oleh HMID, untuk mengisi segmen bawah. Bersaing bersama Wuling AirEV cs.  

 

All New Hyundai Santa Fe Resmi Diluncurkan di Indonesia

All New Hyundai Santa Fe generasi terbaru akhirnya resmi diluncurkan di pasar Indonesia. Selubung SUV ini dibuka di mall Plaza Senayan, Jakarta hari ini (24/10).

Santa Fe hadir dalam varian hybrid dan penggerak konvensional dengan harga mulai dari Rp 699 juta untuk varian bermesin bensin biasa. Sementara yang hybrid dijual dengan harga paling murah Rp 786 jutaan. Keduanya adalah banderol OTR untuk Jakarta.

Ini adalah pertama kalinya ada produk Hyundai berpenggerak hibrida di Indonesia. Karena itu kehadiran SUV tiga baris tersebut terasa istimewa. Selain itu, mobil sudah dibuat langsung di Cikarang, Jawa Barat.

Mesin Hyundai Santa Fe Hybrid

“Saya bangga memperkenalkan Santa Fe yang merupakan model hybrid pertama kami di Indonesia. SUV ini juga dirakit sepenuhnya di Indonesia,” kata Ju Hun Lee, President Director HMID.

Hyundai All New Santa Fe generasi kelima ini merupakan salah satu back bone Hyundai di pasar global. Di balik kap mesin versi hybrid, terpasang mesin bensin empat silinder turbo 1,6 liter, dengan motor listrik. Tenaga yang dihasilkan sebesar 231,7 hp/5.600rpm (kombinasi). Transmisinya otomatis dengan 6-speed.

Opsi kedua bermesin bensin GDI bertenaga 191,3hp. Transmisi 8-speed otomatis diandalkan untuk meneruskan daya ke roda depan

Harga & Varian All New Santa Fe

Harga Hyundai Santa Fe di Indonesia

Turbo Hybrid

  • Calligraphy (6-seat) Rp 869.600.000
  • Prime 7-seater 786.300.000

Internal Combustion Engine (GDI 2,5 liter bensin)

  • Calligraphy (6-seat) Rp 784.500.000
  • Prime 7-seater Rp 699.000.000

Interior All New Hyundai Santa Fe

Patut diperhatikan, khusus untuk versi hybrid HMID memberikan program diskon Eco Smart Deal, khusus untuk 500 konsumen pertama sebesar Rp 20.000.000.

Santa Fe 2024 sudah bisa dipesan langsung di dealer Hyundai terdekat. 

Hyundai Ioniq 5

Hyundai IONIQ 5, Mobil Listrik Pintar yang Bikin Anti Kuatir

Range anxiety sepertinya masih belum bisa pergi jauh dari kebanyakan masyarakat Indonesia. Apalagi jika dikaitkan dengan kendaraan listrik (EV) yang digunakan untuk perjalanan jarak jauh. Namun, terbukti hal tersebut bisa diredam jika pengguna EV sudah merencanakan rute perjalanan dengan tepat. Ditambah lagi dengan menggunakan EV yang mumpuni, seperti Hyundai IONIQ 5.

Hyundai IONIQ 5 merupakan full-size hatchback berpenggerak listrik pertama yang dirakit di Indonesia. Memanfaatkan platform khusus mobil listrik buatan Hyundai bernama E-GMP. Pabrikan asal Korea Selatan tersebut menjanjikan kenyamanan sebuah mobil premium dengan kabin yang nyaman, digabungkan dengan kehalusan sistem penggerak listrik mutakhir.

Hyundai Ioniq 5 di GIIAS 2024

Penggerak listriknya menghasilkan tenaga setara 215 hp dengan torsi 350 Nm. Tersedia dalam dua varian, IONIQ 5 Long Range dengan jarak tempuh 481 km untuk tipe Prime, dan 451 km untuk Signature. Satunya lagi adalah Standard Range dengan jarak tempuh 384 km, untuk tipe Prime dan Signature.

Sejak pertama kali meluncur, IONIQ 5 diklaim sukses menjadi pilihan konsumen berkat fitur dan teknologi terdepan. Fitur standar yang ditawarkan ialah Hyundai SmartSense yang siap menjaga keselamatan berkendara di jalan raya. Sedangkan teknologi Bluelink, menawarkan akses penuh terhadap kondisi kendaraan dan juga rasa pengalaman berkendara yang lebih pintar.

