Chery Indonesia Resmikan Diler Ke-38 Di Kota Depok

Kembali memperluas jaringannya, hari ini PT Chery Sales Indonesia (CSI) bersama PT Sentral Mobilindo Sejahtera (SMS), meresmikan diler terbarunya di kota Depok, Jawa Barat. Peresmiam ini menandai berdirinya diler Chery yang ke-38.

Pembukaan Chery SMS Depok ini menjadi salah satu dari total 67 jaringan diler yang beroperasi di Indonesia. Keberadaannya melengkapi jaringan Chery di kota-kota besar lainnya seperti Pontianak, Bekasi, Serang, dan Balikpapan.

Dealer dengan lokasi strategis di Jl. Margonda Raya No.42, Pondok Cina, Kecamatan Beji, Depok ini dilengkapi fasilitas lengkap 3S (Sales, Service, Sparepart).

Fasilitas dealer Chery Depok

“Peresmian diler ke-38 ini merupakan wujud komitmen Chery, dalam mempercepat pengembangan jaringan dan memperluas akses konsumen, terhadap produk-produk unggulan kami,” ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand Department PT Chery Sales Indonesia.

Menurut Chery, Kota Depok dilirik karena memiliki demografi masyarakat yang beragam, dinamis dan kebutuhan mobilitas yang tinggi. Topografi kota yang meliputi area pegunungan dan dataran rendah, menjadikan produk SUV Chery seperti TIGGO dan OMODA sesuai untuk kebutuhan konsumen di wilayah ini.

Melalui langkah strategis ini, CSI berharap kehadiran Chery SMS Depok siap memberikan kontribusi positif. Serta semakin memperkuat posisi Chery di pasar otomotif Indonesia.

Saat ini, lini yang sudah siap dibeli adalah deretan keluarga SUV Tiggo, Omoda 5 dan mobil listrik OModa E5. Selanjutnya, mereka sedang bersiap untuk memasarkan SUV elektrik J6. 

Haka Auto Meresmikan Tiga Dealer di Wilayah Indonesia Timur

Geliat Haka Auto dalam melebarkan sayap bisnisnya, memang tidak main-main. Sebab Haka Auto langsung meresmikan tiga dealer BYD terbaru di wilayah Timur Indonesia.

Mulai dari BYD Haka Karebosi di Makassar (Sulawesi Selatan), BYD Haka Suprapto di Malang (Jawa Timur), dan BYD Haka Balikpapan (Kalimantan Timur). Ketiganya serentak diresmikan pada 1 September 2024.

Acara pembukaan tiga dealer terbaru dari Haka Auto ini, menandai ekspansi strategis di wilayah Jawa Timur dan kawasan Indonesia Timur. Prosesi peresmian dihadiri oleh Liu Xueliang (General Manager BYD Asia-Pasifik), Hariyadi Kaimuddin (CEO BYD Haka Auto), Eagle Zhao (Presiden Direktur PT BYD Motor Indonesia), dan Nathan Sun (Direktur Operasional PT BYD Motor Indonesia).

BYD merasa penting untuk melakukan ekspansi di wilayah Jawa Timur, termasuk pengembangan pasar kendaraan listrik (EV) di Indonesia Timur.

“Pembukaan BYD Haka Karebosi di Makassar, merupakan langkah strategis untuk memperluas jangkauan kami,” ujar Liu Xueliang.

Pembukaan ketiga dealer ini adalah bagian dari komitmen BYD Haka Auto, untuk terus memperluas jaringan dan memberikan layanan terbaik.

“Kami percaya bahwa Makassar, Malang, dan Balikpapan, memiliki potensi besar bagi pertumbuhan BYD Haka Auto di masa mendatang,” ujar Hariyadi Kaimuddin.

Dealer ini dilengkapi dengan fasilitas lengkap, layanan purna jual yang prima, serta didukung oleh tenaga ahli. Kehadiran sejumlah outlet baru di atas, sekaligus melengkapi jaringan Haka Auto saat ini telah ada di Cibubur dan Bintaro.

Chery Arta Karawang Semakin Menjangkau Area Jawa Barat

PT Chery Sales Indonesia (CSI) memperkuat jaringannya di wilayah Jawa Barat, dengan meresmikan dealer Chery Arta Karawang, pada 25 April 2024. Dealer ini bekerja sama dengan PT Arta Bumi Motor, yang juga telah mengelola empat dealer Chery lainnya di wilayah Jakarta dan Tangerang Selatan.

Chery Arta Karawang dibangun untuk melayani penjualan, servis, serta penyediaan suku cadang bagi konsumen Chery di Karawang dan sekitarnya. Karawang masih terus berevolusi, sejalan dengan pertumbuhan penduduk dan ekonomi. Kondisi ini melahirkan kesempatan bagi Chery, untuk mendukung mobilitas penduduk Karawang.

“Karawang telah masuk ke dalam peta strategis jaringan Chery di Indonesia. Kami melihat potensi yang sangat baik untuk mendukung kebutuhan mobilitas masyarakat Karawang,” kata Rifkie Setiawan, Head of Brand Department, PT Chery Sales Indonesia.

Chery Arta Karawang berlokasi di Jl. RSUD Raya Galuh Mas No. 152, Kelurahan Sukaharja, Kecamatan. Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang. Fasilitas berstandar 3S (sales service, dan spare parts) ini, berdiri di atas lahan seluas 585 meter persegi, dengan luas bangunan 870 meter persegi. Outlet ini dilengkapi dengan fasilitas showroom, bengkel, dan layanan purnajual.

“Kemitraan PT Arta Bumi Motor dengan Chery yang telah berjalan dalam dua tahun ini bertumbuh semakin kuat. Dengan standar pelayanan dari Chery Global, kami yakin dealer ini dapat memberikan pengalaman terbaik untuk para konsumen,” imbuh Herman Suryahusada, Presiden Direktur, PT Arta Bumi Motor.