Hyundai IONIQ 5 juga mengusung teknologi vehicle-to-load (V2L). Kemampuan dari teknologi V2L ini mampu menjadikan Hyundai IONIQ 5 sebagai pemasok energi listrik. Energi listrik berarus DC dari IONIQ 5 dikonversi melalui inverter, menjadi energi listrik AC bertegangan 250V dengan pasokan daya maksimum hingga 3.6kW.

Buatan Indonesia

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) juga berkomitmen untuk mendukung skema insentif pajak dari pemerintah, konsumen akan mendapat keringanan PPN dari yang sebelumnya 11 persen menjadi 1 persen. Peran aktif HMID dalam mendorong pertumbuhan ekosistem EV di Indonesia, juga dilakukan dengan memfokuskan kegiatan produksinya di Tanah Air.

Ioniq 5 di booth Hyundai di GIIAS 2024

Saat ini, Hyundai memproduksi kendaraan listrik IONIQ 5 secara lokal, di pabrik Hyundai Motor Manufacturing Indonesia, Cikarang, Jawa Barat. Hyundai juga menghadirkan pabrik battery cell dan battery pack di Tanah Air, yang mana kedua fasilitas tersebut sudah beroperasi pada tahun 2024 ini.

Rasakan langsung pengalaman berkendara Hyundai IONIQ 5, apalagi Hyundai menggelar berbagai promo menarik selama pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, di ICE BSD, 18-28 Juli 2024. Jadi calon konsumen IONIQ 5, nantinya tak hanya memiliki kendaraan yang bebas emisi. Namun juga berkontribusi nyata dalam memajukan ekosistem EV di Tanah Air.

Hyundai Casper

Inikah Andalan Hyundai Untuk Pasar Mobil Compact di Indonesia?

Kami pernah beritakan kalau Hyundai Motors Indonesia (HMID) mempersiapkan lini baru untuk tahun ini. Salah satunya adalah mobil compact yang diperkirakan akan memperlihatkan wujudnya menjelang akhir tahun ini di Indonesia.

Pastinya HMID menutup rapat identitas mobil tersebut. Namun sepertinya kami menemukan spekulasi kalau mobil ini adalah Hyundai Casper. Entah versi konvensional atau EV. 

Seperti diketahui, Hyundai tidak punya andalan untuk pasar mobil compact perkotaan di Indonesia. Terlebih lagi kalau mereka mau memperkokoh status sebagai salah satu penguasa pasar mobil listrik di Indonesia.

Hyundai di Indonesia perlu Capser

Apa itu Hyundai Casper? Ini adalah mobil sub-compact yang panjangnya kurang dari empat meter. Tepatnya 3.595 mm. Lebar 1.595 dan tinggi 1.605 mm. Bandingkan dengan Wuling BinguoEV yang punya ukuran (p x l x t mm) 3,950 x 1,708 x 1,580.

Meski begitu, Hyundai pastinya akan melakukan penyesuaian pada platform yang dipakai, karena harus mengakomodir baterai. Bukan tidak mungkin Casper EV nanti punya dimensi lebih besar. Beberapa sumber mengatakan panjangnya melar 250 mm.

Dikutip dari situs Drive, Australia, Hyundai Casper EV sedang melakukan perjalanan pengujian di negara itu yang menganut setir kanan. Kemudian di Korea Selatan juga Casper setrum terdeteksi berkeliaran menggunakan kamuflase.

Hyundai Casper untuk pasar Indonesia.

Saat ini Casper dipasarkan eksklusif untuk pasar Korea Selatan (setir kiri). Berpenggerak mesin konvensional dengan konfigurasi 3-silinder berkapasitas 1,0 liter. Ada dua versi. Satu dengan turbocharger sementara lainnya normally aspirated (NA).

Desainnya menarik dan sangat kekinian. Sangat mengingatkan kami pada Nissan Juke generasi pertama yang ada di Indonesia. Bentuk ringkasnya diberikan beberapa lekukan agar terlihat gagah dan agresif. Belakangnya sangat retro, mengingatkan kami pada Daihatsu Fellowmax. Benar atau tidak Hyundai Casper EV akan ada di Indonesia, kita tunggu saja.

Atau yang versi konvensional? Paketnya cukup menarik dan sepertinya pasar negara ini perlu juga, supaya kompetisinya lebih bergairah. Selama ini yang dominan adalah Honda Brio dan Toyota Agya/Daihatsu Ayla.